Menyandingkan Proses Hijrah Anisa Rahma dengan Melody Eks JKT48

22 Oktober 2018 15:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anisa Rahma vs Melody Eks JKT48 (Foto: Foto: Munady/kumparan, Infografik: Nunki Lasmaria Pangaribuan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Anisa Rahma vs Melody Eks JKT48 (Foto: Foto: Munady/kumparan, Infografik: Nunki Lasmaria Pangaribuan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Anisa Rahma dan Melody Nurramdhani Laksani, dua nama ini mungkin sudah tak asing lagi di industri musik Tanah Air. Keduanya dikenal sebagai mantan personel girlband ternama di Indonesia. Anisa Rahma adalah mantan personel Cherrybelle sementara Melody adalah mantan personel JKT48.
ADVERTISEMENT
Meski nama keduanya mencuat saat menjadi personel girlband, namun kini mereka telah meninggalkan grupnya masing-masing yang telah membesarkan nama mereka. Anisa dan Melody juga sudah mengubah penampilannya menjadi lebih islami dengan mengenakan hijab.
Di bawah ini kumparan mencoba menyandingkan perjalanan hijrah Anisa dan Melody dan kehidupan pribadi mereka kini.
Anisa Rahma Eks Cherrybelle (Foto: YouTube)
zoom-in-whitePerbesar
Anisa Rahma Eks Cherrybelle (Foto: YouTube)
1. Proses Hijrah Anisa Rahma
Anisa Rahma diketahui memulai debutnya dengan bergabung bersama Cherrybelle pada tahun 2010. Setelah 3 tahun tumbuh bersama, perempuan berusia 27 tahun ini memutuskan untuk keluar dari girlband yang membesarkan namanya itu pada 2013.
Anisa Rahma (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Anisa Rahma (Foto: Munady)
Setelah keluar dari Cherrybelle, istri dari Anandito Dwis itu memilih untuk menyanyi dan syuting sinetron striping serta FTV. Setelah menghabiskan kontrak-kontraknya, pada 2015 Anisa pun kembali ke kota kelahirannya, Bandung untuk melanjutkan studinya.
ADVERTISEMENT
Pelantun lagu 'Love is You' itu kemudian memutuskan untuk berhijrah dan mengenakan hijab menjelang bulan Ramadhan 2016. Ia mengaku awalnya sama sekali tak pernah terpikir untuk mengenakan hijab
"Entah kenapa, suatu hari kayak lagi buka internet gitu, terus pengin lihat kenapa cewek-cewek mau berhijab," ungkap Anisa beberapa waktu lalu.
"Selama ini aku enggak tahu (mengapa wanita berhijab). Akhirnya setelah aku cari tahu, selama 3 hari aku berdoa terus, kalau ini yang terbaik, tolong dilancarkan. Malamnya, aku minta izin orang tua mau berhijab, mama papa setuju, tapi mereka maunya Anisa enggak copot pasang hijabnya," lanjut Anisa.
Anisa Rahma di Mesjid Istiqal (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Anisa Rahma di Mesjid Istiqal (Foto: Munady Widjaja)
Awal-awal hijrah Anisa juga sempat merasakan perbedaan dalam hidupnya. Ia sempat merasa gerah karena mengenakan hijab. Namun, pelan-pelan akhirnya Anisa merasakan kenyamanan yang luar biasa.
ADVERTISEMENT
"Pas keluar rumah kayak mimpi, 'Bener enggak nih, aku pakai hijab'. Setelah berhijab, aku enggak perlu takut, gerak geriknya bisa lebih leluasa, enggak takut buat dillihat banyak orang," ucap Anisa.
Saat ini Anisa pun mengaku masih banyak belajar, terutama dalam mengenakan hijab yang sesuai dengan syariat agama. Ia menyadari bahwa cara berpakaiannya memang belum sempurna.
"Aku lagi belajar untuk syar'i. Lagi berproses untuk ke depannya," ujarnya.
2. Taaruf dan menikah
Nama Anisa Rahma kembali mencuat setelah ia menikah dengan pria pujaan hatinya, Anandito Dwi Sepdiawan atau lebih dikenal dengan Anandito Dwis, seorang selebgram dan penyanyi religi. Keduanya resmi menjadi sepasang suami istri pada 16 September lalu.
