Ruth Sahanaya Bicara Persiapan Konsernya di Malaysia

17 Maret 2018 10:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ruth Sahanaya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ruth Sahanaya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
ADVERTISEMENT
Salah satu diva Indonesia, Ruth Sahanaya, akan menggelar konser di Dewan Filharmonik Petronas, Malaysia pada 21 Maret mendatang pukul 20.30 waktu setempat. Meskipun sudah terbilang sering tampil di negeri Jiran, konser kali ini memberikan kesan yang lebih spesial Uthe.
ADVERTISEMENT
Ia merasa dihargai karena dapat menggelar konser di tempat yang prestise. Kata sang suami, Jeffry Waworuntu, Uthe adalah penyanyi Indonesia pertama yang menggelar konser solo secara utuh di tempat tersebut.
"Mungkin ada beberapa juga artis Indonesia yang tampil di situ sebagai bintang tamu. Nah saya diberi kehormatan untuk tampil seutuhnya, sepenuhnya, sendiri di sana. Suatu catatan sejarah juga dalam perjalanan karier saya," katanya ketika ditemui di Abbe Studio, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Uniknya, jika penyanyi pop menggelar konser di akhir pekan, lain halnya dengan konser Mama Uthe ini yang digelar pada hari Rabu alias hari kerja. Jeffry Waworuntu, suami sekaligus manajer mengungkapkan bahwa lokasi konser sudah mempunyai jadwal selama setahun.
ADVERTISEMENT
"Tapi kalau misalnya gedung classical gini mereka sih enggak melihat mau weekend, weekdays, hari Senin pun mereka udah ada konser classical," jawab Jeffry dalam kesempatan yang sama.
Ruth Sahanaya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ruth Sahanaya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Lagu-lagu yang dibawakan tentu saja lagu hits dari seorang Ruth Sahanaya. Seperti 'Kaulah Segalanya', 'Memori', 'Selamanya', 'Merenda Kasih', 'Ingin Kumiliki' dan masih banyak lagi. Diiringi Orkestra Filharmonik Malaysia dan untuk rhythm section diboyong dari Indonesia.
"Nanti 25 judul lagu, 19 production number. Bawa rhythm section dari Indonesia, dan backing vocal," jelas penyanyi 51 tahun itu.
Dalam konser yang berdurasi hampir dua jam itu, ibu dua orang anak ini akan mengganti kostum dua kali saja. Persiapan yang dilakukan pun cukup latihan, istirahat dan makan yang cukup.
ADVERTISEMENT
"Dari Januari sampai sekarang pun saya lumayan cukup padat (jadwal) jadi itu saya rasa sudah merupakan latihan. Istirahat sebenarnya kalau buat saya sekarang, saya enggak terlalu exercise yang gimana. Kalau saya pribadi terlalu capek berolahraga, berpengaruh pada vokal. Suara saya jadi serak," katanya dengan santai.
Jeffry Waworuntu dan Ruth Sahanaya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jeffry Waworuntu dan Ruth Sahanaya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Bertempat di hall yang terkemuka, setiap penonton yang hadir harus mengenakan pakaian yang well-dress, alias mengenakan jas dan pakaian formal lainnya. Khusus untuk konser Ruth Sahanaya sudah diumumkan bahwa lagu yang dinyanyikan bergenre pop, jazz dan r 'n b. Maka penonton yang hadir harus siap bernyanyi bahkan bergoyang bersama.
Untuk menghadiri konser ini ada beberapa tipe kelas yang bisa dipilih. Premium RM380 atau atau Rp 1,3 juta, lalu ada A reserve RM270 senilai dengan Rp 949 ribu. B Reserve RM210 atau setara dengan Rp 738 ribu dan C Reserve RM150 atau Rp 527 ribu. Mama Uthe juga bisa berbangga hati karena tiket yang terjual sold out.
ADVERTISEMENT
"Hari ini alhamdulillah, Puji Tuhan sold out. Di stall itu 1100, di circle dan upper circle itu kurang lebih (masing-masing) 200. Mereka prioritas yang di bawah, nah itu sudah penuh. Ada beberapa booth (balkon) dan sudah sold out juga," terang Jeffry yang juga bertindak sebagai manajer Uthe.