Kaleidoskop K-Pop: Aktor dan Aktris Korea yang Melejit di 2018

28 Desember 2018 18:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktor dan aktris Korea Selatan yang melejit 2018. (Foto: Berbagai Sumber)
zoom-in-whitePerbesar
Aktor dan aktris Korea Selatan yang melejit 2018. (Foto: Berbagai Sumber)
ADVERTISEMENT
Di tahun 2018, ada sederet aktris dan aktor drama Korea yang memikat penonton lewat kemampuan akting mereka. Tak sedikit dari mereka yang kemudian mendapat penghargaan dari ajang bergengsi atas skill akting yang diperlihatkan.
ADVERTISEMENT
Dalam kaleidoskop ini, kumparanK-Pop merangkum sembilan nama aktor dan aktris yang melejit di tahun 2018. Kira-kira, seperti apakah sepak terjang mereka? Yuk, simak ulasannya.
1. Lee Byung Hun
Lee Byung Hun sebagai Eugene Choi. (Foto: tvN)
zoom-in-whitePerbesar
Lee Byung Hun sebagai Eugene Choi. (Foto: tvN)
Tahun ini, aktor kawakan, Lee Byung Hun, kembali dengan sangat gemilang ke layar kaca, lewat 'Mr. Sunshine'. Tak hanya berhasil memikat penonton, perannya sebagai Eugene Choi dalam drama itu membuatnya memenangkan daesang (grand prize), dari ajang penghargaan '2018 APAN Awards' dan '2018 Asia Artist Awards'.
Sebetulnya, bukan hal aneh bagi Lee Byung Hun untuk meraih penghargaan daesang. Apalagi, pria kelahiran 1970 ini telah memiliki pengalaman akting hingga ke kancah Hollywood.
Meski demikian, bagi penggemarnya, tentu menyenangkan melihat Lee Byung Hun kembali ke layar kaca, masih dengan popularitas yang tinggi. Apalagi, aktor berbakat ini sempat vakum selama sembilan tahun dari industri drama Korea.
ADVERTISEMENT
2. Do Kyungsoo
D.O EXO atau Do Kyungsoo dalam drama Korea '100 Days My Prince'. (Foto: Facebook/@tvNDrama)
zoom-in-whitePerbesar
D.O EXO atau Do Kyungsoo dalam drama Korea '100 Days My Prince'. (Foto: Facebook/@tvNDrama)
Nama anggota EXO, D.O atau Do Kyungsoo, bersinar di 2018. Dengan kerja keras menyeimbangkan antara jadwal manggung dan berakting, pria kelahiran 1993 ini membintangi sederet film dan juga drama Korea terkenal. Di antaranya film 'Along With the Gods', 'Swing Kids', hingga drama Korea '100 Days My Prince'.
Kerja kerasnya dalam setiap karya berbuah manis. Pelantun 'Love Shot' ini meraih penghargaan 'Rookie Male Actor' dari ajang 'The Director's Cut Awards 2018' untuk perannya dalam 'Along With the Gods'.
Selain itu, aktingnya yang ciamik dalam drama '100 Days My Prince' membuat namanya melesat di kalangan penggemar drama Korea. Drama ini sukses meraih rata-rata rating sebesar 14,4 persen, menjadikannya drama Korea tvN keempat yang paling banyak ditonton sepanjang masa.
ADVERTISEMENT
3. Cha Eunwoo
Idola K-Pop Cha Eun Woo. (Foto: Niken Nurani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Idola K-Pop Cha Eun Woo. (Foto: Niken Nurani/kumparan)
Nama Cha Eunwoo, anggota boyband K-Pop Astro, meledak tahun ini. Ia mendapatkan banyak penggemar dari kalangan penonton drama Korea, lewat perannya sebagai Do Kyungsuk dalam drama 'My ID is Gangnam Beauty'.
Cha Eunwoo beruntung karena memilih untuk mengambil proyek drama tersebut. Lewat drama itu, Eunwoo berhasil menunjukkan citra yang berbeda, yaitu sebagai pria yang dingin, sangat berbeda dengan image ceria yang selama ini ia perlihatkan. Hal ini justru membuatnya mendapat fans baru.
4. Jung Hae In
Aktor Korea Jung Hae-in. (Foto: JTBC)
zoom-in-whitePerbesar
Aktor Korea Jung Hae-in. (Foto: JTBC)
Jung Hae In juga termasuk salah satu aktor yang melejit di tahun 2018. Setelah membuat para penonton baper dengan perannya sebagai second lead dalam drama 'While You Were Sleeping' di 2017, pria kelahiran 1988 ini melanjutkan langkahnya sebagai peran utama dalam drama 'Something in The Rain' (Pretty Noona Who Buys Me Food).
ADVERTISEMENT
Dalam drama ini, Jung Hae In berperan sebagai pria yang lebih muda dari kekasihnya, namun tampak romantis dan sangat mencintai sang kekasih. Hal ini berhasil memikat hati para penggemar dan membuatnya dikenal sebagai salah satu aktor baru yang dipertimbangkan.
Tak cuma itu, lewat perannya dalam 'Something in The Rain', Jung Hae In mendapatkan penghargaan 'Excellence Award, Actor in a Miniseries' dan 'K-Star Award' dari '2018 APAN Star Awards'.
5. Park Seo Joon
Park Seo-joon. (Foto: Instagram/@bn_sj2013)
zoom-in-whitePerbesar
Park Seo-joon. (Foto: Instagram/@bn_sj2013)
Aktor yang begitu pandai bermain dalam drama komedi-romantis, Park Seo Joon, kembali menunjukkan kepiawaiannya berakting di tahun ini. Nama Park Seo Joon bersinar di 2018 lewat perannya dalam 'What's Wrong with Secretary Kim', sebuah drama romantis mengenai bos narsis dengan sekretarisnya yang serba bisa.
