3 Idola K-Pop Pria yang Siap Keluarkan Album Solo

16 Februari 2018 13:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Comeback solo idola K-Pop pria. (Foto: Around Us Entertainment, Woollim Entertainment, Glorious Entertainment)
zoom-in-whitePerbesar
Comeback solo idola K-Pop pria. (Foto: Around Us Entertainment, Woollim Entertainment, Glorious Entertainment)
ADVERTISEMENT
Waktu terus bergulir, tanpa terasa kita sudah sampai di paruh kedua Februari 2018. Sejak awal 2018, sudah ada begitu banyak idola Korea Selatan yang bereksperimen dengan karya-karya terbaru.
ADVERTISEMENT
Memasuki Maret 2018 pun, ada sederet penyanyi K-Pop yang siap mengeluarkan karya terbarunya. Beberapa di antara mereka adalah penyanyi idola yang siap beraktivitas dengan karya solo terbaru.
Dalam artikel ini, tim kumparan (kumparan.com) merangkum informasi mengenai tiga solois K-Pop yang siap unjuk gigi dengan karya-karya terbaru mereka. Apakah artis kesukaanmu termasuk?
1. Yang Yoseob 'Highlight'
Vokalis utama dari boyband Highlight, Yang Yoseob, akan segera kembali dengan mini album kedua yang berjudul 'Back' pada 19 Februari mendatang. Sejauh ini, ia telah merilis beberapa cuplikan konsep untuk album terbaru tersebut.
Ini akan menjadi comeback solo pertama Yoseob setelah enam tahun lamanya. Pada 2012, ia merilis sebuah mini album berjudul 'The First Collage' dan memulai aktivitasnya sebagai seorang solois. Saat itu, ia mempromosikan lagu andalan berjudul 'Caffeine (feat. Yong Junhyung)'.
ADVERTISEMENT
Kali ini, Yoseob juga akan menjajal kemampuannya sebagai penulis lagu andalan album. Bersama temannya, Gyuberlake, pria kelahiran 1990 itu membuat lagu andalan yang berjudul 'A Place Without You'. Lagu ini disebut-sebut menggabungkan genre R&B-ballad dengan dance.
Sebelum ini, pelantun 'Ribbon' itu telah merilils lagu berjudul 'Star' pada 12 Februari untuk mengawali rangkaian comeback-nya di tahun ini.
2. Kim Sung-gyu 'Infinite'
Kim Sung-gyu 'Infinite'. (Foto: Woollim Entertainment)
zoom-in-whitePerbesar
Kim Sung-gyu 'Infinite'. (Foto: Woollim Entertainment)
Vokalis utama sekaligus leader dari boyband Infinite, Kim Sung-gyu, dikabarkan akan merilis album penuh pertamanya pada 26 Februari mendatang.
Belum ada detail mengenai judul maupun konsep dari album tersebut. Meski demikian, ini akan menjadi album penuh pertama Sunggyu sejak ia memulai karier sebagai penyanyi solo di tahun 2012.
Sembari beraktivitas sebagai bagian dari boyband Infinite, pria kelahiran 1989 ini memulai karier sebagai solois di 2012 dengan sebuah mini album berjudul 'Another Me'. Dua tahun setelahnya, ia mengeluarkan mini album lain berjudul '27' di tahun 2015.
ADVERTISEMENT
Bila ia jadi merilis karya baru pada 26 Februari mendatang, maka ini akan menjadi comeback solo pertama Sunggyu selama hampir tiga tahun lamanya.
Selain itu, baru-baru ini, Sunggyu dikabarkan akan berperan sebagai aktor utama dalam pertunjukan teater berjudul Amadeus. Pertunjukan ini dijadwalkan mulai pada 27 Februari.
3. Lee Ho-won
Lee Ho-won. (Foto: Glorious Entertainment)
zoom-in-whitePerbesar
Lee Ho-won. (Foto: Glorious Entertainment)
Lee Ho-won, aktor sekaligus penyanyi idola yang dikenal juga dengan nama panggung Hoya, berencana mengeluarkan album solo perdana pada akhir Maret atau April.
Menurut laporan The Korea Herald, pria kelahiran 1991 ini dijadwalkan untuk menjalani proses shooting video klip pada akhir Februari.
Sebelum ini, dalam sebuah sesi wawancara, ia juga pernah mengungkapkan akan berkolaborasi dengan sebuah penyanyi underground dalam kreasi terbarunya ini.
ADVERTISEMENT
Karya solo ini akan menjadi awal baru bagi mantan rapper Infinite tersebut. Sebelumnya, pria yang pernah membintangi drama 'Reply 1997' ini baru saja meninggalkan Infinite pada Agustus tahun 2017. Sejak saat itu, ia berfokus mengembangkan karier akting dan juga musikal.
Tahun lalu, ia baru saja membintangi drama 'Two Cops' dan juga musikal 'Hourglass'.
Dari ketiga penyanyi ini, adakah favoritmu?