news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sejumlah Artis yang Harus Dirawat karena Gangguan Lambung

26 Maret 2019 19:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Listcle Artis yang sempat dirawat karena gangguan lambung Foto: infografik:Sabryna Putri Muviola/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Listcle Artis yang sempat dirawat karena gangguan lambung Foto: infografik:Sabryna Putri Muviola/kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu penyakit yang kerap dianggap sepele oleh masyarakat adalah Asam Lambung yang tiba-tiba naik. Padahal, jika dibiarkan, kondisi ini dapat membahayakan si penderita.
ADVERTISEMENT
Mulai dari gigi menjadi rusak, pernapasan terganggu, radang kerongkongan, juga gangguan jantung.
Di kalangan pekerja hiburan tanah air, ada sejumlah insan yang menderita penyakit tersebut. Ada di antara mereka yang bahkan harus dirawat di rumah sakit karena penyakit tersebut.
Siapa saja? Berikut paparannya.
1. Rossa
Rossa Foto: Munady Widjaja
Penyanyi Rossa adalah salah satu selebritis yang memiliki gangguan pada lambung. Ia bahkan diharuskan mengonsumsi obat selama 1 bulan ke depan lantaran jumlah asam lambungnya yang terlalu banyak.
Tak hanya harus mengonsumsi obat, mantan istri Drummer 'Padi Reborn', Yoyo itu juga harus bolak-balik rumah sakit untuk mengobati rasa sakitnya tersebut.
"Akhirnya satu kali masuk rumah sakit di Jakarta, terus baru masuk rumah sakit di Singapura, tapi cuma bisa dua hari, gitu. Jadi karena jadwalnya lumayan padat," ujar Rossa, Minggu (24/3) lalu.
ADVERTISEMENT
Rossa menceritakan bagaimana ia sampai harus dirawat di rumah sakit di Singapura. Kala itu ia sedang berada di Bandung. Di sana ia sempat mengalami sakit maag, namun tidak ia pedulikan. Ia tetap mengonsumsi makanan berbahan dasar kambing dalam jumlah banyak.
"Akhirnya malemnya demam tinggi, terus besoknya nyanyi. Terus sudah enggak kuat juga, harusnya pulang ke Jakarta aku enggak kuat banget, akhirnya aku stay di Bandung. Besoknya pulang ke Jakarta, langsung terbang ke Singapura," terang Rossa menceritakan pengalamannya saat sakit.
Akibatnya, pelantun lagu 'Tegar' itu dilarang untuk mengonsumsi sejumlah makanan yang dinilai dapat menaikkan asam lambung seperti kopi dan durian. Tak hanya itu, Rossa juga harus makan tepat waktu dalam proses pemulihan asam lambungnya itu.
ADVERTISEMENT
2. Vanessa Angel
Vanessa Angel. Foto: Munady Widjaja
Hal senada juga dialami oleh Vanessa Angel. Wanita 27 tahun yang tengah terjerat kasus prostitusi online itu juga menderita penyakit asam lambung. Penyakit itu timbul selama Vanessa mendekam di rutan Mapolda Jawa Timur.
Milano Lubis, pengacara Vanessa Angel menuturkan, mantan kekasih Dwi Andhika ini bahkan sempat harus dirawat di rumah sakit karena penyakit yang dideritanya itu. Namun setelah mendapat perawatan, kondisi Vanessa Angel mulai membaik.
Setelah dilarikan ke rumah sakit pada pagi hari, hanya beberapa jam kemudian atau siang harinya, Vanessa sudah kembali ke dalam sel.
"Siangnya, sudah balik ke sel tapi masih konsumsi obat, karena dia ada infeksi lambung. Masih makan obat, orang baru berapa hari. Paling seminggu kalau obat antibiotik," jelas Milano.
ADVERTISEMENT
Hal senada diutarakan Kabid Humas Polda Jawa Timur, Kombes Frans Barung Mangera. Ia mengatakan Vanessa sempat mengalami gangguan pada lambung selama di tahanan. Salah satu penyebabnya adalah pikiran yang membuat Vanessa stress sehingga membuat asam lambung naik.
3. Narji Cagur
Narji Cagur. Foto: Munady Widjaja
Komedian Narji ternyata juga menderita penyakit asam lambung. Hal tersebut terjadi pada bulan Oktober 2018 silam. Narji yang awalnya hanya menganggap sepele, tidak bisa berbuat apa-apa ketika penyakit itu datang.
Narji menceritakan, kala itu ia merasakan pusing. Ia lantas hanya mengonsumsi obat maag biasa, namun pada akhirnya kondisinya tidak seperti yang ia harapkan. Ia merasakan perutnya kencang seperti ada benjolan.
Akhirnya ia meminta sang istri, Widiyanti, membawanya ke rumah sakit.
ADVERTISEMENT
Benar saja, saat diperiksa, kondisi asam lambungnya sudah lumayan parah sehingga diharuskan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Menurut dokter, dikhawatirkan asam lambung itu bisa menyebabkan gangguan jantung.
“Kemudian ambil darah juga, tapi hasilnya normal. Hasil jantungnya semua oke,” tutur Narji kala itu.
Saat ini Narji mulai memperhatikan kondisinya dan menjaga pola makan secara teratur.