Padi Masih Jadi Fokus Utama Fadly

9 April 2018 20:59 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fadly ‘Padi’ (Foto: Alexander Vito/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Fadly ‘Padi’ (Foto: Alexander Vito/kumparan)
ADVERTISEMENT
Berdiri sejak 1997, Padi yang digawangi oleh Fadly (vokal), Piyu (gitar), Ari (gitar), Rindra (bas gitar), dan Yoyo (drum) sempat menjadi salah satu grup musik yang disegani serta dicintai remaja di eranya.
ADVERTISEMENT
Sayang, pada 2011, grup musik yang mempopulerkan single 'Begitu Indah' ini vakum dan semua personelnya sibuk dengan proyek solo dan grup musik masing-masing.
Kini, menggunakan nama Padi Reborn, kelima personel sepertinya mulai panas untuk kembali manggung dan memanjakan para Sobat Padi dengan berbagai karya-karya mereka terdahulu.
Fadly mengatakan Padi Reborn bukan sebuah proyek reuni yang hanya tampil di saat-saat tertentu. Meski diakuinya Padi Reborn akan berjalan terus, hingga saat ini semua personel belum menentukan apakah nama ‘Reborn’ masih harus digunakan atau tidak.
Fadly ‘Padi’ (Foto: Alexander Vito/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Fadly ‘Padi’ (Foto: Alexander Vito/kumparan)
“Belum kita putuskan, tapi kalau untuk saya pribadi tetap lebih suka Padi aja, sih. 'Reborn' itu untuk penyemangat aja agar kita terbakar lagi seperti dulu, tahun ‘97 waktu Padi mulai pertama kali,” ungkap Fadly saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (9/4),
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan itu, musisi berusia 42 tahun itu membeberkan bahwa kini, Padi telah kembali ke studio untuk menggarap album baru. Namun, dikarenakan semua personel kini telah memiliki berbagai urusan pribadi--mulai dari karier hingga keluarga--tidak bisa dipastikan kapan dan akan seperti apa karya mereka ke depannya.
Tanpa ingin banyak memberi janji pada Sobat Padi, Fadly mengaku kini hanya ingin menjadikan grup musiknya tersebut sebagai panutan yang baik secara musikalitas. Dan juga, attitude bagi para fans dan penikmat musik di Indonesia.
“Akhir tahun akan keluar album atau single. Enggak bisa dipastikan tapi akan kita usahakan karena memang personel Padi ini kan semua punya kesibukan masing-masing,” ujarnya.
Di sisi lain, selama ini Fadly, Rindra, dan Yoyo membuat sebuah proyek musik baru dengan nama Musikimia pada 2012. Dengan kembalinya Padi ke industri musik Indonesia, Fadly mengaku tidak akan membubarkan Musikimia karena menurutnya, dua band tersebut memiliki visi, misi, serta gaya bermusik yang berbeda.
ADVERTISEMENT
“Masih jalan Musikimia juga. Tapi memang Musikimia kan tidak komersil, berbeda dari Padi. Musikimia itu tempat kita berkolaborasi dengan banyak orang. Di situ musikal sekali konsepnya,” kata Fadly.
Fadly ‘Padi’ (Foto: Alexander Vito/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Fadly ‘Padi’ (Foto: Alexander Vito/kumparan)
Artinya, kini vokalis bernama asli Andi Fadly Arifuddin itu memiliki tiga aktivitas mulia, yakni menjadi pejuang sosial untuk Palestina, membangun Padi, dan menghibur masyarakat bersama Musikimia.
Fadly juga mengatakan bahwa ia akan tetap memberikan fokus utamanya pada Padi yang dahulu sudah meninggikan namanya hingga kini bisa tenar dan memiliki banyak penggemar.
“Fokus lebih ke Padi pasti. Padi pertama, Musikimia kedua, urusan pribadinya membantu Palestina,” tutupnya.