news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kilas Balik Drama Perceraian Roby 'Geisha' dan Cinta Ratu

24 Juli 2018 10:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Roby Geisha dan Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Roby Geisha dan Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Drama perceraian antara Roby Satria alias Roby 'Geisha' dan Cinta Ratu Nansya kini sudah berakhir. Putusan perceraian mereka telah digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (23/7) kemarin.
ADVERTISEMENT
Dalam proses perceraian tersebut, kedua belah pihak kerap menghadiri setiap agenda persidangan, baik itu secara personal atau hanya diwakili oleh kuasa hukum. Hal ini membuat proses persidangan mampu berjalan dua arah.
Tak hanya itu, proses perceraian tersebut juga dibumbui oleh beberapa isu menarik. Berikut kumparan akan mengulas balik drama perceraian Roby dan Cinta sejak awal gugatan dilayangkan hingga putusan perceraian.
1. Roby melayangkan permohonan talak cerai 14 Februari 2018
Gugatan cerai talak Roby ‘Geisha’. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Gugatan cerai talak Roby ‘Geisha’. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Roby melayangkan permohonan talak cerai tersebut di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 14 Februari lalu. Ya, momen tersebut sebenarnya bertepatan dengan hari kasih sayang. Permohonan talak cerai itu terdaftar dengan nomor 675/Pdt.G/2018/PA.JS atas nama Roby Satria Bin Heris Hasan sebagai pemohon terhadap Cinta Ratu Nansya binti Aceh Wahyu sebagai termohon.
ADVERTISEMENT
Sebelum keduanya menjalani sidang perdana, Cinta sempat mengaku belum pernah bertemu dengan Roby selama tiga bulan. Menurut Cinta, Roby telah pergi meninggalkan rumah sejak 16 Desember 2017 tanpa ada komunikasi apa pun.
Cinta Ratu Nansya (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Cinta Ratu Nansya (Foto: Munady Widjaja)
"Dia kalau mau komunikasi, baru dia buka blokiran, terus chat ke saya sambil marah-marah, habis itu di-block lagi. Padahal sebenarnya dia datang saja ke rumah, omongin berdua. Ini kan rumah tangga," kata Cinta.
Gitaris 'Geisha' itu juga sempat curhat panjang lebar di akun Instagram pribadinya. Melalui unggahan tersebut, Roby seolah menegaskan ada sesuatu hal yang menyangkut musyrik yang membuatnya menyerah untuk melanjutkan rumah tangganya bersama Cinta.
Curhat Roby Geisha di Instagram (Foto: Instagram @roby_geisha)
zoom-in-whitePerbesar
Curhat Roby Geisha di Instagram (Foto: Instagram @roby_geisha)
"Seandainya mereka tahu mengapa saya harus sampai menyerah pada pernikahan ini mungkin mereka saja sangat kecewa dengan perlakuan wanita ini ke saya. Selamat menebak-nebak urusan saya. Saya tidak butuh dukungan siapa pun. Saya ingin membela Tuhan saya yang telah dia lecehkannya," tulis Roby.
ADVERTISEMENT
2. Sidang perdana digelar 12 Maret 2018
Sidang Roby Geisha dan Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Sidang Roby Geisha dan Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
Sidang perdana perceraian Roby dan Cinta kemudian digelar pada 12 Maret lalu. Kala itu Roby terlihat sudah sangat yakin dengan keputusannya untuk segera berpisah dari Cinta.
Sementara itu, meski mengaku sudah ikhlas menjalani perceraiannya, Cinta tak bisa menyembunyikan kerinduannya pada Roby yang sudah lama tak ditemuinya selama 3 bulan. Sehingga Cinta memberanikan dirinya untuk menghampiri Roby seraya memberikan salam dan kecupan di pipi.
Roby yang terlihat cuek justru berusaha menghindari kecupan Cinta dan membuat pelantun lagu 'Haters' itu terdiam sejenak. Cinta sendiri seolah tak mau ambil pusing dengan sikap Roby yang memilih cuek terhadap dirinya sepanjang persidangan berlangsung.
