Review: ‘Strangers From Hell’, Balada Hidup di Kelilingi Tetangga Aneh

8 September 2019 15:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Drama Korea Strangers from Hell. Foto: OCN
zoom-in-whitePerbesar
Drama Korea Strangers from Hell. Foto: OCN
ADVERTISEMENT
Satu lagi drama Korea yang diadaptasi dari webtoon terkenal, yakni ‘Strangers from Hell’. Drama yang telah dirilis sejak 31 Agustus di stasiun TV OCN ini, sukses meraih rating yang memuaskan saat episode perdananya tayang.
ADVERTISEMENT
Dalam episode pertama, ‘Stangers from Hell’ memusatkan pada pengenalan tokoh yang ternyata cukup banyak. Mulai dari pemeran utama, para tetangga, hingga peran pendukung lainnya.
Cerita dimulai ketika sosok Yoon Jong Woo yang diperankan oleh Im Siwan, baru pindah dari kampung halamannya ke kota Seoul. Seperti anak rantau lain, Jong Woo juga langsung disibukkan dengan mencari tempat kost untuk tempatnya tinggal.
Sayangnya, Jong Woo tidak memiliki cukup uang untuk menyewa kamar kost bagus, yang rata-rata disewakan dengan harga 300 dollar atau setara dengan Rp 4,2 juta per bulan, bahkan lebih.
Sampai akhirnya, Jung Woo menemukan Kost Eden dari internet. Kost ini hanya butuh uang sewa 190 dollar atau setara dengan Rp 2,6 juta per bulan.
Im Siwan dalam drama Korea Strangers from Hell. Foto: OCN
Jung Woo akhirnya memutuskan untuk menyewa kamar di Kost Eden ini, karena dirasa paling murah untuk pasaran harga sewa di kota Seoul.
ADVERTISEMENT
Jung Woo sebenarnya menyesal harus tinggal di Kost Eden, karena ternyata punya banyak masalah. Mulai dari kasur yang berderit, tidak ada cahaya, kamar mandinya kotor, mesin cuci seadanya, dan lorong sempit. Ditambah dapur kusam, dan juga para tetangganya yang sangat aneh dan misterius.
Saat awal pindah pun, dia harus bertemu dengan si penghuni kamar 316 yang ternyata orang mesum. Kemudian, ada dua orang kembar aneh, yang bicaranya terbata dan sering tertawa. Belum lagi, tetangga depan kamarnya yang galak seperti preman.
Drama Korea Strangers from Hell Foto: OCN
Meski menyesal, namun Jung Woo mencoba bertahan demi bisa menghemat uang bulanan. Maklum, dia baru menjadi pegawai magang di perusahaan, gajinya belum seberapa.
Keanehan dan keganjilan di drama misteri ini, ternyata tidak hanya berpusat pada hidup Jung Woo saja. Namun juga tetangga di sekitar Kost Eden.
ADVERTISEMENT
Dalam episode perdana saja, sudah ada kasus pembunuhan kucing di komplek Kost Eden. Dan pembunuhan kucing ini adalah yang ke-10 dalam 1 bulan terakhir di lingkungan itu.
Selain dibintangi oleh Im Siwan, aktor tampan Lee Dong Wook juga bermain di drama ini. Karakternya dalam episode perdana ‘Strangers from Hell’ hanya muncul beberapa menit saja. Dia belum masuk ke dalam benang merah cerita. Namun sepertinya, karakternya yang bernama Seo Moon Jo ini memegang sebuah rahasia kunci.
Lee Dong Wook dalam drama Strangers from Hell. Foto: OCN
Mengapa demikian? Terlihat dari cara dia tersenyum, dan sosoknya yang dirasa ‘terlalu sempurna’ untuk ukuran manusia. Biasanya nih, dalam setiap drama misteri, orang yang sempurna adalah orang yang berusaha menutupi kebusukannya.
Ini terjadi dalam beberapa drama Korea seperti ‘Terrius Behind Me’, dan drama mega populer ‘SKY Castle’.
ADVERTISEMENT
Bisa jadi, sosok sempurna Seo Moon Jo, yang gemar beramal dan dokter gigi baik hati ini, adalah biang masalah di ‘Strangers from Hell’. Ditambah, dia akan menjadi misteri sesungguhnya dalam drama ini, karena menjadi karakter tambahan yang tidak ada di dalam webtoon.
Nah, buat kamu pencinta drama Korea misteri, tayangan ‘Strangers from Hell’ ini harus ada dalam daftar drama yang harus kamu tonton.
Drama ini menyuguhkan jalan ceritanya yang tidak terlalu serius, dengan menyelipkan beberapa adegan lucu yang menghibur, namun tetap bikin penasaran dengan tema misteri yang diusung.