Piala Oscar Pertama untuk Gary Oldman

6 Maret 2018 17:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gary Oldman. (Foto: AFP/Frederic J Brown)
zoom-in-whitePerbesar
Gary Oldman. (Foto: AFP/Frederic J Brown)
ADVERTISEMENT
Gary Oldman adalah salah satu dari sekian banyak aktor yang sukses di Hollywood. Namanya dikenal sebagai aktor lakon yang bisa memerankan apa saja.
ADVERTISEMENT
Film pertama Oldman adalah 'Remembrance' yang tayang pada tahun 1982. Setelah itu, dia sukses berperan untuk film-film lainnya, seperti 'Bram Stoker's Dracula', 'Hannibal', 'Harry Potter', 'Dawn of the Planet of the Apes', dan trilogi 'Batman'.
Aktor berusia 59 tahun itu hanya pernah mendapat nominasi Oscar selama dua kali sepanjang hidupnya. Yang pertama adalah saat dia dinominasikan sebagai 'Best Actor' untuk film 'Tinker Tailor Soldier Spy'. Namun, Oldman gagal mendapatkannya.
Akhirnya, Oldman berhasil mendapatkan piala 'Best Actor' saat memerankan Winston Churchill di film 'Darkest Hour'. Dia mengalahkan Denzel Washington, Daniel Day-Lewis, Daniel Kaluuya, dan Timothée Chalamet di The Oscars 2018.
Selamat untuk Gary Oldman yang akhirnya memenangkan Piala Oscar yang pertama!
ADVERTISEMENT