Sidang Roby Geisha dan Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Sidang Roby Geisha dan Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
Tak hanya itu, usai persidangan perdana tersebut, isu mistis dalam proses persidangan rupanya semakin santer tedengar. Bahkan, pria berusia 32 tahun itu memasukkan unsur mistis dalam poin gugatannya. Sontak kuasa hukum Cinta, Harry Van Sidabukke, memberi peringatan kepada Roby dan kuasa hukumnya agar bersiap untuk bisa membuktikan tudingannya tersebut.
ADVERTISEMENT
"Dia harus membuktikan dan perkara ini akan seru. Karena nanti Roby dan pengacara harus mendalilkan bagaimana pelet itu bisa masuk ke tubuh Roby," jelas Harry.
3. Roby ungkap penyebab perceraiannya
Roby ‘Geisha’ dan Previany Annisa Rellina. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Roby ‘Geisha’ dan Previany Annisa Rellina. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Proses persidangan kembali berlanjut pada 2 April lalu. Roby, yang pada persidangan sebelumnya terkesan lebih banyak diam, kini sudah mulai berani buka-bukaan soal perceraiannya dengan Cinta.
Roby mengaku tak ada orang ketiga di rumah tangganya. Kendati demikian, ia tidak membantah bahwa klenik yang dilakukan sang istri menjadi penyebab perceraian mereka. Menurut Roby, ilmu pelet menjadi salah satu pemicu perceraian mereka. Bahkan, Roby sudah punya bukti-bukti yang mendukung.
Cinta Ratu Nansya di PA Jaksel. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Cinta Ratu Nansya di PA Jaksel. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
"Itu cuma trigger-nya saja sih. Trigger yang membuat saya pada akhirnya keluar dari rumah. Cuma kalau bukti-buktinya, ada. Cuma, karena itu bentuknya juga ada gaib, jadi saya enggak bisa (jelasin) bagaimana bisa sampai ke tubuh saya, saya juga enggak tahu. Kenyataannya, saya sudah menyimpan lebih 5 barang bukti," beber Roby.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan Roby, Cinta justru sempat mengungkapkan keinginannya untuk rujuk. Namun, pihak Roby bersikeras untuk bertahan pada keputusannya bercerai.
4. Cinta Ratu rilis single saat proses perceraiannya
Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Cinta Ratu. (Foto: Munady Widjaja)
Di tengah konflik rumah tangganya dengan Roby 'Geisha' yang berujung dengan sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, tiba-tiba Cinta Ratu merilis single berjudul 'Haters' pada 11 April lalu.
Melihat hal tersebut, Cinta rupanya harus kembali menerima tudingan bahwa ia memanfaatkan momen perceraiannya itu untuk merilis single dan mencari popularitas. Cinta pun langsung membantah tuduhan tersebut dan mengatakan bahwa hal tersebut hanya serba kebetulan.
"Jadi kalau berbicara mengenai momen, 'wah ini memanfaatkan momen enggak?' Memanfaatkan lebih tepatnya di sini saya bilang merespons permasalahan ini dengan sisi positif. Artinya, kalau saya tetap menanggapi berita miring di luar sana, itu enggak ada energi positif yang datang ke tubuh saya, tidak ada faedahnya untuk hidup saya," ucapnya.
ADVERTISEMENT
5. Pihak Cinta Ratu meminta Roby untuk ubah isi permohonan cerai
Cinta Ratu Nansya usai menjalani persidangan. (Foto: DN Mustika/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Cinta Ratu Nansya usai menjalani persidangan. (Foto: DN Mustika/kumparan)
Sidang lanjutan perceraian Roby dan Cinta kembali digelar pada 16 April lalu. Dalam persidangan tersebut, pihak cinta meminta pihak Roby untuk mengubah isi permohonan cerai yang salah satu poinnya terkait dengan isu pelet.
Kemudian dalam dua persidangan berikutnya, yakni pada 14 dan 21 Mei lalu, rupanya pihak Roby masih belum bisa membuktikan isu pelet. Saksi dan bukti pelet yang dibawa Roby ke persidangan dinilai tak cukup.
