Rekomendasi kumparan: 5 Minuman ala Kafe yang Bisa Dibuat di Rumah

28 Oktober 2018 9:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Milkshake, menu andalan Black Tap. (Foto: Dok. Marina Bay Sands Pte Ltd)
zoom-in-whitePerbesar
Milkshake, menu andalan Black Tap. (Foto: Dok. Marina Bay Sands Pte Ltd)
ADVERTISEMENT
Bila dilihat dengan seksama, kebanyakan minuman ala kafe pasti selalu disajikan dengan tampilan yang menarik. Tak hanya tampilannya, variasi rasa yang beragam ditambah aneka topping yang unik seperti whipped cream lembut, sprinkle warna-warni, hingga cookies dan aneka permen membuat ragam menu minuman di kafe tampak lebih menggugah dan kekinian.
ADVERTISEMENT
Dengan tampilannya yang unik, tak heran bila kebanyakan minuman ala kafe dijual dengan harga yang cukup menguras kantong. Tapi bila kamu tetap ingin menikmati minuman kekinian ala kafe dengan harga terjangkau, ternyata ada lho, beberapa jenis minuman yang bisa kamu buat sendiri di rumah.
Apa saja? Berikut kumparanFOOD rekomendasikan resep masakan minuman ala kafe yang bisa menambah keceriaan akhir pekanmu.
1. Kopi susu
Kopi Tuku (Foto: Instagram @jalan.yoks)
zoom-in-whitePerbesar
Kopi Tuku (Foto: Instagram @jalan.yoks)
Sesuai namanya, untuk membuat minuman yang tengah populer ini, kamu hanya memerlukan dua bahan utama yakni kopi dan susu cair. Tambahan susu nan gurih bisa menyeimbangkan rasa pahit kopi, sehingga rasanya lebih ramah bagi orang yang tak terlalu suka kopi sekalipun.
Caranya, campur kopi pekat yang telah disaring ampasnya dengan segelas susu cair kemudian tambah brown sugar atau gula merah dan aduk kembali hingga tercampur rata. Sajikan susu ala rumahan ini dengan es batu agar rasanya lebih nikmat dan menyegarkan.
ADVERTISEMENT
2. Hot chocolate
S'mores Hot Chocolate (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
S'mores Hot Chocolate (Foto: Pixabay)
Di tengah cuaca dingin, memang paling cocok menyesap minuman yang bisa menghangatkan badan, salah satunya hot chocolate. Terbuat dari cokelat legit dengan susu atau krim lembut, minuman yang juga dikenal dengan nama cokelat panas ini biasanya dijual dengan harga cukup mahal di kafe.
Tapi, kamu juga bisa kok, membuatnya sendiri di rumah. Siapkan beberapa keping dark chocolate dan cokelat bubuk kemudian campur dengan susu panas hingga meleleh dan tercampur rata. Tambahkan taburan cokelat bubuk, whipped cream, atau marshmallow sebagai toppingnya.
3. Avocado Coffee
kopi alpukat (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
kopi alpukat (Foto: Shutterstock)
Beberapa waktu belakangan, avocado coffee menjadi salah satu menu yang paling dicari di berbagai kafe kekinian. Sesuai namanya, minuman ala kafe ini memang terbuat dari jus alpukat yang disiram espresso lalu disajikan dalam keadaan dingin dengan tambahan es krim cokelat. Perpaduan unik lembutnya alpukat dan pahitnya kopi inilah yang membuatnya digemari banyak orang.
ADVERTISEMENT
Tak pelu merogoh kocek dalam, sajian kekinian ini bisa kamu buat di rumah dengan bahan-bahan yang terjangkau, kok. Blender alpukat dan sedikit gula hingga lembut lalu siram dengan kopi cair pahit dan satu scoop es krim cokelat di atasnya.
4. Mocaccino
Ilustrasi mocha (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mocha (Foto: Thinkstock)
Bagi kamu yang sering berkunjung ke kafe, pasti sudah tak asing lagi dengan sajian ini. Terbuat dari campuran espresso, susu, dan bubuk cokelat, perpaduan uniknya cita rasa kopi dan cokelat sangat nikmat diseruput dalam keadaan hangat maupun dingin.
Bila ingin membuatnya, campurkan bubuk cokelat dengan sedikit air panas dan cairan kopi yang lalu aduk hingga rata. Sajikan bersama susu yang telah dikocok hingga berbuih dan sedikit gula serta lelehan cokelat agar rasanya lebih manis.
ADVERTISEMENT
5. Green tea latte
green tea latte (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
green tea latte (Foto: Shutterstock)
Segala sesuatu yang berbau green tea atau matcha pasti selalu diburu banyak orang, tak terkecuali sajian green tea latte yang nikmat. Ternyata, minuman yang umumnya bisa dijumpai di kafe maupun restoran ini bisa kita buat sendiri di rumah, lho.
Caranya, blender dua sendok makan bubuk matcha, satu gelas susu full cream, dan sedikit gula hingga lembut. Untuk menambah rasa legit dan segar, sajikan green tea latte rumahan ini bersama es batu dan whipped cream nan lembut.