Mario Lawalata Pelajari Perilaku DJ dan Dunia Malam

15 Agustus 2018 11:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mario Lawalata. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Mario Lawalata. (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Setelah film 'Bayi Gaib: Bayi Tumbal Bayi Mati' yang tayang pada Februari lalu, aktor Mario Lawalata kembali terlibat dalam sebuah proyek film berjudul 'Menunggu Pagi'. Dalam film yang disutradarai oleh Teddy Soeriaatmadja itu, Mario berperan sebagai Martin, seorang disjoki (DJ) yang memiliki segudang permasalahan.
ADVERTISEMENT
"DJ Martin ini punya pacar, pacar saya Aurelie (Moeremans). Jadi punya masalah dengan percintaan, pergaulan malamnya, dengan sosok seorang DJ yang biasa orang bilang image-nya negatif segala macam," kata Mario saat ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Menurut Mario Lawalata, permasalahan yang dihadapi Martin memang berhubungan dengan masalah yang terjadi pada generasi milenial saat ini. Apalagi penggambaran seorang DJ selalu dilekatkan dengan narkoba. Pria berusia 38 tahun itu pun mengaku cukup sulit berperan sebagai DJ. Bahkan, ia sempat khawatir dengan hasil aktingnya tersebut.
"Lumayan (sulit) karena ini saya enggak pernah jadi DJ. Tapi banyak teman saya yang ngasih tahu juga seperti apa dia, terutama saat jadi DJ. Semoga hasilnya bagus, khawatir juga sempet takut kaku," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Mario juga menilai masalah percintaan yang terdapat dalam film juga cukup mirip dengan percintaan pribadinya di masa muda. Menurutnya, tiga cerita yang dikemas dalam film tersebut sangat menarik dan jarang ditemukan di film-film Indonesia.
"Waktu masih muda lumayan ya memang ini yang (pernah) terjadi (sama saya). Sering terjadi di dunia anak zaman sekarang (juga). Jarang banget ya (film) yang seperti ini, ini real ya," ujar Mario.
Mario mengaku cukup selektif dalam menerima tawaran film. Sebab, ia ingin memiliki karya yang bagus dan karyanya itu pada suatu saat dapat dinikmati kembali. Oleh karena itu, ada beberapa pertimbangan yang mendasari putra Reggy Lawalata menerima peran.
"Pertimbangan pertama yang pastinya ceritanya seperti apa. Terus karakter saya juga. Baru yang lain, misalnya main sama siapa, director siapa, produser siapa. Kadang ada yang nawarin aja enggak jelas. Jadi, itu sih dua itu dulu sih ya," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Selain Mario Lawalata, film 'Menunggu Pagi' juga dibintangi oleh Aurelie Moeremans, Arya Saloka, Arya Vasco, Bio One, Garindra Bimo, dan sederet artis lainnya. Film ini bercerita tentang gaya hidup anak muda yang gemar menghadiri festival musik. Berlatar belakang acara musik internasional terbesar di Indonesia dan Asia, film ini dikemas dengan penuh kegembiraan dan kekinian.
Rencananya, film 'Menunggu Pagi' akan tayang akhir tahun.