6. Roby tak bisa buktikan soal isu pelet
Cinta Ratu Nansya di PN Jaksel. (Foto: Giovanni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Cinta Ratu Nansya di PN Jaksel. (Foto: Giovanni/kumparan)
Tak kunjung bisa memberikan bukti tudingan peletnya, Roby akhirnya diminta Cinta untuk membersihkan nama baiknya pada persidangan yang digelar 4 Juni lalu. Cinta mengaku merasa sangat dirugikan dengan adanya kabar tersebut. Banyak orang yang kemudian memercayai tuduhan tersebut dan urusan kariernya pun juga ikut terganggu karena hal itu.
ADVERTISEMENT
Sidang yang digelar pada Ramadhan kala itu juga membuat Cinta tampak tampil lebih tertutup dengan hijabnya di persidangan.
Cinta Ratu Nansya. (Foto: Giovanni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Cinta Ratu Nansya. (Foto: Giovanni/kumparan)
Saat ditanya mengenai penampilan barunya tersebut, Cinta mengaku bahwa hal tersebut tidak ada hubungannya dengan proses perceraian yang sedang ia jalani. Menurut Cinta, dirinya memang terbiasa tampil tertutup di bulan Ramadhan jauh sebelum mengenal sosok Roby.
Dalam persidangan tersebut rupanya juga membahas soal tuntutan kebutuhan Cinta yang dinilai pihak Roby terlalu berlebihan. Pihak Roby bahkan menilai angka yang diminta oleh Cinta sekelas bintang Hollywood.
7. Roby dan Cinta sudah saling berkomunikasi
Roby 'Geisha' dan Cinta Ratu Nansya. (Foto: Instagram @robintalovers)
zoom-in-whitePerbesar
Roby 'Geisha' dan Cinta Ratu Nansya. (Foto: Instagram @robintalovers)
Dalam sidang lanjutan pada 9 Juli lalu, kedua belah pihak lewat kuasa hukum masing-masing, mengungkapkan bahwa mereka sudah saling berkomunikasi. Roby sebelumnya memang sempat memblokir berbagai jalur komunikasi dengan Cinta.
ADVERTISEMENT
Namun kala itu, keduanya telah kembali berkomunikasi untuk menemukan jalan terbaik bagi ujung perjalanan rumah tangganya.
8. Roby 'Geisha' dan Cinta Ratu resmi bercerai
Cinta Ratu Nansya dan Roby Geisha (Foto: Instagram @robintalovers)
zoom-in-whitePerbesar
Cinta Ratu Nansya dan Roby Geisha (Foto: Instagram @robintalovers)
Drama perceraian tersebut akhirnya sampai pada titik akhir. Pada Senin (23/7) kemarin, putusan perceraian mereka dibacakan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Pihak Cinta mengaku puas dengan kinerja hakim. Dalam putusan perceraian, majelis hakim rupanya tidak menjadikan unsur mistis sebagai bahan pertimbangan.
Meski sempat kecewa dengan pernyataan Roby yang terkesan menyudutkannya dengan tudingan tak berdasarkan fakta, Cinta mengaku sudah memaafkan Roby. Ia bahkan sempat meminta Roby untuk mengklarifikasi hal tersebut. Namun, menurutnya Roby malu menarik kembali ucapannya di depan publik.
Tak hanya itu, Cinta jga menilai bahwa nilai tuntutan yang diajukannya tidaklah berlebihan. Nilai tersebut terbilang cukup sesuai dengan keperluan hidup wanita pada umumnya.
Roby Geisha dan Cinta Ratu (Foto: kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Roby Geisha dan Cinta Ratu (Foto: kumparan)
Sementara itu, pihak Roby mengaku pada akhirnya jumlah nominal cinta sudah turun dari permintaan awal. Mereka mengapresiasi kinerja hakim yang telah memberikan jumlah yang lebih sesuai dan tepat untuk kedua belah pihak dibanding permintaan sebelumnya. Meski begitu, kedua belah pihak masih enggan mengucapkan kisaran nominal yang dimaksud.
ADVERTISEMENT
Proses persidangan Roby dan Cinta saat ini memang sudah selesai. Agenda berikutnya hanya tinggal menunggu Roby mengucapakan ikrar talak. Akan tetapi, sebelumnya Roby harus menyelesaikan dulu pembayaran nafkah yang diminta oleh Cinta.