Hengky Kurniawan: Jangan Harap Cari Kekayaan dengan Terjun ke Politik

27 Februari 2019 12:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan. Foto: Aria Pradana/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan. Foto: Aria Pradana/kumparan
ADVERTISEMENT
Aktor Hengky Kurniawan kini tengah menikmati aktivitasnya sebagai pejabat pemerintah dengan menduduki jabatan Wakil Bupati Bandung Barat. Keputusannya untuk terjun ke politik didukung penuh oleh keluarganya.
ADVERTISEMENT
Pria asal Blitar, Jawa Timur, tersebut mengaku sudah mempelajari banyak hal sebelum berkecimpung di dunia politik. Ia paham jika kini dirinya tak bisa sembarangan tampil secara leluasa di hadapan publik seperti saat masih aktif di dunia hiburan dulu.
"Kalau sudah menjadi pelayan publik, saya menghindari aktif lagi di entertainment. Meskipun sebenarnya boleh, tapi lihat dulu undangannya, dan tujuannya. Seperti memperkenalkan program dan potensi di Bandung Barat, jadi boleh-boleh aja karena penting juga untuk mendistribusikan program ke masyarakat," ungkapnya saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Hengky Kurniawan menjabat sebagai Wakil Bupati Kabupaten Bandung Barat. Foto: instagram/hengkykurniawan
Sebagai artis yang terjun ke politik, Hengky sadar bahwa saat ini banyak teman-teman artisnya yang berlomba untuk juga dapat mengisi jabatan struktural ataupun pemerintahan. Menurutnya hal tersebut perlu diapresiasi dan patut dibanggakan.
ADVERTISEMENT
"Saya pikir enggak masalah karena semua orang punya hak politik, hak memilih maupun dipilih, tinggal kembali ke pribadi masing masing, apa yang diperjuangkan, kemudian harus dibekali dengan ilmu. Kalau saya sih bangga," ucap Hengky Kurniawan.
Menurut Hengky, yang patut dipahami bagi rekan-rekan artis sebelum terjun ke politik yakni menjadi wakil rakyat bukan perkara yang mudah. Baginya, dunia hiburan dan politik mempunyai perbedaan yang signifikan.
"Kalau dulu mungkin kita dilayani, kadang kalau kita lagi ngetop-ngetopnya nih, diundang di sebuah acara kita sepenuhnya dijamu dan segala macam. Apalagi dapat stripping, kita tabungan itu penuh," jelasnya.
Hengky Kurniawan menjabat sebagai Wakil Bupati Kabupaten Bandung Barat. Foto: instagram/hengkykurniawan
Dari segi pendapatan, pria 36 tahun itu menjelaskan bahwa sebagai pelayan masyarakat, ia mendapatkan pemasukan yang lebih rendah daripada honornya sebagai artis. Menurutnya, gaji setahun menjabat kepala daerah sama dengan gaji sebulannya ketika bermain FTV.
ADVERTISEMENT
"Kalau gaji pokok wakil bupati itu Rp 5 juta, terus operasional itu Rp 20 juta. Jadi setiap bulan itu dapat Rp 25 juta. Kalau dulu di sinetron, FTV lah, syuting cuma 2 hari itu per episode itu sama seperti pendapatan satu bulan sekarang. Minimal saya sebulan dapat 10 FTV, jadi jauh berbeda lah," jelas Hengky.
Setelah menjelaskan hal tersebut, pemain film 'Satu Kecupan' tersebut mengingatkan kepada rekan-rekan artisnya yang hendak terjun ke politik agar tidak mencari kekayaan semata, namun harus tetap memprioritaskan kepentingan masyarakat.
"Kita jangan berharap, bagi teman-teman yang mau terjun ke politik jangan berharap mau mencari kekakayan, itu salah, itu akan kecewa. Itu yang saya sampaikan ke masyarakat, sehingga ya biar masyarakat tidak berpikir minta ini, minta itu," terangnya.
ADVERTISEMENT
Meskipun telah disibukkan dengan beragam agenda politik, Hengky Kurniawan mengaku masih berkomunikasi baik dengan teman-teman artis. Bahkan, dia berencana menggelar kegiatan keagamaan dengan kaum milenial.
"Ya saya masih menjaga komunikasi kebetulan dengan sahabat-sahabat seperti Teuku Wisnu, Dimas Seto juga masih komunikasi. Saya juga berencana untuk kita bikin kegiatan keagamaan dengan milenial Bandung Barat, jadi komunikasi masih jalan," pungkasnya sambil tersenyum.