Lolos ke Senayan, Krisdayanti Tak Akan Tinggalkan Dunia Hiburan

19 Mei 2019 9:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Krisdayanti saat kampanye. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Krisdayanti saat kampanye. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Penyanyi Krisdayanti menjadi salah satu selebriti yang tengah terjun ke dunia politik. Ia menjadi caleg yang diusung oleh PDI Perjuangan.
ADVERTISEMENT
Perempuan yang akrab disapa KD tersebut memang baru pertama kali nyaleg. Hanya saja, di luar dugaan, ia berhasil meraup suara terbanyak dari daerah pemilihan Jawa Timur V yang meliputi Malang, Kota Malang, dan Kota Batu.
Ya, berdasarkan perhitungan suara sementara, KD lolos ke Senayan.
"Rasanya enggak percaya, ya. Karena ini beda kan, election. Kita dipilih dan, saat saya mendapatkan kepercayaan dari konstituen dari dapil saya di Malang, itu luar biasa. Saya berterima kasih," ungkapnya saat ditemui di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Sabtu (18/5).
Krisdayanti. Foto: Helmi Afandi/kumparan
Meski diperkirakan lolos ke Senayan, KD tetap mau menunggu keputusan resmi dari KPU pada 22 Mei mendatang. Jelang pengumuman KPU, ia mengaku tengah mempersiapkan mentalnya.
"Insyaallah, karena memang tidak ada alasan yang setengah-setengah. Kalau sudah mendaftarkan diri, berarti sudah melalui pemikiran mental. Jadi, mudah-mudahan bisa bertanggung jawab dengan suara yang dikumpulkan," katanya.
ADVERTISEMENT
Istri Raul Lemos itu juga berharap agar negara bisa kondusif kala KPU mengumumkan hasil Pemilu. Ia mengharapkan segalanya berjalan baik-baik saja.
Krisdayanti. Foto: Instagram/@brigjen
Lantas, apakah pelantun lagu 'Menghitung Hari' tersebut akan mundur dari dunia hiburan setelah dirinya dipastikan melenggang ke Senayan?
"Enggak dong. Jangan," tutup Krisdayanti.