7 Lagu K-Pop Berjudul 'Rain' untuk Menemanimu di Musim Hujan

4 Desember 2017 11:36 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
IU, Taeyeon, BTS, dan B.A.P (Foto: AFP/Hoang Dinh Nam, Starnews, & Philippe Lopez. Niken Anggun/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
IU, Taeyeon, BTS, dan B.A.P (Foto: AFP/Hoang Dinh Nam, Starnews, & Philippe Lopez. Niken Anggun/kumparan)
ADVERTISEMENT
Saat hujan turun, akan ada banyak orang yang ingin meresapi suasana dengan mendengarkan lagu-lagu sedih. Hal itu pun berlaku untuk para penggemar musik pop Korea Selatan.
ADVERTISEMENT
Untungnya, ada banyak lagu di belantika musik K-Pop yang bisa memenuhi keinginan ini. Bahkan, mudah sekali menemukan lagu sendu yang dibuat dengan tema dan juga judul 'Rain' (atau '비' dalam bahasa Korea Selatan).Hal ini menggambarkan bahwa ada banyak sekali orang yang terbawa perasaan saat hujan turun.
Dari sekian banyak lagu yang ada, kumparan (kumparan.com) mencoba membuat rekomendasi tujuh lagu K-Pop dengan judul 'Rain' yang cocok untuk menemani musim hujanmu.
1. 4 Minute - Cold Rain
Pada tahun 2015, girlband besutan Cube Entertainment yang kini telah bubar, 4Minute mengeluarkan lagu ballad berjudul 'Cold Rain'. Lagu ini bercerita mengenai seseorang yang telah berpisah dari kekasihnya namun merasa tak bisa hidup tanpanya.
Dibawakan dengan alunan piano yang mengalir, lagu ini cocok didengarkan oleh mereka yang ingin terbawa perasaan saat hujan turun. Terutama, bagi para penggemar yang ingin mengenang girlband tersebut.
ADVERTISEMENT
2. BTS - Rain
'Rain' dirilis oleh grup besutan Big Hit Entertainment, BTS pada tahun 2014 sebagai bagian dari album 'Dark & Wild'. Lagu dengan genre hip-hop ini menceritakan mengenai kondisi seseorang setelah berpisah dengan kekasihnya, dikaitkan dengan hujan yang sedang turun.
Selain menikmati musiknya, para penggemar bisa menyimak liriknya yang mengalir seperti cerita novel, terutama pada bagian rap.
3. Soyou X Baekhyun - Rain
Para pecinta ballad yang menyukai duet antara penyanyi pria dan wanita bisa mencoba mendengarkan 'Rain' oleh Soyou dan Baekhyun 'EXO'. Lagu dengan tempo pelan ini menceritakan tentang sepasang mantan kekasih yang masih merindukan satu sama lain.
Lagu ini sempat meraih predikat all-kill (merajai berbagai tangga lagu utama di Korea Selatan) pada saat dirilis di bulan Februari 2017.
ADVERTISEMENT
4. Taeyeon - Rain
Sesuai judulnya, lagu yang dibawakan dengan gaya pop-jazz yang ringan ini sangat cocok didengarkan kala hujan turun. Lagu yang menjadi track pertama dalam kanal musik digital SM Station ini menceritakan tentang kenangan masa lalu yang muncul beriringan dengan hujan.
Meski tidak ditampilkan secara live, lagu yang dinyanyikan oleh anggota grup SNSD ini pernah memenangkan posisi pertama di acara musik 'Inkigayo' pada bulan Februari 2016.
5. BEAST - On Rainy Days
Setiap hujan turun di Korea Selatan, ada satu lagu yang kerap dicari oleh rakyat negara tersebut. Lagu itu tak lain adalah 'On Rainy Days' yang dibawakan oleh BEAST, grup besutan Cube Entertainment yang kini sebagian besar anggotanya telah keluar dan membentuk grup baru bernama Highlight.
ADVERTISEMENT
Lagu yang liriknya ditulis oleh Choi Kyu-seong dan rapper grup, Yong Jun-hyung ini menceritakan tentang pria yang teringat dengan mantan kekasihnya setiap hujan turun dan menyesali perpisahan mereka.
6. IU - Sleepless Rainy Night
IU, solois yang bernaung di bawah label Fave Entertainment ini merilils versi gubahan ulang dari 'Sleepless Rainy Night' pada bulan September tahun ini. Lagu ini aslinya dibawakan oleh penyanyi veteran Kim Gun-mo pada tahun 1992.
Lagu yang merupakan bagian dari album '[Kkot-Galpi #2]: A Flower Bookmark' ini menceritakan tentang seseorang yang tak bisa tertidur namun tak mau teringat dengan kekasihnya. Meski temanya sedih, lagu ini dibawakan dengan sangat ringan dan jazzy oleh penyanyi bernama asli Lee Ji-eun tersebut.
ADVERTISEMENT
7. B.A.P - Rain Sound
'Rain Sound' adalah lagu yang menunjukkan sisi melankolis dari B.A.P, grup hip-hop debutan TS Entertainment. Lagu ini bercerita tentang seseorang yang terus menerus merindukan mantan kekasihnya.
Meski dirilis pada tahun 2013, lagu bertempo lambat yang dihiasi suara gitar akustik ini masih cocok untuk didengarkan hingga sekarang, terutama bagi para penggemar yang merindukan sisi lembut grup tersebut.