news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

7 Restoran di Jakarta yang Berikan Penawaran Spesial Imlek

14 Februari 2018 19:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Makanan Keberuntungan Imlek (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Makanan Keberuntungan Imlek (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Hanya tinggal menghitung hari, perayaan Tahun Baru China sudah di depan mata. Selain berbagai makanan khas yang disajikan di hari spesial ini, tentu terdapat pula beberapa tradisi tertentu saat merayakan Imlek.
ADVERTISEMENT
Berkumpul bersama keluarga misalnya, yang selalu menjadi salah satu hal yang tak boleh terlewatkan. Tradisi berkumpul dan makan bersama keluarga saat Tahun Baru China ini memiliki makna ungkapan kebersamaan dan keutuhan keluarga.
Tak hanya makan bersama, tradisi kegiatan mengunjungi kerabat juga dilakukan sejak dirayakannya Imlek hingga hari ke-15 atau cap go meh. Menjadi ajang berkumpulnya keluarga tentu tak lengkap tanpa adanya sajian khas Imlek.
Makanan yang disajikan saat Tahun Baru China sendiri melambangkan keberuntungan, kemakmuran, dan kesuksesan keluarga selama satu tahun ke depan. Apabila tak punya waktu untuk memasaknya sendiri, kamu masih bisa menikmati sajian makanan Imlek di berbagai restoran.
Apalagi, banyak restoran yang ikut meramaikan hari spesial ini dengan memberikan berbagai promo maupun diskon. Restoran apa saja? Berikut kumparan (kumparan.com) rangkum tujuh restoran di Jakarta yang mengadakan promo spesial Imlek:
ADVERTISEMENT
1. Arts Cafe by Raffles
Berlokasi di tengah kawasan bisnis Kuningan membuat restoran ini mudah untuk dijangkau. Dengan interior ruangan yang sangat berseni, tak heran jika Arts Cafe sering dijadikan sebagai tempat berkumpul.
Tak hanya menyajikan menu buffet, namun juga tersedia berbagai menu spesial yang bervariasi setiap harinya. Untuk tahun baru Imlek sendiri, Arts Cafe menyediakan menu spesial yaitu sajian autentik dari Kanton seperti Bebek Peking, Barbeque Pork Tenderloin, dan Drunken Chinese Wine Chicken. Dengan harga kurang lebih Rp 688 ribu, kamu sudah bisa menikmati makan malam spesial bersama keluarga.
2. Li Feng Restaurant
Sajian Deep Fried Swan Dumpling with Black Pepper Duck Meat-nya yang terkenal membuat restoran ini cocok dikunjungi bersama keluarga saat Imlek tiba. Berada di Jalan MH Thamrin, tepatnya di Hotel Mandarin Oriental, restoran ini menyuguhkan kesan mewah dengan ornamen kaca yang menghiasi ruangan.
ADVERTISEMENT
Dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek, Li Feng menyediakan menu spesial 12 course yang bisa dinikmati bersama keluarga mulai dari Rp 1,58 juta per orangnya.
3. Signatures Restaurant
Satu lagi restoran yang bisa kamu kunjungi untuk jamuan makan malam Imlek bersama keluarga. Signature Restaurant yang berada di Hotel Indonesia Kempinski menyediakan menu spesial untuk perayaan Tahun Baru Imlek.
Dibanderol dengan harga kurang lebih Rp 458 ribu, sajian makanan China spesial seperti yusheng, bebek peking, dan dimsum sudah bisa kamu nikmati. Tak hanya itu, kamu juga akan mendapatkan satu piring yusheng gratis untuk minimum pembelian lima porsi makan malam.
4. Collage All Day Dining
Bila kamu penggemar makanan buffet, restoran yang satu ini adalah pilihan yang tepat. Berlokasi di Hotel Pullman Central Park, Collage All Day Dining menyediakan berbagai menu chinese food dalam bentuk buffet. Tak perlu khawatir, karena dengan kurang lebih Rp 428 ribu per orang, beragam variasi menu makanan Imlek sudah bisa kamu nikmati.
ADVERTISEMENT
5. Central Restaurant
Ingin menikmati barongsai dan live music sembari menyantap hidangan makan malam bersama keluarga? Central Restaurant tempatnya. Restoran yang berada di Mangga Besar ini menyediakan paket Imlek yang terdiri dari menu makanan China lengkap dan free flow minuman teh. Hanya dengan kurang lebih Rp 3,3 juta per pax, menu ini bisa dinikmati untuk 10 orang.
6. Rasa Restaurant
Menyajikan kelezatan berbagai hidangan Imlek seperti yusheng, restoran yang satu ini juga menawarkan promo spesial untuk merayakan Tahun Baru Imlek. Rasa Restaurant terletak di AYANA Plaza, Sudirman.
Selain bisa menikmati sajian makan malam reuni keluarga dengan harga Rp 488 ribu, kamu juga bisa merayakan awal dari tahun anjing tanah dengan menu buffet seharga Rp 488 ribu per pax.
ADVERTISEMENT
7. Tien Chao
Berlokasi di Kuningan, restoran dengan spesialisasi hidangan Kanton dan China ini telah mempersiapkan berbagai menu spesial untuk merayakan Tahun Baru Imlek. Selama tanggal 12 hingga 18 Februari 2018, pelanggan bisa menikmati menu masakan China tradisional dengan pilihan menu seharga kurang lebih Rp 9,8 juta dan Rp 7,8 juta untuk 10 orang.
Beragam menu autentik seperti Salmon Yusheng, Double Boil Sea Cucumber with Dried Oyster & Lotus Root Soup disajikan pada paket menu tersebut.