news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Dul Jaelani Nangis di Lagu 'Cintakan Membawamu': Saya Menangisi Mantan

24 Maret 2019 16:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Musisi Dul Jaelani saat hadir di acara Gempita Indonesia di hotel Sultan Jakarta Minggu (23/3). Foto: Ronny/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Musisi Dul Jaelani saat hadir di acara Gempita Indonesia di hotel Sultan Jakarta Minggu (23/3). Foto: Ronny/kumparan
ADVERTISEMENT
Musisi Ahmad Dhani hingga saat ini masih mendekam sementara di Rutan Medaeng, Jawa Timur. Dukungan juga terus mengalir untuk Dhani terutama dari keluarga.
ADVERTISEMENT
Selama Dhani mendekam di penjara, beberapa kali posisi keyboardist Dewa19 pun digantikan putra ketiga, Dul Jaelani. Beberapa kali tampil, Dul pun tertangkap kamera menangis di atas panggung.
Selain lagu 'Hadapi dengan Senyuman', Dul juga sempat nangis kembali ketika Dewa19 menampilkan lagu 'Cintakan Membawamu'.
Sementara dalam acara penandatanganan jaminan penangguhan untuk Ahmad Dhani, giliran Mulan Jameela yang terlihat meneteskan air mata. Namun menurut Dul, tangis Mulan itu merupakan bentuk penghayatan pada lagu.
"Ya namanya seniman kan, menghayati (lagu) wajarlah ya. Kayak saya di KL (Kuala Lumpur) nangis, karena menghayati. Waktu saya bawa 'Cinta Kan Membawamu' saya menangis, sebenarnya bukan menangis karena ayah saya. Saya menangisi mantan saya. Ya jadi itu saya rasa hal yang wajar untuk seniman yang menghayati,” kata Dul Jaelani, baru-baru ini.
Al Ghazali saat hadir di acara Gempita Indonesia di hotel Sultan Jakarta Minggu (23/3). Foto: Ronny/kumparan
Pria berusia 18 tahun itu menuturkan bahwa saat ini ia dan anggota keluarganya sudah mulai menerima kondisi yang harus dijalani ayahnya. Kakak kedua Dul Jaelani, El Rumi, yang kini tengah mengenyam pendidikan di London, juga tetap memberikan dukungan kepada Ahmad Dhani dari jarak jauh.
ADVERTISEMENT
"“Ya emang saya rasa sudah harus jalani. Masa saya nangis mulu ya kan, kan enggak baik gitu kan terlalu was-was dalam kekhawatiran. Ya saat ini saya rasa El sedang kuliah. Saya rasa itu sudah kewajibannya El yang paling utama. Jadi, mungkin kalau kuliahnya libur, baru bisa ke Indonesia,” ungkapnya.
Pria kelahiran 23 Agustus 2000 itu juga tidak ingin disamakan dengan sang ayah, meskipun beberapa menggantikan posisi Ahmad Dhani di Dewa19.
Ahmad Dhani dan Dul di PN Jaksel Foto: Munady
"Ya saya bukan Ahmad Dhani, saya bukan Maia Estianty. Saya bukan Al Ghazali, saya bukan El Rumi. Saya Abdul Qadir Jaelani," ucapnya.
Dul Jaelani mengungkapkan persamaan dirinya dengan Dhani hanya pada musik. Namun, setiap manusia pasti memiliki kekurangan.
“Jadi tugas saya hanyalah tidak melakukan kekurangan ayah saya, dan mengambil positifnya saja. Sekali lagi, saya bukan Ahmad Dhani. Saya Abdul Qadir Jaelani. Assalamualaikum,” tutupnya.
ADVERTISEMENT