Punya Lima Anak, Enno Lerian Enggan Pakai Jasa Pengasuh

20 Juli 2018 19:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Eno Lerian  (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Eno Lerian (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Mantan penyanyi cilik Enno Lerian saat ini telah menjadi ibu dari lima orang anak. Dirinya nampak menikmati perjalanan rumah tangganya dengan Priambodo Soesetyo--pria yang dia nikahi sejak 2011 itu--, Bumi, Abi, Aliy, Aga, dan Azzela.
ADVERTISEMENT
Demi memberikan perhatian pada buah hatinya yang masih kecil-kecil, Enno rela vakum dari dunia hiburan. Sekarang ini, Enno hanya menjalani bisnis hijabnya dan mengisi siaran di salah satu stasiun radio di Jakarta.
“Kalau harus nyari kegiatan lain di dunia entertainment sih, kayaknya enggak ya, karena bakal capek banget,” ucapnya ketika ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (20/7).
Meski mengaku sering dibuat kewalahan karena mengasuh anak dan pekerjaannya, Enno mengaku tak tertarik menggunakan jasa pengasuh. Rupanya, hal itu sudah menjadi komitmen Enno dengan sang suami.
“Kita pengen banget bonding yang kita dapetin dari ngurus anak-anak,” kata pelantun 'Si Nyamuk Nakal' itu.
Menurut Enno, dirinya dan suami lebih suka terjun langsung memenuhi kebutuhan buah hatinya. Apalagi, pekerjaan penyanyi lagu 'Karena Cintaku Kamu' ini dan sang suami memang tak terlalu mengikat dari segi waktu. Hal ini membuat keduanya tak terlalu membutuhkan jasa pengasuh.
ADVERTISEMENT
“Karena Beliau (suami Enno) juga kerjanya jauh lebih fleksibel, jadi kita memutuskan kita sendiri yang ngurusin daripada sama orang lain," ujarnya.
Eno Lerian dan suami (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Eno Lerian dan suami (Foto: Munady Widjaja)
Meski begitu, rupanya Enno juga beum menemukan ritme yang pas untuk membagi waktunya antara mengurus anak dan pekerjaan. Sebab, sebagai seorang pengusaha, dia memang dituntut untuk terjun langsung mengurus usahanya.
“Sampai saat ini sih, masih belum dapet formula yang bener juga karena memang lumayan nguras. Tapi akhirnya, enaknya kerja kayak jualan gitu kan bisa kayak di rumah, sih. Terus enaknya, siaran kan kita dari pagi sampai siang, bisa ngurusin anak-anak. Ya, gimana ngebaginya ya, tahu prioritas sajalah,” jelasnya.
Sampai saat ini, buah hatinya telah menunjukan perkembangan yang cukup pesat. Bahkan, putra pertamanya, Bumi Pradipa Pria Untara, mulai menunjukan ketertarikannya pada bidang musik dan penggarapan film. Akan tetapi, Enno mengaku masih belum sempat memberikan kursus pada anaknya.
ADVERTISEMENT
“Tunggu aku bisa napas dulu mungkin, nunggu anak aku yang paling kecil, umurnya 2 tahun. Nah, santai kali ya, baru dipikirin untuk les-in kakak-kakaknya,” pungkasnya.
Sebelumnya, perempuan berumur 34 tahun ini menyandang status janda setelah resmi bercerai dengan Muhammad Nayaka Untara sekitar awal 2006. Pernikahannya yang hanya bertahan selama tiga tahun tersebut telah menghadirkan seorang putra bernama Bumi Pradipa Pria Untara.
Bintang sinetron 'Larasati' ini kembali membina rumah tangga dengan pengusaha berstatus duda satu anak, Priambodo Soesetyo, sekitar pertengahan 2011. Bersama Priambodo, Enno dikaruniai tiga anak, yakni Abimanyu Praja Soesetyo dan Nararya Aliy Soesetyo, dan Gema Tyaga Soesetyo.