Baetz Management Minta Jefri Nichol Pisah Baik-baik

26 Juni 2018 10:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jefri Nichol  (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jefri Nichol (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu, pemain film Jefri Nichol disomasi oleh pihak manajemen yang telah menaunginya sejak awal karier, Baetz Management. Somasi tersebut dilayangkan terkait penyalahgunaan kepercayaan yang dilakukan oleh pemain film 'Dear Nathan' itu.
ADVERTISEMENT
Padahal Nichol masih terikat kontrak dengan Baetz Management. Dari 11 judul film yang sudah dikontrak, pria berusia 19 tahun itu baru menyelesaikan 5 film dan masih ada 6 judul film lagi yang belum diselesaikan oleh Nichol.
Hingga saat ini, pihak Baetz Management belum melihat iktikad baik dari Nichol untuk memberikan klarifikasi mengenai alasannya itu. Bahkan Baetz Agagon, Head Manager dari Baetz Management, mengatakan bahwa dirinya merasa tak dihargai saat pria berusia 19 tahun itu telah menunjuk manajemen baru tanpa sepengetahuannya. Baetz mengaku mengetahui hal tersebut dari pihak PH tempat dirinya dan Nichol terikat kontrak.
Nichol pun diduga keluar dari Baetz Management lantaran dirinya kecewa dengan pihak tersebut. Saat di acara 'Pagi-pagi Happy', Baetz memberikan tanggapannya mengenai kabar tersebut.
ADVERTISEMENT
"Sakit hati apa, ya? Seharusnya berbangga hati Jefri Nichol dengan posisinya yang sekarang ini," kata Baetz saat menjadi bintang tamu di acara tersebut, Selasa (26/6).
Kemudian Baetz mengatakan bahwa beberapa waktu yang lalu ayah Nichol, John Hendri, pernah menelepon dirinya mengenai permasalahan yang sudah beredar luas di media. Ayahnya juga sempat curhat kepada Baetz bahwa Nichol kecewa lantaran pihak manajemennya itu tidak menyetujui tawaran salah satu film yang ia inginkan.
"Kemarin Papanya telepon lihat pemberitaan di TV. Aku jelasin 'oh kalau bisa diselesaikan baik-baik. Dari awal soalnya sudah bareng-bareng," ucap Baetz.
"(Papanya bilang) 'Jefri pernah curhat sama Om, Jefri ini ada kecewa karena dari pihak manajemen tidak mengiyakan tawaran salah satu film'," lanjutnya.
Baetz dan Tim Kuasa Hukumnya. (Foto: Giovanni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Baetz dan Tim Kuasa Hukumnya. (Foto: Giovanni/kumparan)
Baetz menjelaskan kepada ayah Nichol bahwa pihaknya masih terikat dengan beberapa rumah produksi yang belum diselesaikan juga oleh pemain film 'One Fine Day' itu.
ADVERTISEMENT
Ia juga berpesan kepada Nichol agar bisa segera menyelesaikan masalahnya itu dengan manajemen yang telah melambungkan namanya itu secara baik.
"Cobalah untuk Jefri jangan diem, coba ngomong gitu. Dan kita ngomong secara baik-baik apa saja poin-poinnya. Bagaimana kita lepas dengan baik-baik juga," tutup Baetz.