Jadi Caleg, Elma Theana Enggan Lakukan Politik Uang

23 Maret 2019 11:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Elma Theana Foto: Rivan Dwiastono/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Elma Theana Foto: Rivan Dwiastono/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemilu Legislatif 2019 menjadi ajang bagi sejumlah selebriti untuk menjajal karier di dunia politik, tak terkecuali Elma Theana. Pesinetron berusia 44 tahun itu maju sebagai caleg DPR RI dari Partai Nasdem dan berlaga di dapil Jatim XIII yang meliputi Kabupaten Lamongan dan Gresik.
ADVERTISEMENT
Elma punya sejumlah alasan mengapa ingin berpolitik dan duduk di kursi DPR. Ia mengaku ingin menyuarakan aspirasinya di bidang pendidikan.
"Saya punya cita-cita di mana pendidikan moral budi pekerti itu bisa jadi kurikulum yang wajib untuk anak-anak sekolah. Saya melihat perkembangan anak anak sekarang ini menjadi anak-anak gadget," ujar Elma saat ditemui di kawasan Haji Nawi, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
"Kedua, saya ingin memperjuangkan Pasal 34, di mana anak yatim dan janda terlantar itu dipelihara oleh negara. Digarisbawahi, ya, dipelihara oleh negara, bukan dipelihara oleh yayasan," tambahnya.
Bicara tentang masa kampanye menjelang hari pemilihan, politik uang tak jarang menjadi salah satu cara yang dipilih para caleg agar berhasil mendapatkan banyak suara. Elma Theana pun kerap mendapat tawaran untuk melakukan hal tersebut.
ADVERTISEMENT
Hanya saja, pemain sinetron 'Senandung Masa Puber' itu mengaku tak pernah berniat untuk mengiming-imingi warga dengan uang agar ia dipilih.
Elma Theana Foto: Rivan Dwiastono/kumparan
"Saya selalu bilang, 'Ibu dan bapak, mohon maaf saya tidak bermain dengan money politic. Saya berjuang dengan sekuat tenaga dengan niat ingin berbuat banyak untuk masyarakat. Jadi, pilih dengan hati nurani. Sekali lagi, saya tidak berkampanye dengan money politic,' gitu," tutur Elma.
Lagi pula, bagi Elma, di bidang apa pun ia ditempatkan untuk bekerja, niatnya hanya demi ibadah. Menutup perbincangan, kakak Sonny Septian itu mengaku pasrah terkait apakah dirinya akan berhasil menjadi anggota legislatif atau tidak.
"Enggak tahu, ya, kalau ditanya optimis akan menang. Saya menyerahkan semuanya kepada Allah saja. Menang, alhamdulillah. Enggak pun, alhamdulillah, saya tetap berjuang karena saya, kan, punya komunitas-komunitas juga," tandas Elma Theana.
ADVERTISEMENT