Menurunkan Kolesterol hingga Berat Badan, Ini 5 Manfaat Air Mentimun

9 Agustus 2019 11:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi air timun Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi air timun Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sadarkah kamu? Kalau hampir disetiap olahan daging disajikan bersama lalapan mentimun. Selain sebagai penyegar, ternyata mentimun juga mengandung nutrisi yang bisa menjaga tubuh dari efek samping menyantap olahan serba daging.
ADVERTISEMENT
Menyantap irisan mentimun segar, dipercaya dapat menetralkan efek buruk karsinogen yang ditemukan pada daging bakar. Bagi yang belum familier, karsinogen dapat merusak sel hingga DNA sehingga tubuh lebih rentan terkena penyakit kronis.
Selain disajikan sebagai lalapan, mentimun juga bisa diracik menjadi minuman sehat penyegar tenggorokan. Cukup iris tipis, lalu sajikan bersama air dingin, minuman ini cocok menjadi teman makan daging.
Makin penasaran kan dengan manfaat air mentimun? Berikut lima manfaatnya yang bisa kamu dapat dari meminum air mentimun setelah makan daging.
1. Tinggi antioksidan
Jangan makan mentimun Foto: thinkstockphotos
Mentimun mengandung flavonoid dan tannin yang bersifat antioksidan. Dilansir dari jurnal Free Radical Scavenging and Analgesic Activities of Cucumis sativus L., sifat antioksidan pada mentimun berperan menjaga tubuh dari kerusakan sel akibat radikal bebas. Termasuk menetralkan karsinogen.
ADVERTISEMENT
Mentimun juga mengandung senyawa polyphenol bernama lignan yang dapat menurunkan risiko terkena penyakit kronis; seperti kanker.
2. Menambah cairan tubuh
Ilustrasi Es Timun Serut Foto: Shutterstock/Goskova Tatiana
Mentimun memang dikenal sebagai buah yang punya kandungan air sangat tinggi. Dari jurnal yang diterbitkan US National Institutes of Health tahun 2016, kandungan air sebuah mentimun mencapai 96 persen.
Selain mencegah dehidrasi, tercukupinya cairan tubuh dapat memaksimalkan proses metabolisme dan penyerapan asupan nutrisi.
3. Membantu program diet
Ilustrasi Smoothie Mentimun Foto: Shutterstock/Zefirchik06
Setelah makan banyak olahan daging, seringkali kita merasa khawatir berat badan akan naik. Tak perlu galau, air mentimun bisa membantu menurunkan berat badan lebih cepa, lho.
Kandungan kalori pada mentimun terbilang rendah. Dari data SELF Nutrition Data, satu cangkir mentimun hanya mengandung sekitar 16 kalori. Sedangkan satu buah mentimun rata-rata mengandung 45 kalori. Timun juga punya kandungan serat yang berfungsi mengontrol nafsu makan berlebih.
ADVERTISEMENT
4. Melancarkan pencernaan
Infused water lemon dan mentimun Foto: dok.Unsplash
Menurut data nutrisi dari US Department of Agriculture (USDA), satu buah mentimun rata-rata mengandung sekitar 2 gram serat. Serat berfungsi menjaga kesehatan saluran pencernaan hingga melancarkan buang air besar. Tak heran kan, mentimun cocok untuk mencegah masalah perut sekaligus menjadi sajian diet yang terjangkau.
5. Menurunkan tekanan darah
Mentimun. Foto: Pixabay
Konsumsi daging berlebih kerapkali jadi penyebab meningkatnya tekanan darah. Nah, jus atau racikan air mentimun bisa menjaga tekanan darah agar tetap stabil.
Sebuah mentimun, bisa menambah asupan potasium harian sebesar 13 persen. Menurut jurnal yang diterbitkan American Heart Association, kandungan potasium pada mentimun dapat menurunkan kadar sodium penyebab meningkatnya tekanan darah. Ditambah kandungan antioksidannya, juga bisa menurunkan kadar kolesterol penyebab penyakit degeneratif.
ADVERTISEMENT