Melihat Kembali Gamaliel, Audrey, dan Cantika dari Masa ke Masa

11 Juni 2018 13:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
GAC (Foto: Instagram @gac_music)
zoom-in-whitePerbesar
GAC (Foto: Instagram @gac_music)
ADVERTISEMENT
Bagi kalian penikmat musik dancy pop, grup vokal GAC pastilah akrab di telinga. Digawangi Gamaliel Tapiheru, Audrey Tapiheru dan Cantika Abigail, GAC memanjakan para pendengarnya dengan musik yang easy listening dan vokalisasi yang membuatmu terlena.
ADVERTISEMENT
Tidak terasa, sudah hampir satu dekade grup musik yang satu ini eksis di blantika musik Indonesia. Karier GAC berawal dari kakak-beradik Gamal dan Audrey yang kerap mengunggah video cover lagu mereka di YouTube. Setahun kemudian, yakni tahun 2009, Cantika yang juga gemar membuat cover lagu melihat video Gamal dan Audrey.
Merasa memiliki kesamaan dalam selera musik, manajer Cantika akhirnya menghubungi Gamal. Di tahun 2009 itu, ketiganya mulai rutin bertemu, membuat cover lagu-lagu orang lain, hingga memperoleh tanggapan yang positif.
Bagaimana kalau kita melihat kembali penampilan Gamal, Audrey, dan Cantika melalui video-video mereka yang dulu hingga sekarang? Yuk!
Lagu milik Jason Mraz dan Colbie Caillat, 'Lucky', menjadi salah satu video cover lagu pertama yang diunggah Gamal ke akun YouTube-nya. Dia dan Audrey menyanyikan 'Lucky' tersebut diiringi instrumental lagu tersebut. Sampai saat ini, video tersebut sudah ditonton sebanyak 742 ribu kali sejak diunggah pada 5 Maret 2009.
ADVERTISEMENT
Salah satu original soundtrack film animasi Aladdin, 'A Whole New World', memang menjadi lagu favorit banyak orang, tak terkecuali Gamal. Karena itu, bersama sang adik, dia membuat cover lagu tersebut.
Video ini diunggah pada 22 Mei 2009. Audrey terlihat menggemaskan dengan poni dan rambut panjangnya. Begitu juga Gamal dengan poni yang menutupi dahinya.
Video pertama Gamal dan Audrey di tahun 2010 ini diunggah oleh Gamal pada kanal YouTube miliknya, Gamal1990. Gamal dan Audrey dalam video tersebut terlihat kompak menggunakan kaus berwarna putih. Kakak-beradik ini membuat cover lagu 'Telephone' yang dibawakan oleh Lady Gaga dan Beyoncé sambil bermain gitar.
Sama seperti Gamal dan Audrey, Cantika juga memiliki akun YouTube sendiri. Salah satu unggahannya adalah video berupa cover lagu 'Bahasa Kalbu' milik Titi DJ.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 2010, Gamal, Audrey dan Cantika merilis single pertama mereka yang berjudul 'Ingin Putus Saja'. Meski hanya video lirik, video tersebut sudah ditonton lebih dari 300 ribu kali di YouTube. Berikut versi live-nya.
Sudah merilis lagu sendiri bukan berarti Gamal, Audrey, dan Cantika berhenti membuat cover lagu. Pada 26 Agustus 2011, ketiganya mengunggah video cover lagu milik Demi Lovato, yaitu 'Skyscrapper'.
Mereka bernyanyi diiringi petikan gitar yang dimainkan oleh Gamal. Pengambilan gambar pun masih dilakukan di dalam kamar. Ketiganya tampak natural dalam video tersebut.
Seiring berjalannya waktu, baik penampilan, kualitas gambar, hingga lokasi syuting untuk video cover lagu semakin keren. Misalnya saja, dalam video cover lagu 'Suit & Tie x Nobody's Business' milik Justin Timberlake. Cantika dan Audrey terlihat menggunakan make up.
ADVERTISEMENT
Pada 7 Juni 2013, video lagu ke-2 dari GAC yang berjudul 'Jangan Parkir (The Op Op Song)' diunggah ke YouTube. Lagu tersebut menjadi salah satu track dari album pertama mereka, 'Gamaliel, Audrey, Cantika' di tahun 2012. Selain lagu ini, ada juga lagu 'Akuilah Aku' dan 'Cuma Aku'.
Uniknya, video ini tidak seperti video klip kebanyakan. Sebab, video ini menggabungkan beberapa penampilan GAC saat manggung. Sehingga, terasa keseruannya saat mendengarkan lagu ini.
Cover lagu 'Mirrors' milik Justin Timberlake menjadi salah satu dari sekian banyak video yang membanggakan dari GAC. Video yang sudah ditonton lebih dari 8 juta ini menjadi video bumper nominasi 'Best Pop Solo Performance' pada ajang Grammy Awards 2014.
ADVERTISEMENT
Video lagu 'Bahagia' diunggah ke YouTube pada 9 Januari 2015. Tidak hanya video klip, tapi video versi studio session juga ikut diunggah sebulan kemudian.
Pengambilan gambar dilakukan di sebuah studio, baik Gamal, Audrey, Cantika hingga para pemain musik kompak menggunakan kostum berwarna putih. Model rambut ketiganya pun mengalami perubahan dari sebelumnya menjadi lebih trendi.
Video musik lagu 'Cinta' pun dibuat dengan konsep hitam putih. Melihat manisnya video, siap-siap untuk ikutan baper dan tersenyum bahagia, ya.
'Bahagia', 'Cinta', dan 'Never Leave Ya' merupakan lagu dari album ke-2 GAC yang berjudul 'Stronger'. Album tersebut dirilis pada 28 Mei 2015.
Video klip GAC yang paling baru berjudul 'Sailor' dan dirilis pada 28 Mei lalu dan sudah ditonton lebih dari 956 ribu kali hingga kini. Terlihat sekali perubahan Gamal, Audrey, dan Cantik sejak GAC pertama kali merilis video klip, mulai dari kostum hingga pengambilan gambar.
ADVERTISEMENT
Ketika ditemui beberapa waktu lalu, Gamal mengaku tidak percaya dengan pencapaian viewers mereka di YouTube dalam waktu yang tergolong singkat. "Enggak nyangka sama sekali, tergolong yang paling cepet. Thank you banget yang sudah nonton dan suka. Karena ngikutin apa yang kita suka, kayak jadi passion kita," ujarnya.
"Melihat respons orang positif dan memberikan kita semangat positif, pasti memberikan dampak buat kita berkarya makin semangat lagi," lanjut penyanyi berusia 27 tahun itu.
Bagaimana menurutmu tentang penampilan Gamal, Audrey, dan Cantika?