Luca Pezzera, Chef yang Masak Makanan Mewah untuk Maia Estianty

6 November 2018 9:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Chef Luca Pezzera (Foto: Instagram Caffe Milano)
zoom-in-whitePerbesar
Chef Luca Pezzera (Foto: Instagram Caffe Milano)
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini Chef Luca Pezzera memasak makanan mewah untuk keluarga selebrity Maia Estianty. Hal ini diketahui dari insta story yang dibagikan Maia di Instagram-nya, @maiaestiantyreal. Sang chef memasak makanan mewah, antara lain pasta bertabur white truffle.
ADVERTISEMENT
Penasaran dengan sosok chef yang memasak untuk keluarga Maia Estianty? Dia adalah seorang chef asal Bergamo, Italia. Selain Chef Luca, ada pula Chef Eva Gantini yang turut memasak untuk keluarga Maia.
Oke, sekarang kita bahas tentang Chef Luca Pezzera dulu. Keinginannya menjadi chef muncul sejak usianya 14 tahun. Cita-cita itu lahir saat tetangganya membuat pizza dan mengundang keluarga Luca Pezzera untuk makan malam.
"Ketika saya pertama kali menyentuh adonan, saya langsung tahu bahwa saya ingin menjadi seorang koki," ujar Luca Pezzera, dikutip dari situs Bonta Singapura.
Luca Pezzera yakin benar dengan apa yang ingin dilakukan dan dijalaninya dalam hidup. Untuk itu dia pun menempuh pendidikan di San Pellegrino School of Hoteliers yang bergengsi. Setelah lulus, dia langsung terjun ke dunia kuliner secara profesional.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, Chef Luca Pezzera sering memasak untuk keluarga kerajaan, selebriti, kalangan bisnis, serta perusahaan terkemuka di berbagai negara. Dari kemampuan memasaknya, Luca Pezzera telah bertualang ke Italia, Swiss, Skotlandia, Istanbul, Yordania, Dubai, Jakarta, dan Singapura.
Chef Luca Pezzera (Foto: Instagram maiaestiantyreal)
zoom-in-whitePerbesar
Chef Luca Pezzera (Foto: Instagram maiaestiantyreal)
Dikutip dari situs Caffe Milano Jakarta, pada 2002, Luca Pezzera menjadi kepala chef di Scusa, Hotel Intercontinental Jakarta, selama lima tahun. Kemudian pada Maret 2007, dia mendirikan Bontá Italian Restaurant & Bar di Singapura serta gerai andalan lainnya.
Nah, pada 2015, dia membuka Caffè Milano di Jakarta. Luca Pezzera juga menjadi sosok di balik menu-menu bagi para pecinta daging yang menggabungkan masakan Italia dan Amerika di Bistecca.
Dalam perjalanan 30 tahun menjadi chef, Luca Pezzera sudah mendapat banyak penghargaan dan liputan media. Namun hal itu tidak membuatnya berubah, dia tetap setia meracik bumbu dan bahan, serta 'menyulapnya' jadi masakan bercita rasa sempurna.
Chef Luca Pezzera (Foto: Instagram bisteccajkt)
zoom-in-whitePerbesar
Chef Luca Pezzera (Foto: Instagram bisteccajkt)
"Saya suka menjadi seorang koki karena memungkinkan saya untuk menjadi kreatif, setiap hidangan adalah seperti karya seni, di mana tekstur dan rasa dari bahan yang berbeda digabungkan dengan teliti untuk mencapai kesempurnaan," paparnya.
ADVERTISEMENT
Chef Luca Pezzera bilang gaya memasaknya fokus pada seni kesederhanaan, namun menggunakan bahan segar dan berkualitas tinggi. "Saya lebih suka mempertahankan keautentikan makanan dengan sentuhan modern," imbuhnya.