7 Lagu Hits After School yang Tak Terlupakan

13 Februari 2018 16:34 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
After School  (Foto: Dok.Narvii)
zoom-in-whitePerbesar
After School (Foto: Dok.Narvii)
ADVERTISEMENT
Nama girlband K-Pop, After School, mungkin tidak asing lagi di telinga pengemar K-Pop khususnya mereka yang aktif mengikuti grup-grup generasi kedua. Meski sudah lama tidak merilis album, namun lagu-lagu dari After School selalu menjadi salah satu karya yang paling ikonik.
ADVERTISEMENT
Di awal pembentukannya, Pledis Entertainment membentuk After School karena terinspirasi dari Pussycat Dolls, girlband asal Amerika Serikat. Grup ini menjadi salah satu grup yang unik karena memiliki sistem penerimaan dan kelulusan. Setiap anggota yang akan dinyatakan 'lulus' apabila kontrak mereka sebagai anggota After School telah habis dan memutuskan untuk berkarier solo. Sedangkan sistem penerimaan akan diberlakukan untuk menambah anggota baru menggantikan anggota yang telah lulus.
After School melakukan comeback terakhir kalinya pada tahun 2013. Namun hingga saat ini After School masih dalam masa hiatus karena para anggota yang masih disibukkan dengan kegiatan individual. Saat ini After School hanya memiliki lima anggota yang masih aktif yaitu Raina, Nana, Lizzy, E-Young, dan Kaeun.
ADVERTISEMENT
Untuk mengingat kembali lagu-lagu dari After School, berikut ini tim kumparan (kumparan.com) merangkum 7 lagu hits dari After School.
1. Ah!
Lagu ini dirilis pada tahun 2009 dan menjadi lagu yang menandai debut After School di industri hiburan Korea selatan. Saat merilis lagu ini After School hanya terdiri dari lima anggota yaitu Jungah, Jooyeon, Bekah, Kahi, dan Soyoung.
Lagu ini menceritakan tentang perasaan seorang gadis yang sedang jatuh cinta kepada seorang pria pemalu. Sesuai dengan lirik lagu, video klip yang di tampil mengambarkan anggota After School yang berperan sebagai siswi yang sedang jatuh cinta kepada seorang guru yang sangat pemalu.
Namun karena penggunaan lirik yang dianggap terlalu vulgar, lagu ini sempat di cekal oleh stasiun TV Korea Selatan.
ADVERTISEMENT
2. Diva
Setelah merilis 'Ah!', After School kembali dengan formasi anggota baru. Uee bergabung dengan kelima anggota yang sebelumnya telah debut.
Lagu yang dirilis dengan mengusung genre musik electro dance ini menceritakan mengenai perasaan bahagia ketika sedang memikirkan orang yang kita cintai. Video klip lagu ini menampilkan para anggota After School yang bersenang-senang.
Berkat lagu ini After School berhasil meraih penghargaan 'Rookie of the Month' pada acara penghargaan 'Cyworld Digital Music Awards'.
Sayangnya, salah satu anggota After School, Soyoung mengumumkan kelulusannya setelah merilis lagu ini.
3. Because of You
Masih di tahun 2009, After School kembali dengan konsep yang lebih dewasa dan melankolis. Meskipun lirik lagu 'Because of You' mengandung arti yang sangat sedih, namun After School membawakannya dengan genre pop dan dance yang ceria.
ADVERTISEMENT
Lagu ini berhasil menduduki posisi pertama dalam 'Gaon Weekly Singles Chart' dan 'Gaon Monthly Singles Chart' saat itu.
Menceritakan perasaan seseorang yang sangat menyesal setelah putus dengan kekasihnya. Kenangan manis saat mereka sedang menjalin cinta tetap membekas di hatinya meskipun mereka telah berpisah lebih dari setahun.
Setelah Soyoung diumumkan 'lulus', Pledis mengumunkan After School mendapatkan tambahan dua anggota baru yaitu Raina dan Nana.
4. Bang!
Lagu yang dirilis pada 2010 ini menjadi salah satu lagu yang paling banyak mendapat perhatian publik. Pasalnya After School kembali dengan konsep marching band yang sebelumnya belum pernah digunakan oleh grup idola K-Pop.
Konsep marching band ini merupakan saran dari sang leader, Kahi. Ia terinspirasi setelah dari film produksi Amerika Serikat yang bertemakan drumline. Untuk mempersiapkan comeback dengan konsep ini, para anggota harus berlatih hingga lima bulan dengan pelatih khusus.
ADVERTISEMENT
Dengan mengusung genre pop dance, lagu ini menceritakan After School yang mengajak semua orang untuk mengikuti tren yang mereka ciptakan. Selain itu After School juga mengatakan bahwa mereka akan mengguncang dunia dengan lagu.
Lizzy menjadi anggota baru yang ditambahkan saat lagu ini dirilis.
5. Shampoo
After School kembali kedatangan anggota baru saat merilis lagu ini pada tahun 2011. E-Young menjadi anggota baru yang di tambahkan ke dalam grup, sehingga After School memiliki formasi baru dengan delapan anggota.
Dalam lagu ini para anggota After School mengibaratkan mantan kekasih mereka seperti sampo. Apabila kena mata akan terasa pedih dan menyakitkan, meskipun begitu wangi sampo tersebut tetap bisa membuatnya nyaman.
Video klip 'Shampoo' dirilis sehari setelah Pledis merilis video klip 'Let's Step Up'. Para anggota After School menampilkan gerakan tap dance. Lewat penampilan tap dance tersebut, After School mendapat pujian dari koreografer tap dance internasional, Joseph Wiggan.
ADVERTISEMENT
6. Flashback
Dalam lagu ini para anggota After School tampil dengan konsep yang lebih berani dan seksi. Video klip lagu ini didominasi oleh warna hitam, tidak hanya itu, gerakan yang digunakan dalam video lagu ini juga begitu menggoda semakin menampilkan kesan elegan dan begitu istimewa.
Para anggota After School diibaratkan sebagai gangster yang menculik serta mengancam kekasihnya dalam video klip ini. Lagu ini menceritakan tentang perasaan seorang wanita yang marah karena kerap kali dibohongi oleh kekasihnya, namun meskipun begitu ia tidak bisa membenci kekasihnya tersebut.
'Flashback' menjadi salah satu lagu yang paling banyak diputar di siaran dan radio Korea menurut Air Monitor, sebuah situs web yang memonitor dan menghitung penyiaran lagu dari 23 stasiun radio yang berbeda di Korea pada tahun 2012.
ADVERTISEMENT
Saat lagu ini dirilis, Kahi diumumkan 'wisuda' menyusul Bekah yang sebelumnya juga keluar dari After School. Posisi mereka digantikan oleh Kaeun.
7. First Love
After School kembali dengan konsep yang unik dan menantang dalam lagu ini. Para anggota After School menampilkan gerakan pole dance yang terkenal sulit.
Bahkan untuk memaksimalkan penampilan mereka, para anggota harus berlatih hingga enam bulan saat mempersiapkan comeback mereka. Dengan konsep yang unik ini, After School berhasil masuk nominasi bonsang di tahun 2014.
Selain itu hingga saat ini After School merupakan satu-satunya grup K-Pop yang membawakan konsep pole dance sebagai lagu utama comeback.
After School menceritakan perasaan bersalah yang mereka rasakan setelah kehilangan cinta pertama mereka. Meskipun telah lama berpisah, kenangan akan cinta pertama tetap melekat dalam pikiran mereka.
ADVERTISEMENT