Anandito Dwis menunjukkan cincin pernikahannya dengan Anisa Rahma Adi. (Foto: Instagram @ananditodwis)
zoom-in-whitePerbesar
Anandito Dwis menunjukkan cincin pernikahannya dengan Anisa Rahma Adi. (Foto: Instagram @ananditodwis)
Anisa dan Anandito menggelar pernikahan di Masjid Junudurrahmah Kodiklat TNI AD, Bandung, Jawa Barat. Sebelum menikah, rupanya pasangan berbahagia ini memutuskan untuk tidak pacaran melainkan taaruf.
ADVERTISEMENT
"Proses taaruf cuma tiga bulan. April kenal waktu acara seminar, cuma kenal sekali. Habis itu ya udah jalan aja," kata ibunda Anisa, Nelmah Makhlan kepada kumparan, Minggu (16/9).
Anandito Dwis resmi menikah dengan Anisa Rahma Adi. (Foto: Instagram @ananditodwis)
zoom-in-whitePerbesar
Anandito Dwis resmi menikah dengan Anisa Rahma Adi. (Foto: Instagram @ananditodwis)
Sebelumnya, Anisa juga mengaku lebih memilih untuk taaruf sesuai dengan syariat Islam daripada pacaran. Hal itu ia sampaikan ketika ditemui di kawasan Sudimara, Tangerang, pada 14 April lalu.
“Kalau pasangan doain saja. InsyaAllah, semoga diberikan jodohnya oleh Allah. Aku serahin urusannya semua sama Allah. Gimana dikasihnya saja. Kalau dari caranya sih aku lebih milih yang taaruf,” kata Anisa Rahma.
Melody Eks JKT48 (Foto: YouTube)
zoom-in-whitePerbesar
Melody Eks JKT48 (Foto: YouTube)
3. Perjalanan Hijrah Melody eks JKT48.
Sementara itu, proses hijrah yang dilalui oleh Melody terbilang cukup unik. Penyanyi lulusan Fakultas Pertanian Universitas Padjajaran itu menuturkan, keinginannya menggunakan hijab berawal dari keperluan foto Pre Wedding dengan sang calon suami, Hanif.
ADVERTISEMENT
"Awal mulanya jadi waktu itu kan foto untuk prewed emang konsepnya ingin pakai hijab. Terus awal-awal makeup, itu masih belum pakai hijab gitu kan. Terus pas sudah siap, dihijab, terus foto-foto beres," ujar Melody belum lama ini.
Melody Eks JKT48. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Melody Eks JKT48. (Foto: Munady Widjaja)
Usai sesi foto itu, Melody mengaku merasa malu melepas hijab yang dikenakannya itu. "Pas beres itu, aku kayak kok seharian kan sudah pakai (hijab), kayaknya kalau dilepas malu ya. Jadi akhirnya ya Alhamdulillah, sampai sekarang belum lepas dari hijabnya," sambungnya.
Wanita yang kini menjabat sebagai General Manager JKT48 itu menuturkan dirinya menjadi lebih tenang sejak mengenakan hijab. Ia juga selalu menyempatkan diri untuk mengikuti kajian agama untuk memperkuat keimanannya.
"Pas ada waktu aku usahain, aku datang. Ya itu sih, lebih kayak belajar saja sih, enggak yang kayak gimana-gimana," ujarnya.
Melody Eks JKT48. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Melody Eks JKT48. (Foto: Munady Widjaja)
Tak hanya itu, Melody juga baru 2 minggu berhijrah serta mengubah penampilannya dengan mengenakan hijab. Melody juga mengaku masih banyak belajar dalam hal busana setelah ia berhijab.
ADVERTISEMENT
2. Akan menikah dengan mantan pacar semasa SMA
Jika Anisa sudah lebih dulu membangun rumah tangga, Melody baru saja memberikan kabar bahagia. Penyanyi berusia 26 tahun ini akan menggelar pernikahannya di Bandung. Pria beruntung yang mendapatkan hatinya itu bernama Hanif. Ia ternyata orang di masa lalu yang merupakan mantan pacarnya semasa SMA.
"Jadi, kayak cinta monyet gitu, ya. Mungkin memang jodoh atau cinta lama belum kelar. Aku juga enggak ngerti, ya," ungkap Melody yang telah kenal dengan Hanif selama 10 tahun terakhir.
Melody juga seolah tak butuh waktu lama untuk memantapkan hati menerima pinangan sang pujaan hati. "Persiapan menikah mungkin sudah 75-80 persen, ya. Insyaallah, tahun ini cepat segera terlaksana," ujarnya sambil tersenyum.
ADVERTISEMENT
Lantas, apa alasan keduanya akan menggelar pernikahan di Bandung?
"Karena memang tempat lahir aku di Bandung. Terus, ketemu dia (calon suami Melody) juga kan di Bandung," tutupnya.