2 Tahun Usai Kecelakaan, Melodya Vanesha Masih Harus Gunakan Tongkat

31 Januari 2019 8:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Melodya Vanesha. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Melodya Vanesha. (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Melodya Vanesha dikenal sebagai seorang musisi yang juga mantan sahabat dari Sheila Marcia. Pada Mei 2017, Melodya dan Sheila diketahui bertengkar hebat sebelum kemudian terlibat dalam kecelakaan mobil yang sangat fatal.
ADVERTISEMENT
Pada Rabu (30/1), ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Melodya terlihat belum pulih dari luka-luka yang didapat setelah kecelakaan. Ia masih harus ditopang tongkat ketika berjalan.
Melodya menjelaskan bahwa saat ini kondisinya belum sepenuhnya pulih. Namun, ia mengaku sudah jauh lebih sehat jika dibandingkan dengan kondisinya sesaat setelah kecelakan.
"Aku dulu kan harus pake kursi roda, sekarang pake tongkat. Ya, bersyukur ya," ungkap Vanesha.
Melodya vanesha datangi Ditreskrimsus (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Melodya vanesha datangi Ditreskrimsus (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
Vanesha bercerita bahwa hingga saat ini masih harus menjalani rawat jalan dan terapi.
"Aku harus jalanin tiga terapi. Tusuk jarum, berenang, dan fisioterapi," tuturnya.
Melodya mengaku lelah harus menjalani semua pengobatan. Namun, ia harus terus melakoni itu agar bisa kembali normal seperti sedia kala.
"Karena dulu otak kepala belakang aku kan kena benturan, makanya aku jalannya masih enggak balance dan motorik aku jadi kayak otak udah perintah tapi kaki enggak sinkron," kata Melodya.
Melodya Vanesha dan Sheila Marcia (Foto: Instagram @itsvanezz)
zoom-in-whitePerbesar
Melodya Vanesha dan Sheila Marcia (Foto: Instagram @itsvanezz)
Melodya juga dikenal piawai memainkan gitar. Ia bahkan dahulu sempat menjadi gitaris di grup musik EMMA yang dibentuknya besama Sheila Marcia.
ADVERTISEMENT
Namun karena kecelakaan itu juga, Melodya harus belajar lagi cara bermain gitar. Ia akhirnya mengembangkan hobi bernyanyi guna menghilangkan rasa sedih tersebut.
"Karena setiap aku main gitar dan sadar aku enggak seperti dulu, aku bisa nangis. Ya, nyanyi bisa buat aku lupain sakit ini," imbuhnya.