Pandji Pragiwaksono dan Hobinya Meledek Glenn Fredly

20 Maret 2018 15:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pandji Pragiwaksono (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Pandji Pragiwaksono (Foto: Munady)
ADVERTISEMENT
Roasting atau meledek merupakan salah satu teknik yang sering digunakan oleh komika saat sedang melakukan stand up comedy. Ledekan bisa disampaikan pada penonton yang hadir, orang terdekat, atau sedang terkenal karena diperbincangkan orang.
ADVERTISEMENT
Sebagai stand up comedian, tentunya Pandji Pragiwaksono juga sering melakukan roasting saat tampil. Saat stand up comedy menggelar konferensi pers tur dunia ‘Pragiwaksono’ di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu, Pandji melontarkan beberapa ledekan untuk penyanyi kondang berdarah Ambon, Glenn Fredly, itu tersebut.
Pria berusia 39 tahun itu membuka aib Glenn yang sering berganti kekasih. Ia juga menceritakan tentang kesalahan lucu namun fatal saat Glenn diminta untuk bernyanyi di acara ulang tahun seorang anak pejabat negara. Terlepas dari semua itu, menurut Pandji ada hal menarik dari pribadi Glenn yang patut untuk ditiru oleh banyak orang.
Pandji Pragiwaksono. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Pandji Pragiwaksono. (Foto: Munady Widjaja)
“Enggak tahu kenapa ya, tapi Glenn Fredly itu seru banget kalau dijadikan bahan stand up. Permasalahannya, Glenn itu sesuai dengan moto gue, ‘Sedikit lebih beda, lebih baik daripada sedikit lebih baik’, dan itu bagus,” ungkap Pandji.
ADVERTISEMENT
Pria yang sudah tiga kali menggelar tur dunia sebagai komika itu melihat bahwa Glenn adalah seorang solois unik yang muncul di akhir era '90-an akhir. Glenn dinilai Pandji telah melawan arus karena kenyataannya, di era tersebut Indonesia sedang dibanjiri oleh berbagai band hebat. Sheila on 7, Padi, dan Cokelat adalah contohnya.
“Tiba-tiba Glenn dengan percaya diri muncul. Lo lihat itu, video klip ‘Cukup Sudah’. Dia nyanyi solo dan entah apa dia enggak sadar kalau dia itu jelek ya, tapi dia berani banget satu layar televisi tuh isinya muka dia semua! Full! Dia berbeda,” jelas Pandji.
Glenn fredly di Java Jazz 2018  (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Glenn fredly di Java Jazz 2018 (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
Bintang film 'Comic 8' itu juga menjelaskan bahwa ia merupakan salah satu fans yang kini telah menjalin persahabatan dekat dengan mantan suami Dewi Sandra itu. Menurutnya, Glenn adalah contoh inspirasi yang baik untuk berkarya di industri kreatif Indonesia.
ADVERTISEMENT
“Gue selalu berusaha mengikuti jejak Glenn. Dia konser di luar negeri, gue buat world tour. Dia konser di Plenary Hall, gue juga nanti Januari 2019. Biar pun harga tiketnya jadi mahal,” tutur Pandji seraya tertawa.
Mantan peniyar radio itu juga mengatakan bahwa ia pernah dipercaya sebagai perwakilan agama Islam di acara yang digelar oleh Glenn di gerejanya. Hal itu membuat Pandji merasa bangga dan senang karena merasa bahwa dirinya dan Glenn punya satu visi.
“Glenn pernah buat acara di gereja dia dan mengundang perwakilan agama-agama di Indonesia, gue mewakili agama Islam. Acara itu membuktikan bahwa visi kita sama, menciptakan persatuan dalam perbedaan. di Indonesia itu sangat mungkin,” ujarnya.
Satu fakta terakhir terkait hubungan Pandji dan Glenn sangatlah aneh. Diceritakan bahwa saat baru lahir, orang tua Pandji hampir memberinya nama 'Glenn' lantaran bnigung memilih nama dan sudah berhari-hari Pandji kecil tak bernama.
ADVERTISEMENT
“Percaya tidak percaya, gue hampir dikasih nama ‘Glenn’ sama orang tua gue. Karena gue kan lahir di RS Gleneagles, Singapura, dan beberapa hari gue belum dinamain,” tutur Pandji.
“Untung Bapak gue keluar dari pertapaannya dan menamai gue Pandji Pragiwaksono. Gue memang sudah ditakdirkan untuk berteman dengan Glenn Fredly mungkin,” tutupnya dengan bergurau.