Artis 3 Zaman Laila Sari Meninggal Dunia

20 November 2017 21:07 WIB
Kondisi Laila Sari  (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi Laila Sari (Foto: Dok. Istimewa)
ADVERTISEMENT
Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktris Laila Sari meninggal dunia di usia 82 tahun pada pukul 19.50 WIB tadi.
ADVERTISEMENT
Kabar kepergian Laila untuk selama-lamanya itu diketahui dari pesan singkat yang diterima oleh awak media.
"Innalilahi wainnalilahi rojiun, telah pulang ke Rahmatullah artis 3 zaman ibu Laila sari, artis Tangkiwood tempo dulu di kediamannya," tulis pesan tersebut, Senin (20/11).
Sayangnya, belum diketahui penyebab Laila Sari meninggal dunia. Saat ini, almarhumah masih berada di kediaman Jalan Badila I, Tangkiwood, Jakarta Barat.
Artis Laila Sari meninggal dunia (Foto: Josua Simanjutak)
zoom-in-whitePerbesar
Artis Laila Sari meninggal dunia (Foto: Josua Simanjutak)
Kabar kepergian Laila untuk selama-lamanya juga dibenarkan oleh sang tetangga, Wheny Melinda. Hanya saja, ia tidak mengetahui sakit apa yang diderita oleh Laila
"Iya benar meninggal jam 19.50 WIB. Sehabis pulang dari NET terus pulang ke rumah udah enggak enak, terus enggak ada," ucap Wheny.
"Dari kemarin emang kurang sehat, Katanya perutnya belum sempet keisi makanan," pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, program TV Ini Talkshow melakukan penggalangan dana sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi Laila terhadap dunia entertainment tanah air. Melalui laman Kitabisa.com/mpoklailasari, Ini Talkshow mengajak netizen untuk meringankan beban Mpok Laila dengan memberikan hadiah di hari tuanya.
Dalam laman penggalangan dananya, pihak Ini Talkshow menuturkan, kehidupan Mpok Laila kini sangat sederhana. Ia tinggal di rumg sederhana dengan atap yang bocor. Selain itu, Laila menunggak tagihan listrik dan air serta harus mengutang untuk membeli makan ke warung nasi.
Artis Senior Laila Sari (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Artis Senior Laila Sari (Foto: Munady Widjaja)
Pihak Ini Talkshow menyiarkan penggalangan dana untuk Mpok Laila di NET TV pada Jumat (17/11). Tidak butuh waktu lama, netizen tergerak untuk mengumpulkan dana ratusan juta rupiah sebagai bentuk apresiasi. Hingga kampanye ditutup, total Rp 148.320.863 terkumpul dari 759 orang donatur. Campaign ini juga viral di media sosial, dibagikan hingga lebih dari 1.144 kali dalam waktu yang sangat singkat.
ADVERTISEMENT