ADVERTISEMENT
Perannya sebagai Lee Young Joon dalam drama ini, juga chemistry-nya dengan Park Min Young, sukses membuat penonton baper dan mau menikmati drama hingga akhir episode. Atas aktingnya yang gemilang, pria kelahiran 1988 ini mendapat penghargaan 'Top Excellence Award, Actor in a Miniseries' dari '2018 APAN Star Awards'.
6. Park Min Young
Aktris Park Min Young sebagai Kim Mi So dalam drama 'What's Wrong with Secretary Kim'. (Foto: Facebook/@tvNDrama)
zoom-in-whitePerbesar
Aktris Park Min Young sebagai Kim Mi So dalam drama 'What's Wrong with Secretary Kim'. (Foto: Facebook/@tvNDrama)
Park Min Young, pemeran utama wanita dalam 'What's Wrong with Secretary Kim', juga meraih kesuksesan di tahun 2018. Bersama dengan Park Seo Joon, aktris kelahiran 1986 ini berhasil membuat 'What's Wrong with Secretary Kim' meraih rata-rata rating setinggi 8,7 persen.
Chemistry-nya dengan Park Seo Joon bahkan sempat membuat orang-orang percaya bahwa kedua selebriti Korsel ini berpacaran. Meski demikian, baik Park Min Young maupun Park Seo Joon telah membantah kabar burung tersebut.
ADVERTISEMENT
Terlepas dari rumor yang sempat membuat namanya jadi bahan perbincangan, karier Park Min Young tampaknya akan terus bersinar. Setelah membintangi 'What's Wrong with Secretary Kim', kini ia dikabarkan tengah ditawari untuk bermain dalam drama romantis berjudul 'Her Private Life'.
7. IU
IU sebagai Lee Ji An dalam 'My Mister'. (Foto: tvN)
zoom-in-whitePerbesar
IU sebagai Lee Ji An dalam 'My Mister'. (Foto: tvN)
2018 seolah menjadi tahun pembuktian akting IU. Walaupun sempat dicerca karena aktingnya dalam drama Korea 'Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo', perempuan kelahiran 1993 ini menunjukkan peningkatan kemampuan akting yang signifikan lewat perannya dalam drama 'My Mister'.
Berbeda dengan karakter-karakter yang dipilih IU sebelum ini, dalam 'My Mister', IU memerankan Lee Ji An yang memiliki latar belakang kelam. Lee Ji An adalah seorang perempuan muda yang rela melakukan apapun, untuk membayar utang kepada lintah darat yang kejam, anak dari rentenir yang tak sengaja ia bunuh saat SMA.
ADVERTISEMENT
Meski kali ini perannya kelam, IU dianggap mampu memerankan emosi karakter itu dengan sangat baik. Kemampuannya dalam menyalurkan emosi ini bahkan diganjar penghargaan 'Top Excellence Award, Actrss in a Miniseries' oleh '2018 APAN Star Awards'.
8. Kim Tae Ri
Kim Tae Ri sebagai Go Ae Shin dalam 'Mr. Sunshine'. (Foto: tvN)
zoom-in-whitePerbesar
Kim Tae Ri sebagai Go Ae Shin dalam 'Mr. Sunshine'. (Foto: tvN)
Aktris Kim Tae Ri juga mendapatkan popularitas di kalangan penggemar drama lewat 'Mr. Sunshine'. Banyak penonton yang memuji perannya sebagai Go Ae Shin dan mengakui aktingnya. Padahal, ini adalah pertama kalinya Kim Tae Ri tampil sebagai pemeran utama dalam drama Korea.
Lewat perannya dalam drama ini, Kim Tae Ri mendapatkan penghargaan 'Best New Actress' dari 2018 APAN Star Awards.
Selain itu, wanita yang pernah berakting dalam film 'The Handmaiden' ini juga mendapatkan penghargaan 'Female Actor of the Year' lewat perannya di film 'Little Forest'. Ini menunjukkan kemampuan aktingnya yang diakui baik di layar kaca maupun layar lebar.
ADVERTISEMENT
9. Shin Hye Sun
Aktris Korea Selatan, Shin Hye Sun. (Foto: Instagram/@shinhs831)
zoom-in-whitePerbesar
Aktris Korea Selatan, Shin Hye Sun. (Foto: Instagram/@shinhs831)
Aktor wanita Shin Hye Sun terus memantapkan poularitas namanya di dunia hiburan pada 2018. Setelah merebut hati penonton Korea Selatan lewat drama panjang, 'My Golden Life', wanita ini membintangi drama '30 But 17' yang membuat penggemar semakin jatuh cinta kepadanya.
Dalam drama tersebut, Shin Hye Sun memerankan karakter seorang gadis berusia 30 tahun yang sempat koma selama belasan tahun, dan terbangun masih dengan kondisi psikis seperti berusia 17 tahun. Penonton kemudian dibawa melihat perkembangan emosinya dalam drama itu, juga chemistry-nya dengan rising actor lainnya, Yang Se Jong.
Hal ini cukup untuk membuat nama Shin Hye Sun semakin diingat oleh publik Korea Selatan. Setelah mengawali kariernya sebagai pemeran pembantu dalam drama-drama seperti 'School 2013' dan 'Oh My Ghost', perlahan tapi pasti, Shin Hye Sun membangun kariernya sebagai aktris pemeran utama di Korea Selatan.
ADVERTISEMENT