7 Penulis Naskah Drama Korea yang Populer

16 November 2018 19:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Drama Korea Selatan, Mr. Sunshine. (Foto: imbc)
zoom-in-whitePerbesar
Drama Korea Selatan, Mr. Sunshine. (Foto: imbc)
ADVERTISEMENT
Screenwriter atau penulis naskah menjadi kunci awal dari kesuksesan sebuah drama Korea. Kemampuan mereka untuk menjahit setiap rangkaian cerita dalam drama, mampu membuat para penonton terpikat. Tak mengherankan jika nama mereka menjadi salah satu jaminan kesuksesan drama-drama yang siap diproduksi.
ADVERTISEMENT
Berikut ini tujuh penulis naskah drama Korea yang paling populer. Mereka mampu menuangkan kreativitas yang mereka miliki menjadi jalan cerita drama yang seru untuk diikuti.
1. Kim Eun Sook
Kim Eun-sook (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Kim Eun-sook (Foto: Wikimedia Commons)
Wanita kelahiran 1973 ini dapat disebut sebagai penulis naskah drama yang paling sukses di Korea Selatan. Ia mampu menghasilkan cerita drama yang menarik dengan berbagai macam genre, seperti fantasi, komedi romantis, hingga thriller.
Hampir semua naskah drama yang ditulisnya selalu sukses besar dan mendapat cinta dari penikmat drama Korea di seluruh dunia. Sehingga tak mengherankan, banyak aktor dan aktris yang berlomba-lomba untuk bisa tampil dalam drama yang ditulisnya.
'Lovers in Paris' merupakan drama pertamanya yang meraih kesuksesan yang besar. Drama yang tayang pada 2004 tersebut berhasil menghantarkan Eun Sook menjadi salah satu penulis naskah populer, dan menerima banyak penghargaan bergensi. Beberapa drama populer yang pernah ia tulis antara lain 'The Heirs', 'Secret Garden', 'Descendants of the Sun', 'Goblin', dan 'Mr. Sunshine'.
ADVERTISEMENT
2. Hong Sisters
Hong Sisters merupakan julukan yang digunakan oleh kakak beradik, Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran. Di awal kerier, keduanya dikenal sebagai penulis naskah untuk variety show Korea.
'Sassy Girl Chun Hyang' merupakan tayangan yang menandai debut mereka sebagai penulis naskah drama. Siapa yang menduga jika drama yang tayang pada 2005 tersebut meraih kesuksesan dan dicintai oleh penonton.
Kesuksesan mereka kemudian berlanjut berkat drama 'My Girl', 'You're Beautiful', 'My Girlfriend Is a Nine-Tailed Fox (Gu mi ho)', 'Master's Sun', dan 'Hwayugi'. Hong Sisters juga berhasil menerima penghargaan Writer of the Year pada 2011 lalu berkat drama 'The Greatest Love'.
3. Park Ji Eun
Wanita kelahiran 1976 ini selalu menghasilkan drama-drama fantasi dengan jalan cerita yang unik dan menarik. Misalnya saja 'Legend of the Blue Sea', 'My Husband Got a Family', dan 'My Love from the Star'. Ia mampu menuangkan imajinasinya menjadi sebuah jalan cerita drama yang seru.
ADVERTISEMENT
Sebelum sukses jadi penulis naskah drama, Park Ji Eun memulai kariernya dengan menulis bahan perbincangan di program acara radio dan variety show sejak tahun 1997. Kabarnya ia membutuhkan waktu minimal setahun dalam mempersiapkan naskah untuk jalan cerita drama yang akan diproduksi.
4. Lee Woo Jung
Bagi kamu penggemar serial drama 'Reply' mungkin sudah tak asing lagi dengan penulis naskah yang satu ini. Lee Woo Jung merupakan orang di balik kesuksesan serial drama 'Reply 1997', 'Reply 1994', dan 'Reply 1988' juga 'Prison Playbook'.
Meski selalu sukses dengan drama-drama yang ditulisnya, namun Lee Woo Jung justru lebih aktif sebagai penulis naskah variety show. Beberapa veriety show yang dikelolanya adalah 'Youn's Kitchen', 'New Journey to the West', dan 'Youth Over Flowers'.
ADVERTISEMENT
5. Lee Kyung Hee
Penulis naskah berusia 49 tahun ini dikenal dengan cerita drama yang sentimentil. Ia selalu menghadirkan drama dengan genre melodrama yang apik dan mampu membuat penonton emosional. Beberapa dramanya yang sukses menghipnotis penonton yaitu 'Uncontrollably Fond', 'Wonderful Days', 'The Innocent Man', dan 'A Love to Kill'.
Selain menjadi penulis naskah drama, ia juga seorang profesor di Universitas Doowon Technical, Anseong, Korea Selatan. Ia mengajar mata kuliah cara menulis naskah untuk tayangan TV.
6. Noh Hee Kyung
Salah satu keunggulan dari drama yang diciptakan oleh Noh Hee Kyung adalah jalan cerita yang dekat dengan kehidupan nyata. Sehingga secara tak langsung, ia mampu membuat penonton bisa merasakan konflik serta permasalahan yang tengah dihadapi oleh tokoh utama dalam dramanya.
ADVERTISEMENT
Pria berusia 52 tahun ini memulai kariernya sebagai penulis naskah pada tahun 1995, tepatnya dua tahun setelah kematian ibunya. Ia menciptakan drama 'The Most Beautiful Goodbye in the World' sebagai bentuk rasa cintanya kepada ibunya tersebut. Drama ini dibuat re-make pada 2017 lalu dengan dibintangi Choi Ji Wo, Won Mi Kyung dan Minho SHINee.
Drama-drama populer lain yang pernah ia tulis adalah 'Live', 'It's Okay, That's Love', 'That Winter, the Wind Blows', dan 'Worlds Within'. Atas karya-karyanya itu, ia berhasil menyabet penghargaan sebagai Best Drama Writer.
7. Kim Young Hyun
Penulis naskah yang satu ini dikenal dengan karya-karya dramanya yang bergenre sageuk. Dari tujuh karya drama yang pernah dihasilkannya, hanya dua yang memiliki konsep masyarakat modern.
ADVERTISEMENT
Namanya mulai dikenal sejak drama 'Dae Jang Geum (Jewel in the Palace)' yang tayang pada 2003 silam, meraih kesuksesan di Korea Selatan dan Asia. Ia kembali meraih kesuksesan yang luar biasa lewat drama 'Queen Seondeok' pada 2009 lalu.
Setelah hampir tiga tahun lebih vakum, ia siap kembali menelurkan karya terbaru yang berjudul 'Asadal Chronicles'. Drama Korea yang dibintangi oleh aktor Song Joong Ki, Jang Dong Gun, dan aktris Kim Ji Won ini direncanakan siap menghiasi layar kaca pada paruh pertama 2019.