Psy Diisukan Keluar dari YG Enterainment

27 Desember 2017 10:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi Korea Selatan, Psy. (Foto: Billboard)
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi Korea Selatan, Psy. (Foto: Billboard)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kontraknya dengan YG Entertainmet akan segera habis, diisukan memilih keluar dari YG dan kan mendirikan agensi sendiri untuk mendukung aktivitasnya di masa depan.
ADVERTISEMENT
Seperti dilansir dari Donga.com, seorang narasumber yang tidak disebutkan namanya mengatakan, Psy saat ini sedang mendirikan sebuah perusahaan pribadi dan sedang mengerjakan proyek besar. Pelantun 'Gangnam Style' tersebut saat ini juga sedang merencanakan berbagai keperluan untuk mendirikan agensinya sendiri termasuk mencari para investor.
Mananggapi hal itu, YG Entertainment mengatakan bahwa saat ini belum ada keputusan yang dilakukan antara Psy dan pihak YG mengenai masalah kontrak kerja.
Rumor yang beredar disebabkan karena saat ini Psy sedang sibuk untuk membuka usaha bisnis diberbagai bidang berbeda.
Psy pertama kali bergabung dengan YG pada tahun 2010 kemudian dia kembali memperpanjang kontraknya dengan YG pada tahun 2015 lalu dan kontraknya dengan YG akan berakhir pada akhir tahun 2018.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya YG Entertaiment meluncurkan sebuah label independen yang dikelola oleh Psy pada Juni 2016. Label yang diberi nama 'PSYG' menjadi label musik independen dibawah naungan YG Entertainment setelah HIGHGRND yang dikelola Tablo 'Epik High' dan The Black Label yang dikelola Teddy Park.
Hingga saat ini belum jelas apakah Psy akan benar-benar meninggalkan YG atau masih tetap berada di bawah naungan agensi tersebut namun membuka anak perusahaan.