Sule Bantah Soal KDRT dan Masalah Perekonomian yang Dituding Istrinya

9 Agustus 2018 16:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelawak, Entis Sutisna yang dikenal dengan nama Sule tiba di Pengadilan AgamaCimahi, Jawa Barat. (Foto: Mustika Sari/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pelawak, Entis Sutisna yang dikenal dengan nama Sule tiba di Pengadilan AgamaCimahi, Jawa Barat. (Foto: Mustika Sari/kumparan)
ADVERTISEMENT
Proses sidang cerai komedian Sule dengan istrinya, Lina, kembali digelar di Pengadilan Agama Cimahi, Bandung, Jawa Barat. Dalam sidang beragendakan jawaban dari pihak tergugat ini, Sule melalui kuasa hukumnya akhirnya menyatakan bersedia untuk menerima gugatan cerai yang dilayangkan sang istri.
ADVERTISEMENT
Padahal sebelumnya pemilik nama Entis Sutisna ini berkukuh untuk mempertahankan rumah tangga yang dibangun selama 20 tahun terakhir ini. Sementara itu sang istri juga tetap pada keputusannya untuk bercerai.
"Mau tidak mau, suka tidak suka Sule harus menerima kenyataan bahwa perkara ini berlanjut. Jadi dia harus menyadari pula mungkin perceraian ini sudah jadi takdir makanya dalam sidang tadi Sule menerima tapi dengan catatan dia menolak alasan-alasannya," ungkap Dose Hudaya selaku pengacara Sule saat dihubungi kumparan melalui sambungan telepon, Kamis (9/8).
Pelawak, Entis Sutisna atau Sule (kanan) hadir di Pengadilan Agama Cimahi, Jawa Barat. (Foto: Mustika Sari/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pelawak, Entis Sutisna atau Sule (kanan) hadir di Pengadilan Agama Cimahi, Jawa Barat. (Foto: Mustika Sari/kumparan)
Dose kemudian mengatakan Sule menolak alasan-alasan perceraian yang diajukan Lina lantaran bapak empat anak itu tidak merasa pernah melakukan hal yang dituduhkan kepadanya itu. Namun, ia memang tidak memungkiri adanya pertengkaran diantara mereka terkait alasan perceraian tersebut.
ADVERTISEMENT
"Alasan yang dikemukakan sama kuasa hukum (Lina) adalah kekerasan fisik dan itu enggak benar. Kekerasan ekonomi juga enggak benar. Timbulnya pertengkaran (antara Sule dan Lina) ya karena dua alasan itu. Nah, Sule menyampaikan 'ini loh kenapa terjadi pertengkaran. Ini sebabnya (alasan cerai Lina)'," tutur Dose.
Selain itu pihak Sule juga menegaskan tentang tidak adanya bukti kekerasan yang diungkapkan Lina dalam gugatan cerainya itu. Bahkan Dose membeberkan kalau selama ini Sule selalu mengirimkan uang untuk membantu perekonomian keluarga Lina.
"Nanti kita akan buktikan bahwa selama ini Kang Sule membantu keuangan ibu dan adiknya (Lina) sebulan 8-10 juta itu ada bukti transfernya gitu. Kalau kekerasan ekonomi kan mana mungkin mau membantu keluarganya, seperti itulah kita akan buktiin," tegasnya.
Lina, istri Sule, di Pengadilan Agama Cimahi (Foto: Regina Kunthy Rosary/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Lina, istri Sule, di Pengadilan Agama Cimahi (Foto: Regina Kunthy Rosary/kumparan)
Terkait masalah hak asuh anak yang diminta oleh Sule, Dose juga mengatakan bahwa semua itu dilakukan Sule lantaran keempat anaknya meminta sendiri untuk tinggal bersama Sule.
ADVERTISEMENT
Bahkan anak-anak kata Dose merasa sudah nyaman hidup bersama Sule meskipun kini mereka terpisah dari sang ibu. Selain itu hampir semua anak-anak Sule kini tengah mengembangkan kariernya juga di dunia hiburan Tanah Air.
"Anak-anak minta ke Sule semua karena mereka kan ditinggalin, enggak ada perhatian. Mereka sudah nyaman sama Kang Sule. Jadi kalau tinggal di bandung di Lina itu kasian masa depannya gimana, sedangkan talenta seperti itu harus diasah dari kecil," ujarnya.
Rizky Febian dan Sule (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Rizky Febian dan Sule (Foto: Munady)
"Lina enggak dibatasi, kalau pengin ketemu kapan saja, mangga katanya. Anak-anak pengin ketemu nanti dianterin gitu," tambahnya.
Lantas, apakah Sule juga mempermasalahkan soal harta gono gini?
"Kalau kang sule enggak mempermasalahkan itu. Enggak sama sekali itu mah, enggak akan dipermasalahkan," tandasnya.
ADVERTISEMENT