Kehadiran Anak Jadi Penyemangat Tio Pakusadewo Selama Dibui

7 Mei 2018 21:24 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tio Pakusadewo dibawa ke Kejari (Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tio Pakusadewo dibawa ke Kejari (Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Aktor Tio Pakusadewo terlihat lebih segar dan bersemangat untuk menjalani persidangan ketiganya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (7/5).
ADVERTISEMENT
Menurut tim kuasa hukum Tio, Aris Marasabessy, kondisi aktor yang bermain dalam film 'Quickie Express' ini semakin membaik berkat dukungan berbagai pihak, terutama dari keluarganya, yakni anak lelakinya, Nagra Kautsar Pakusadewo.
“Sering, sering dateng (Nagra), setiap sidang, kok. Sangat-sangat perhatian dari awal kasus ini. Sampai hari ini enggak pernah off menjenguk dan support,” terang Aris Marasabessy dari tim kuasa hukum Tio di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (7/5).
Nagra Kautsar Pakusadewo. (Foto: Aria Pradana/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Nagra Kautsar Pakusadewo. (Foto: Aria Pradana/kumparan)
Tak hanya itu, Tio pun kerap mengikuti berbagai kegiatan positif di dalam rutan. Salah satunya, bergabung menjadi anggota sebuah yayasan bagi penyalahgunaan narkoba.
“Kegiatan dia banyak di dalem, semua sangat positif. Dia masuk anggota Jira dan dia tetep berkarya. Jira itu kayak yayasan, kalau enggak salah kayak yayasan,” kata Aris lagi.
ADVERTISEMENT
“Komunitas gitu untuk kegiatan positif untuk penyalahgunaan,” sambung Viny Mestika Angelia yang juga bagian dari tim kuasa hukum Tio.
Aktor berusia 54 tahun ini ditangkap oleh Subdit II Psikotropika Ditresnarkoba Polda Metro Jaya pada Selasa 19 Desember 2017. Ia diamankan di rumahnya yang berada di kawasan Ampera, Jakarta Selatan. Dari penangkapan tersebut, polisi menyita barang bukti berupa tiga bungkus plastik klip berisi sabu seberat 1,06 gram dan alat konsumsi sabu.
Tio sempat menjalani rehabilitasi di RS Bhayangkara Sespimma Polri, Ciputat Raya, Pondok Pinang, Jakarta Selatan, selama beberapa bulan. Pada 3 April lalu, Tio dipindahkan ke Rutan Cipinang, Jakarta Timur.