Mereka yang Mencari Boba Terbaik di Boba Fest Gandaria City

26 September 2019 13:38 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Boba Fest Gandaria City. Foto: Toshiko/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Boba Fest Gandaria City. Foto: Toshiko/kumparan
ADVERTISEMENT
Tren boba belum mati. Ini dibuktikan dengan ramainya Boba Fest pertama di Indonesia. Ya, Boba Fest Gandaria City hadir pada 25-29 September 2019 di area Premium Parking Gandaria City.
ADVERTISEMENT
Ada 26 brand boba favorit yang ikut memeriahkan Boba Fest ini. Beberapa brand tersebut adalah Tiger Sugar, Xing Fu Tang, Koi, Chatime, Gulu Gulu, Gaya Gelato, Kamu Tea, Kokumi, One Zo, dan lainnya.
Boba Fest Gandaria City. Foto: Toshiko/kumparan
Boba Fest Gandaria City. Foto: Toshiko/kumparan
Tak hanya minuman, ada pula berbagai penganan dengan topping boba yang memeriahkan Boba Fest. Misalnya saja Ropang OTW dengan mi instan topping boba-nya, Street Churros, Baiza Sushi, dan Benedict.
Benedict di Boba Fest Gandaria City. Foto: Toshiko/kumparan
kumparan datang langsung ke Boba Fest Gandaria City untuk melihat boba mana yang paling banyak bikin antrean. Tiger Sugar, Kokumi, Koi, dan One Zo benar-benar bikin ngantre.
Kami menemui segerombol perempuan muda. Vani (17), Windy (18), Aziza (19), dan lainnya datang ke Boba Fest untuk mencari boba terbaik di Jakarta.
Vani (17), Windy (18), Aziza (19), Ninda dan lainnyaBoba Fest Gandaria City. Foto: Toshiko/kumparan
Vani misalnya, ia awalnya mengandalkan One Zo sebagai minuman boba favoritnya. Namun, di Boba Fest, ia mencicipi Daboba, sebuah jenama minuman boba dari Malaysia. “Rasanya unik, menarik banget. Jadi suka,” ungkapnya
ADVERTISEMENT
Sementara Windy dan Aziza sepakat bahwa Gulu Gulu tetap jadi favorit mereka. “Coba One Zo, enak juga. Tapi favorit aku tetap Gulu Gulu. Cheese dan bobanya enak,” ungkap Windy. Pernyataan Windy pun diamini Aziza.
Mereka mengaku datang ke Boba Fest untuk mencoba boba di luar brand favorit mereka. Ninda yang awalnya mengidolakan Kokumi, sekarang mulai mengagumi One Zo.
“Kokumi taste-nya beda enggak kayak yang lain. Manisnya enggak lebay dan bobanya chewy, tapi enggak menempel. Pokoknya, ke sini ingin coba yang lain lagi,” tutupnya.
Jadi, kalau kamu pengabdi boba sejati, enggak ada salahnya mampir ke sana.