Cara Buat Camilan Khas Disneyland di Rumah

18 Desember 2018 19:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Makanan Disneyland (Foto: Instagram @disneyfoodblog)
zoom-in-whitePerbesar
Makanan Disneyland (Foto: Instagram @disneyfoodblog)
ADVERTISEMENT
Selain wahana permainan dan spot foto menarik, aneka camilan uniknya khas Disneyland jugalah yang dicari karena memang mampu menarik hati pengunjung. Bagaimana tidak, Moms, bentuk-bentuknya dibuat sangat menggemaskan. Si kecil mungkin juga tak sampai hati untuk mengkonsumsinya!
ADVERTISEMENT
Nah, bila Anda sekeluarga kebetulan belum bisa berkunjung ke sana pada akhir tahun ini, Anda masih bisa mengobatinya di rumah! Caranya? Buat sendiri saja camilan khas Disneyland di rumah!
1. Mickey Mouse Pancake
Mickey Mouse Pancake menjadi salah satu menu populer di sana. Ya, yang Anda butuhkan hanyalah adonan pancake dan cetakannya yang berbentuk Mickey Mouse. Tambah whipped cream, permen warna-warni atau buah-buahan segar sebagai topping. Yummy!
2. Rosegold Cupcake
Cara membuatnya seperti pada cupcake pada umumnya, Moms. Hanya saja untuk mendapat bentuk yang cantik, memang dibutuhkan kesabaran dan sedikit ketelatenan. Jangan lupa tambahkan permen berbentuk pita di atasnya, untuk menambah kesan cantik.
3. Micky Mouse Popsicle
Menyantap sajian dingin saat cuaca sedang terik, memang begitu menyejukan. Sama halnya kala Anda sekeluarga sedang berada di Disneyland dan menemukan Micky Mouse Popsicle.
ADVERTISEMENT
Buat sendiri di rumah, Moms. Caranya, sediakan cetakan es berbentuk Micky, dan padukan dnegan aneka jus buah segar yang Anda olah sendiri untuk dibekukan. Lebih sehat, bisa dibuat sesuai selera dan murah, Moms!
4. Glitter Churros
Berbeda dengan churros pada umumnya, churros di taman bermain milik mendiang Walt Disney ini berbentuk lebih panjang dengan taburan gula warna-warni di permukaannya.
Dengan bahan dan cara pengolahan yang sama dengan churros pada umumnya, tentu saja Anda dapat menyajikan camilan satu ini di rumah. Jangan lupa untuk menaburkan gula yang telah diberi pewarna makanan, agar tampilan camilan ini semakin menarik.
5. Disneyland Corndog
Disneyland juga menjajakan aneka street food populer seperti Corndog. Camilan satu ini terbuat dari sosis yang dibalut adonan roti, Moms.
ADVERTISEMENT
Cara buatnya di rumah: siapkan adonan berupa tepung terigu, baking powder, telur, garam, dan merica sebagai bahan pencelup. Lumuri sosis dengan adonan lalu goreng hingga kecokelatan. Sajikan bersama saus sambal dan mayonnaise agar rasanya lebih nikmat. Selamat membuat sendiri aneka camilan ini, Moms.