Joji Panaskan Hari Terakhir We The Fest 2019

22 Juli 2019 0:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Joji di We The Fest 2019 Foto: Alexander Vito/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Joji di We The Fest 2019 Foto: Alexander Vito/kumparan
ADVERTISEMENT
Jelang akhir hari ketiga We The Fest 2019, Joji tampil pukul 10.25 WIB. Tanpa tunggu lama, Joji langsung tancap gas sejak awal naik panggung.
ADVERTISEMENT
"Apa kabar Jakarta. Berteriak lah," kata Joji di lokasi, Minggu (21/7).
"Kalian keren. Energi kalian hebat sekali di sini. Tapi, aku tak tahu apa kalian benar-benar sehebat itu," sambungnya sebelum intro lagu 'Yeah Right' dimainkan.
Joji yang mengenakan jaket putih tak ragu untuk berlompatan di atas panggung. Saking senangnya, ia bahkan sempat koprol di tengah-tengah lagu 'Yeah Right'.
Lagu tersebut langsung disambung dengan 'Will He' dari album 'In Tongues'. Setelah itu, Joji pamer kemampuannya melakukan rap freestyle.
Mungkin kondisi Jakarta terlalu panas, Joji sempat tersedak saat sedang melakukan freestyle. Meski kelihatannya konyol, para fans tetap memberinya tepuk tangan apresiasi.
"Astaga. Tadi itu memalukan. Baiklah, siapa yang butuh 'Sanctuary'," ujarnya sebelum melanjutkan penampilan dengan lagu 'Sanctuary' dan 'Demons'.
ADVERTISEMENT
Joji sebenarnya sudah pernah menyambangi Indonesia dan tampil di acara Djakarta Warehouse Project 2017 bersama 88Rising. Namun, ia senang karena melihat antusiasme ribuan fans yang tetap mau menontonnya di We The Fest 2019.
Di atas panggung, Joji ditemani oleh seorang keyboardist sekaligus DJ. Lucunya, ia acap kali dikerjai oleh keyboardist-nya itu.
Joji di We The Fest 2019 Foto: Alexander Vito/kumparan
Saat Joji ingin menyanyikan verse lagu 'You Suck Charlie', sang keyboardist justru memainkan intro lagu 'A Thousand Miles' karya Vanessa Charlton. Mendengar itu, Joji pun tak mampu menahan tawa.
"Ayolah, aku terlalu gangster untuk lagu itu. Mainkan 'You Suck Charlie' saja, tolong," kata Joji.
Setelah itu, Joji melantunkan tiga lagu, yakni 'I Don't Wanna Waste Your Time', 'Attention', dan 'XNXX'. Entah karena alasan apa, Joji secara konyol bertanya pada penonton tentang film 'Toy Story 4'.
ADVERTISEMENT
"Ada yang sudah nonton Toys Story 4? Aku belum nonton, aku ingin sekali menonton. Mari kita nyanyikan saja lagunya," ujarnya sebelum menyanyikan lagu 'You've Got A Friend In Me' karya Randy Newman.
Lagu itu menjadi awalan dari 'I Can't Get Over You'. Meski Joji sudah cukup banyak menyanyikan karya-karyanya, ribuan fans yang hadir sepertinya belum puas.
Karena itu, setelah Joji melantunkan dua lagu terakhir, 'Heads In The Clouds' dan 'I'll See You in 40', banyak fans berteriak kecewa. "Maaf, itu adalah lagu terakhirku, maaf. Aku tahu kalian mau lagi, tapi maaf," ujarnya seraya turun panggung.
We the Fest 2019 Foto: Instagram @we.the.fest
Penonton pun terus berteriak 'we want more', tanda belum puas. Tak ingin mengecewakan fans yang sudah hadir, pria bernama asli George Miller itu pun naik panggung lagi untuk menyanyikan satu encore.
ADVERTISEMENT
"Kalian pikir aku tega meninggalkan kalian begitu saja? Mari nyanyikan satu lagi. Kalian pasti tahu lagu ini," ujarnya sebelum menyanyikan lagu 'Slow Dance In The Dark'.
Joji akhirnya benar-benar turun panggung pukul 23.15 WIB. Setelah Joji, giliran rapper Rae Sremmurd yang tampil di Main Stage. Ia akan menjadi menjadi penutup dari gelaran We The Fest 2019 yang telah digelar sejak Jumat (19/7).