Dita Soedarjo Tak Nyaman Denny Sumargo Komentari Gaya Busananya

16 Desember 2018 13:05 WIB
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dita. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Dita. (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Denny Sumargo dan Dita Soedarjo putus karena mereka memiliki visi dan misi yang berbeda. Pria berumur 37 tahun itu mengatakan ada berbagai kebiasaan Dita yang tidak sepaham dengannya.
ADVERTISEMENT
Bahkan, pemeran film ‘Kartini’ itu tak segan untuk menegur Dita. Rupanya, perempuan berumur 26 tahun tersebut tidak suka dengan apa yang dilakukan oleh Denny kepadanya.
“Banyaklah, hal-hal kecil, baju, tapi it’s not a big deal. Kadang-kadang saya kan rese ya, suka ngingetin terus, sampai negur di Instagram,” ujar Denny saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (15/12).
“Ya dia enggak nyaman. Saya juga ngerti kok. Kadang saya ngomong WhatsApp, dia (Dita balas) ‘Apaan sih, ini kan enggak penting’,” lanjutnya.
Denny Sumargo dan Dita. (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Denny Sumargo dan Dita. (Foto: Munady)
Membalas perkataan Denny Sumargo, Dita mengungkapkan bahwa orang tuanya pun tidak pernah mempermasalahkan soal pakaian yang dikenakan. “Papa mama saya enggak pernah negur saya soal itu. Bukannya saya mau gimana ya, yang penting kan bukan hal-hal dosa,” ucap Dita.
ADVERTISEMENT
Sejak masih kecil, Dita sudah terbiasa dengan gaya busana yang kebarat-baratan. Sebab, dia mengenyam pendidikan di sekolah bertaraf internasional dan berkuliah di Amerika Serikat.
Anak dari pemilik MRA Group itu sempat mencoba untuk mengalah dan mengikuti apa yang dikatakan oleh Denny. Namun, sulit bagi dirinya untuk menjadi seseorang yang tidak sesuai dengan jati diri.
“Yang penting tujuan hidup halal. Aku enggak bisa jadi yang bukan aku untuk laki-laki. Tugas istri kan ikutin cowoknya, tapi jadi orang lain ya terlalu susah buat aku. Kasihan Denny-nya, kan Denny soalnya orang baik banget dan sudah siap untuk berkeluarga,” beber Dita.
Menurut Dita, jika Denny memberitahunya tentang hal lain selain penampilannya, maka dirinya akan mengikuti apa yang diucapkan oleh pria kelahiran 11 Oktober 1981 itu.
ADVERTISEMENT
“Kalau misal dia kasih tahu untuk enggak ngelakuin hal yang galak atau nyakitin orang, of course aku akan berubah. Tapi kan ini soal preference saja. Misal cara aku duduk, cara aku berpakaian, cara aku ngomong, this is me,” jelas Dita.
“Kalau dia bilang aku harus sopan sama orang, aku setuju. Karena bagaimana pun, aku tinggal di Indonesia. Kalau itu, aku benar-benar respect,” sambungnya.
Lantas, mengapa pemain film 'A Man Called Ahok' itu melakukan hal tersebut kepada Dita?
“Soalnya, hal-hal kecil kayak begitu nyinggung orang. Saya enggak ingin dia itu nanti nyinggung orang. Saya kan sayang sama dia,” pungkas Denny Sumargo.