Nadine Chandrawinata Kampanyekan Bahaya Plastik di Hari Bumi

22 April 2018 13:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nadine Chandrawinata kampanye sedotan kertas  (Foto: Adinda Githa/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Nadine Chandrawinata kampanye sedotan kertas (Foto: Adinda Githa/kumparan)
ADVERTISEMENT
Selain aktif mengkampanyekan kehidupan biota laut, pemain film Nadine Chandrawinata juga peduli terhadap isu lingkungan hidup. Salah satunya soal isu bahaya sampah plastik.
ADVERTISEMENT
Pada peringatan Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Nadine turut terjun langsung bersama ribuan manusia yang datang saat Car Free Day di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat. Di lokasi tersebut ia mengkampanyekan mengenai bahaya sedotan berbahan plastik.
Dengan jargon ‘Sedotan Plastik, Nggak Asik!’ Nadine menukarkan sedotan plastik dengan sedotan berbahan kertas dan stainless.
Nadine Chandrawinata kampanye sedotan kertas  (Foto: Adinda Githa/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Nadine Chandrawinata kampanye sedotan kertas (Foto: Adinda Githa/kumparan)
“Jadi hari ini kan, Hari Bumi, aku sama The Body Shop coba mengkampanyekan tentang sedotan. Karena (sampah) sedotan yang paling sering dijumpai di lautan," kata Nadine ketika ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (22/4).
"Ini kan bisa dibilang kota yang paling sibuk di hari Minggu. Jadi paling seru, abis lari terus makan jadi sampah paling kelihatan,” sambungnya.
ADVERTISEMENT
Meski saat ini penggunaan plastik masih dilakukan masyarakat dalam kegiatan sehari-hari, namun Nadine mengaku bersyukur karena melihat kepedulian masyarakat terhadap sampah semakin meningkat.
Nadine juga berharap dengan adanya kampanye tersebut, mampu membuat masyarakat lebih peduli lagi untuk tidak membuang sampah, khususnya plastik sembarangan.
“(Masyarakat) ada yang lebih aware, ada yang cuek. Tapi aku sih ngeliatnya sekarang lebih mending dari tahun lalu, karena lebih banyak kegiatan untuk orang mau belajar,” ujar pemain film 'Labuan Hati' tersebut.
Nadine Chandrawinata kampanye sedotan kertas  (Foto: Adinda Githa/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Nadine Chandrawinata kampanye sedotan kertas (Foto: Adinda Githa/kumparan)
Nadine pun banyak terinspirasi oleh sejumlah masyarakat yang mulai aktif ikut kegiatan kampanye terhadap lingkungan. Namun, ia masih menemukan orang-orang yang cuek dan tidak mengindahkan bahaya buang sampah sembarangan.
"Ya sama kayak teman pencinta alam, kadang terjadi penolakan. Kalau enggak siap mental, pasti sakit hati. Banyak penolakan terkadang kita enggak bisa terima, tapi kita harus komitmen sama yang kita campaign,” terangnya.
ADVERTISEMENT
Kakak kandung Marcell dan Mischa Chandrawinata ini sangat khawatir akan bahaya sampah plastik. Apalagi, sampah yang dibuang sembarangan dapat bermuara ke laut dan bisa merusak biota laut.
"Tapi di laut banyak sekali sampah plastik, masuk di dunia penyu dan lumba-lumba. Kita harus bawa contoh ini buat orang yang tinggal di kota, yang penting mau belajar,” imbuhnya.