Resep Masakan: Bubur Ayam Kari Sehat ala Chef Steby Rafael

30 Januari 2019 8:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bubur Ayam Kari (Foto: Mela Nurhidayati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bubur Ayam Kari (Foto: Mela Nurhidayati/kumparan)
ADVERTISEMENT
Bubur menjadi salah satu resep masakan andalan untuk sarapan. Selain lezat, hidangan ini juga mudah ditemui di mana-mana.
ADVERTISEMENT
Banyak anggapan jika membuat bubur ini sulit dan ribet, padahal kenyataanya tidak sama sekali. Menurut Chef Steby Rafael, bubur justru menjadi salah satu sajian sehat yang mudah dibuat.
Kepada kumparanFOOD saat acara live cooking di acara '101 Nestum Healthy Bowls,' Chef Steby membagi resep cara membuat bubur ayam kari. Tak seperti bubur pada umumnya, menu ini menggunakan produk olahan multigrain dari Nestlé sehingga lebih mudah dan praktis. Oh iya, bagi kamu yang belum familier, multigrain merupakan biji-bijian yang terdiri lebih dari jenis serealia; seperti beras, jagung, gandum, barely, dan sorgum.
Ingin tahu bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak resep masakan bubur ayam kari ala Chef Steby Rafael yang telah kumparanFOOD siapkan berikut ini:
Bubur Ayam Kari (Foto: Mela Nurhidayati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bubur Ayam Kari (Foto: Mela Nurhidayati/kumparan)
Bahan-bahan:
ADVERTISEMENT
320 gram Nestlé Nestum Original
1 ekor ayam kampung
5 butir telur rebus matang (belah 4)
2 lembar daun salam
1 batang serai (memarkan)
3 cm lengkuas
4 lembar daun jeruk
1 liter air kaldu ayam
Gula pasir secukupnya
Garam secukupnya
Bahan-bahan bumbu halus:
8 butir bawang merah
6 siung bawang putih
3 butir kemiri
1/2 sdt ketumbar (sangrai)
Bahan-bahan pelengkap:
Daun bawang (iris)
Daun jeruk
Cabai merah (iris)
Bawang goreng (iris)
Bubur Ayam Kari (Foto: Mela Nurhidayati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bubur Ayam Kari (Foto: Mela Nurhidayati/kumparan)
Cara membuat:
1. Panaskan minyak dalam wajan, lalu tumis bumbu halus dan bumbu segar --daun salam, serai, lengkuas, dan daun jeruk-- hingga wangi.
2. Masukkan potongan ayam, lalu aduk bersama bumbu hingga setengah matang.
3. Masukkan air kaldu lalu didihkan. Kecilkan api setelah mendidih.
ADVERTISEMENT
4. Masukkan telur, rebus selama 10 menit, lalu bumbui dengan garam, gula, dan lada secukupnya.
5. Angkat ayam lalu suwir dan belah telur.
6. Siapkan mangkuk berisi 32 gram Nestlé Nestum setiap mangkuknya.
7. Siram masing-masing mangkuk dengan 100 ml kuah kari, lalu aduk hingga mengental.
8. Sajikan dengan suwiran ayam, irisan daun bawang, bawang goreng, cabai iris, dan telur rebus.
9. Bubur ayam kari sehat siap disajikan.
Semangkuk bubur ayam kari sehat pun siap untuk temani kamu mengawali hari. Selamat mencoba resep masakan di atas!