Meski Bubar, Nicole Ungkap Hubungan Anggota Kara Masih Terjalin Baik

18 Juni 2018 10:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jung Nicole (Foto: Instagram @nicole__jung)
zoom-in-whitePerbesar
Jung Nicole (Foto: Instagram @nicole__jung)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tahun 2016 bisa disebut sebagai tahun yang paling menyakitkan bagi para penggemar K-Pop. Pasalnya di tahun ini banyak grup-grup K-Pop senior yang memutuskan untuk bubar, salah satunya Kara.
ADVERTISEMENT
Meski telah bubar, hubungan mantan anggota Kara tersebut ternyata masih terjalin dengan baik hingga saat ini. Hal ini diungkapkan langsung oleh salah satu mantan anggota Kara, Nicole, saat menjalani wawancara dengan majalah The Star.
"Kami selalu (tetap) berhubungan dengan yang lainnya, tetapi kami semua sangat sibuk sehingga sangat susah untuk berkumpul kembali. Terkadang saat bertemu, kami akan membahas kesulitan yang kami hadapi di masa lalu dan di masa depan," ungkapnya seperti dilansir Soompi.
Kara (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Kara (Foto: Wikimedia Commons)
Nicole juga membahas mengenai perbedaan berkarier solo dengan berkarier saat menjadi anggota Kara. Penyanyi kelahiran Los Angeles ini mengatakan saat berkarier solo, ia dapat mengungkapkan semua pendapat dan keinginannya. Meskipun hal tersebut membutuhkan tanggung jawab yang lebih besar, namun ia merasa senang karena dapat melakukan hal yang diinginkannya.
ADVERTISEMENT
"Di sisi lain, aku merasa kesepian. (Menunggu waktu untuk tampil) meskipun harus menunggu lama, namun semuanya terasa begitu singkat karena kami (Kara) selalu membahas banyak hal," tuturnya.
Wanita yang memiliki nama asli Jung Nicole ini merupakan anggota Kara pertama yang memutuskan hengkang. Ia resmi meninggalkan Kara pada 14 Januari 2014 setelah kontraknya dengan DSP Media berakhir. Saat itu kabarnya ia ingin melanjutkan pendidikannya di negara asalnya, Amerika Serikat.
Menyusul rekan satu timnya, Kang Ji-young juga memutuskan hengkang setelah kontraknya berakhir di tahun yang sama. Posisi mereka kemudian digantikan oleh Heo Young-ji.
Kara (Foto: Facebook  @dspofficialkara)
zoom-in-whitePerbesar
Kara (Foto: Facebook @dspofficialkara)
Sayangnya pada tanggal 15 Januari 2016, pihak DSP Media mengabarkan berakhirnya kontrak tiga anggota Kara yaitu Park Gyuri, Han Seung-yeon, dan Goo Hara sehingga menyisakan Heo Young-ji. Hingga keputusan berat pun harus diambil dan DSP Media kemudian memutuskan untuk membubarkan Kara.
ADVERTISEMENT