Napak Tilas Pemeran Film ‘Si Doel the Movie’ Berakhir di Makam Basuki

6 Juli 2018 19:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto pemeran film 'Si Doel The Movie' di TPU Srengseng, Jakarta Selatan. (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Foto pemeran film 'Si Doel The Movie' di TPU Srengseng, Jakarta Selatan. (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
ADVERTISEMENT
Para pemain film ‘Si Doel the Movie’ telah melakukan napak tilas sekaligus ziarah ke makam pemeran sinetron ‘Si Doel Anak Sekolahan’, seperti Benyamin Sueb dan Pak Tile. Tempat terakhir yang mereka kunjungi adalah makam Basuki, yang berlokasi di TPU Kampung Kandang, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Setelah tiba di makam, mereka duduk dipinggirnya dan langsung memanjatkan doa, serta menabur bunga. Bahkan, Mandra sempat mengungkapkan permohonan maafnya pada Basuki.
“Mohon maaf sering berantem. Semoga jenengan (kamu) ikhlas,” ujar Mandra pada Jumat (6/7).
Pemain film Si Doel the movie di Tpu kampung kandang, Jakarta selatan (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film Si Doel the movie di Tpu kampung kandang, Jakarta selatan (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
Di sinetron ‘Si Doel Anak Sekolahan’, Suti Karno berperan sebagai Atun. Sedangkan Basuki, dia menjadi sosok Karyo. Di film tersebut, mereka menjadi sepasang suami-istri.
Wanita berumur 52 tahun itu merasa senang karena bisa membawa Raybong dan Ahmad Zulkhair yang memerankan sosok Doel dan Karyo ketika masih kecil di film ‘Si Doel The Movie’.
“Ini makam yang ketiga, Alhamdulillah sampai lagi di makam suami saya, Mas Karyo. Bisa bawa Doel kecil, bisa bawa Mas Karyo kecil, gitu,” tutur Suti di lokasi yang sama.
Pemain film Si Doel the movie di Tpu kampung kandang, Jakarta selatan (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film Si Doel the movie di Tpu kampung kandang, Jakarta selatan (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
ADVERTISEMENT
Mandra yang memerankan dirinya sendiri di sinetron itu juga merasa kehilangan sosok Karyo yang kerap bertengkar dengannya. Meski begitu, pria kelahiran Jakarta ini mengatakan bahwa pertengkarannya dengan Karyo hanya sebatas akting saja.
“Sekarang kan kagak punya lawan berantem. Jadi, ganti istrinya (Atun) saja dah, yang gue ajakin berantem. Kebetulan posisinya istrinya kan adalah sebagai keponakan,” katanya.
Sementara itu, Rano Karno mengatakan bahwa Basuki adalah sosok orang yang serius. Namun, saat di lokasi syuting, dia kerap merasa kebingungan ketika melihat Mandra dan Karyo apabila sedang bertengkar.
Foto pemeran film ‘Si Doel The Movie’ di makam Benyamin Sueb, TPU Karet Bivak. (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Foto pemeran film ‘Si Doel The Movie’ di makam Benyamin Sueb, TPU Karet Bivak. (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
“Mas Bas tuh orangnya serius. Ya sama kayak Bang Mandra, ya kalau di belakang kamera sih serius, tapi begitu di depan kamera, kayak anak monyet dua-duanya. Makanya, kita berdua bingung cara ngaturnya kayak apa,” beber Rano.
ADVERTISEMENT
Sebelum meninggalkan makam, Rano sempat mengucapkan terima kasih kepada awak media yang telah ikut berkeliling ke makam Benyamin, Pak Tile, dan Basuki. Selain itu, dia juga memanjatkan doa untuk para pemeran sinetron ‘Si Doel Anak Sekolahan’ tersebut.
“Mudah-mudahan, orang yang berjasa bagi kita semua itu, terutama adalah Benyamin Sueb yang sering kita panggil Babeh, yang kedua, itu ada Engkong yang orang kenal Pak Tile, yang ketiga, itu Mas Bas, yang orang kenal Mas Karyo. Mudah-mudahan Allah memberikan ampunan dan tempat di sisinya yang lebih layak,” tutupnya.
Film ‘Si Doel The Movie’ akan lebih dulu tayang di bioskop di Belanda pada 23 Juli mendatang. Sedangkan di Indonesia, film tersebut baru tayang pada 2 Agustus 2018.
ADVERTISEMENT