Drama Korea 'Voice' Musim Ketiga Siap Tayang Bulan Mei

22 Maret 2019 18:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Serial Drama Korea Voice Foto: Facebook/OCN.TV
zoom-in-whitePerbesar
Serial Drama Korea Voice Foto: Facebook/OCN.TV
ADVERTISEMENT
'Voice', merupakan salah satu drama Korea bergenre kriminal yang telah memikat banyak penonton. Dengan konsep uniknya menangani kasus menggunakan profil suara, 'Voice' pertama kali tayang pada 2017.
ADVERTISEMENT
Karena popularitas di musim pertama, pihak produksi membuat musim kedua, 'Voice 2', pada 2018. Pada 'Voice 2' drama ini mencetak rekor baru untuk peringkat pemirsa drama OCN, yang mencapai rata-rata 7,1 persen, dengan puncak rating 7,6 persen.
Dan tahun ini, 'Voice' akan kembali dengan musim ketiga yang siap tayang di bulan Mei.
Drama yang diperankan oleh Lee Ha Na ini, telah merilis sebuah teaser pada Jumat (22/3). Pada musim ketiga, drama ini menceritakan kembali bagaimana musim kedua berakhir. Dalam teaser berdurasi 15 detik itu, terlihat adegan menegangkan antara Do Kang Woo (Lee Jin Wook) dan Kang Kwon Joo (Lee Ha Na).
Di akhir teaser, sebuah bom meledak di sebuah ruangan dan terdengar suara dentuman disertai dengungan yang cukup keras. Lalu muncul tulisan, "Mei 2019, masa keemasan yang telah berhenti akan mulai lagi."
ADVERTISEMENT
'Voice 3' nampaknya akan melanjutkan cerita dari 'Voice 2'. Drama ini akan mengikuti kisah Kang Kwon Joo yang memiliki kemampuan mendeteksi profil lewat suara, dan detektif Do Kang Woo saat mereka berjuang melawan kartel supranasional yang berada di balik serangkaian kejahatan cyber.
Namun, Kang Kwon Joo yang berjuang menggunakan pendengarannya mengalami kecelakaan karena ledakan. Sedangkan Do Kang Woo kembali bertarung melawan iblis dalam dirinya sendiri. Kisah tersebut membangkitkan rasa ingin tahu pemirsa dengan jalan cerita yang terbaru.
Serial Drama Korea Voice Foto: Facebook/OCN.TV
Seorang staf menjelaskan bahwa mereka akan menampilkan subyek yang hanya dapat ditemukan di drama seri 'Voice'.
"Kami akan membawa penonton pada rasa katarsis dengan episode-episode yang berhubungan dengan subyek, yang hanya dapat ditemukan di seri 'Voice'," ungkap staf tersebut seperti dikutip dari Soompi.
ADVERTISEMENT
"Kami akan menunjukkan bahaya kejahatan yang terjadi di sekitar kita dan menyoroti pentingnya 'waktu emas' (waktu genting untuk menyelamatkan korban) sekali lagi. Kami bekerja keras untuk syuting drama, dan akan kembali pada bulan Mei," pungkasnya.
'Voice 3' disutradarai oleh Nam Ki Hoon, yang juga menyutradari 'Beauty Inside' dan 'Tunnel'. Drama ini akan kembali ditulis oleh penulis naskah Ma Jin Won.