Syahrini Naik Jet Pribadi Bukan untuk Obati Kaki yang Tertimpa Lemari

18 April 2019 9:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Persiapan Konser Syahrini Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Persiapan Konser Syahrini Foto: Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Sebelum melakukan pencoblosan dalam pemilihan umum pada Rabu (17/4), penyanyi Syahrini sempat mendapatkan musibah. Kaki sebelah kanannya tertimpa lemari berisi koleksi parfum milik suaminya, Reino Barack.
ADVERTISEMENT
Kabar itu diketahui melalui video singkat yang diunggah melalui fitur Instagram Story miliknya. Kaki pelantun 'Restu' itu terlihat ditutupi kain seperti perban.
"Demi Negri in, Incess mau nyoblos Ga mau golput, Walaupun Kaki Incesss Terluka," tulis Syahrini pada video tersebut.
Kaki Syahrini terluka akibat tertimpa lemari parfum. Foto: Instagram story: @princessyahrini.
Dalam video lain yang diunggahnya ke akun Instagram Story, jalan Syahrini terlihat agak terpincang-pincang menuju TPS.
Usai melakukan pencoblosan, perempuan berusia 36 tahun ini kembali memberikan penjelasan bahwa kaki yang terluka itu akibat tertimpa lemari bukan botol parfum.
Keterangan itu Syahrini tulis dalam video di Instagram Story yang menampilkan suasana di dalam pesawat jet pribadi.
"Kaki bengkak Tertimpa LEMARI bukan tertimpa parfume, Lemari yg berisikan Koleksi Parfume suami ... Gustiiiii Nyeriiiiii Pisaaannn. Incesss Nangis tadi pagi.. Tapi lgs Mau ke dokter ini Permisaaahhh, Doain sembuh yaa," tulisnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, asisten pribadi Syahrini, Ita, menjelaskan bahwa Syahrini pergi berobat ke dokter tidak menggunakan pesawat jet pribadi.
"Enggak, itu dia berobatnya di sini kok (Indonesia). Itu dia pakai pesawat karena ada urusan di luar (negeri). Kan dia sempat nyoblos juga kan. Habis itu dia ke luar (negeri)," ucap Ita saat dihubungi kumparan melalui sambungan telepon, Kamis (18/4).
Ketika ditanya lebih lanjut soal kondisi kaki dari pemain film 'Bodyguard Ugal-ugalan', Ita mengaku belum mengetahuinya. "Saya lagi cuti, jadi belum tahu lagi kondisinya," tutup Ita.