Amel Carla Jajal Peruntungan Jadi Rapper

29 November 2018 20:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Amel Carla (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Amel Carla (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Mantan artis cilik Amel Carla saat ini mulai melebarkan sayapnya ke dunia tarik suara. Tidak bernyanyi, Amel justru mencoba untuk menjadi seorang rapper. Salah satu alasannya, karena ia menyadari keterbatasan suaranya jika bernyanyi.
ADVERTISEMENT
Bersama sahabat satu manajemennya, Salshabilla Adriani, keduanya berkolaborasi dalam sebuah lagu berjudul 'Semangat Pagi'. Dalam lagu ini cewek berusia 17 tahun itu mengisi bagian rap.
Amel Carla sendiri mengaku tidak belajar rap secara khusus. Namun, ia suka mendengarkan lagu hip hop, R&B. Sejak tahun 2014, Amel kerap kali mendengarkan lagu-lagu Chris Brown dan Nicki Minaj.
Amel Carla (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Amel Carla (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Dalam lagu 'Semangat Pagi', pemain sitkom 'Suami-suami Takut Istri' ini menulis sendiri untuk bagian rap. "Sempet diubah dua atau tiga kali, jadi emang nyesuain," kata Amel Carla ditemui di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Kamis (29/11).
Mencoba menjadi rapper tentu ada beberapa tantangan yang harus ia lewati. Seperti masalah artikulasi.
"Belibet sih awal-awal. Ngetik-ngetik lirik bisa lah eh pas dinyanyiin susah. Karena jujur kan setengah bahasa Inggris, setengah bahasa Indonesia dan artikulasinya harus jelas supaya orang enggak bingung gitu," bebernya.
ADVERTISEMENT
Ke depannya, cewek kelahiran 25 Juli 2001 ini akan banyak meng-cover lagu. Beberapa waktu lalu, ia mengaku sudah bisa meng-cover lagu 'Super Bass' milik Nicki Minaj.
Dengan nge-rap, Amel katanya merasa bisa mengutarakan apa yang ada di otak dengan cara yang berbeda. Lantas, apakah Amel Carla akan meninggalkan dunia akting?
"Amel kan emang anaknya suka dengan hal baru dan juga suka sebuah tantangan juga. Jadi akting ya Amel enggak mungkin tinggalin, terus juga YouTube, sinetron, semuanya it's ok. Cuma emang sekarang kan lagi kelas tiga, jadi agak dikurangi," tandasnya.