Bangun Agensi, PSY Disebut Akan Debutkan Idola K-Pop

23 Januari 2019 18:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PSY. (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
PSY. (Foto: Wikimedia Commons)
ADVERTISEMENT
Setelah meninggalkan YG Entertainment, solois PSY dikabarkan siap membangun agensinya sendiri. Ia dilaporkan tengah mencari anak-anak muda berbakat untuk dijadikan trainee di bawah naungan agensi barunya yang bernama P-Nation
ADVERTISEMENT
Dilansir Sports Seoul, PSY saat ini sedang mengadakan proses audisi untuk mencari trainee berbakat. Kabarnya banyak trainee yang telah keluar dari agensi hiburan terbesar di Korea bergabung dengan P-Nation. Ia pun berencana untuk mendebutkan grup K-Pop baru.
“PSY baru saja membuka kantornya dan merekrut banyak calon trainee. Ia juga memperkerjakan tim pengembangan trainee dari agensi besar dan aktif merekrut para trainee," ujar salah seorang narasumber seperti dilansir Allkpop.
Sebelumnya rapper Jessi juga dilaporkan bergabung dengan agensi yang didirikan oleh pelantun 'Daddy' itu. Kabarnya, keputusan ini diambil oleh pelantun 'Down' tersebut, setelah mengakhiri kontraknya dengan YMC Entertainment.
Namun kabar ini belum dapat dipastikan. Baik pihak PSY dan Jessi sendiri belum merilis pernyataan resmi terkait hal ini.
ADVERTISEMENT
PSY sendiri bergabung dengan YG Entertainment pada 2010. Pria berusia 41 tahun itu bergabung dengan YG setelah mengetahui jika pemilik YG, Yang Hyun Suk, merupakan teman lamanya.
Selama berkarier sebagai salah satu artis YG, penyanyi yang memiliki nama asli Park Jae Sang ini telah menelurkan empat album. Setelah delapan tahun bersama, ia akhirnya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya dengan YG pada Mei 2018 lalu.
Sebelumnya YG Entertaiment juga sempat meluncurkan sebuah label independen yang dikelola oleh Psy pada Juni 2016. Label ini diberi nama 'PSYG' dan menjadi label musik independen di bawah naungan YG Entertainment.