Krisis Produksi Drama Four Man Makin Meruncing

11 Juli 2018 14:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Drama Korea Four Man. (Foto: Soompi)
zoom-in-whitePerbesar
Drama Korea Four Man. (Foto: Soompi)
ADVERTISEMENT
Setelah diberitakan soal penundaan proses shooting, drama terbaru Park Hae Jin, Four Man, kembali menjadi sorotan. Pasalnya, selain masalah keuangan, konflik antara staf dengan perusahaan produksi makin meruncing.
ADVERTISEMENT
Sejak proses produksi dihentikan pada 10 Mei, Victory Contents selaku perusahaan produksi drama, belum membayarkan gaji para kru selama kurang lebih tiga bulan. Tidak hanya belum membayar gaji, perusahaan ini juga kabarnya tidak mampu menyediakan keuangan yang stabil untuk menyewa peralatan shooting, seperti drone dan kamera MCC.
Karena kondisi ini, Osen melaporkan, aktor Park Hae Jin yang tampil sebagai pemeran utama pria, dan produser Jang Tae yoo lah yang membayar gaji para karyawan.
Dilansir Soompi, PD Jang Tae Yoo juga membayar beberapa sewa alat produksi dan koreografer tarian waltz yang dibutuhkan untuk adegan antara Park Hae Jin dan Nana eks After School. Tidak hanya itu, kabarnya PD Jang Tae Yoo juga membayar gaji tiga orang talent untuk kebutuhan produksi.
Drama yang dibintangi Park Hae Jin dan Nana proses produksinya ditunda sementara. (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Drama yang dibintangi Park Hae Jin dan Nana proses produksinya ditunda sementara. (Foto: Wikimedia Commons)
Masalah keuangan yang berantakan ini kemudian menimbulkan isu lain, yaitu berhentinya sang produser, Jang Tae Yoo. Banyak kabar beredar bahwa sang PD akhirnya berhenti dan sulit dihubungi oleh pihak produksi. Tak hanya sang produser, kabarnya para staf dan kru film juga enggan melanjutkan shooting drama ini.
ADVERTISEMENT
"Dalam proses perpindahan perusahaan produksi, kami menunda shooting drama selama dua bulan, sejak 15 Mei lalu. Selama kurun waktu itu, hampir semua staf yang terlibat termasuk stuntman, staf editing, pengambilan gambar, staf tata cahaya, dan tim lainnya pergi. Ketika Victory Contents datang kembali, perusahaan ini bertanya kepada staf, satu per satu, "Apakah Anda akan melanjutkan pengambilan gambar saat kami memulai produksi lagi?" Namun, banyak staf drama mengatakan mereka tetap akan pergi," ujar salah satu narasumber, seperti dikutip dari Soompi.
Atas permasalahan yang terjadi ini, pihak Victory Contents pun angkat bicara dan memberikan klarifikasi.
"Tidak benar bahwa proses drama berakhir karena gaji yang tidak dibayarkan. Kami sudah membayar semua pemeran utama, dan menghabiskan ratusan juta Won untuk biaya produksi. Perlu ditekankan, bahwa PD Jang Tae Yoo meminta lebih dari budget shooting yang diberikan. Setelah ia mengumumkan berhenti, ia belum juga memberikan respons apapun pada kami," tulis Victory Contents.
ADVERTISEMENT
Perusahaan ini juga mengatakan, mereka tengah memecahkan masalah secepatnya dan sangat menantikan shooting drama untuk dilanjutkan.
Sementara itu, Mountain Movement selaku agensi yang menaungi Park Hae Jin, tidak bicara banyak mengenai krisis produksi drama yang dibintangi artisnya. Namun, mereka berharap agar kondisi ini segera membaik.
"Kami harap situasi ini bisa lebih stabil. Kami tidak punya banyak hal untuk dibicarakan saat ini. Kami berharap proses shooting bisa dilanjutkan secepatnya, " tulis perwakilan Mountain Movement.
Four Man sendiri dijadwalkan tayang pada bulan November dengan 16 episode.