Cerita Repotnya Sandra Dewi Pindah Rumah Sebelum Melahirkan

5 Januari 2018 17:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sandra Dewi dan Keluarga Kecilnya (Foto: Instagram @sandradewi88)
zoom-in-whitePerbesar
Sandra Dewi dan Keluarga Kecilnya (Foto: Instagram @sandradewi88)
ADVERTISEMENT
Pengalaman menjadi ibu baru tengah dirasakan pesinetron Sandra Dewi. Pada 31 Desember 2017 lalu, Sandra melahirkan bayi laki-laki di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Bayi dengan berat 3,2 kg dan panjang 50 cm, itu langsung diberi nama Raphael Moeis. Namun, sebelum proses persalinan tiba, Sandra menceritakan detik-detik repotnya pindah rumah hingga harus melahirkan melalui proses normal.
Pesinetron berusia 34 tahun ini menuturkan pada saat usia kehamilnya memasuki 39 minggu, ia dan suami harus segera pindah rumah. Hal itu karena rumah lamanya yang dijual, sudah laku dibeli dan akan ditempati pada 29 Desember lalu.
Sandra Dewi (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Sandra Dewi (Foto: Munady Widjaja)
"Jadi tanggal 28 (Desember) kita mesti keluar dari rumah lama, ke rumah baru dalam waktu 2 hari. Saya lagi hamil gede banget 39 minggu, dan saya mesti apa, packing-packing barang di rumah lama masuk rumah baru," ucap Sandra ketika ditemui di RSPI, Jakarta Selatan, Jumat (5/1).
ADVERTISEMENT
Drama jelang proses kelahiran pun tidak hanya itu saja. Setelah barang-barang dipindahkan ke rumah baru, Sandra mulai merasakan mulas di bagian perutnya pada 30 September malam. Sandra yang belum memiliki pengalaman dalam melahirkan pun tidak berpikir bahwa mulas yang dirasakannya itu merupakan tanda-tanda sang buah hati akan lahir.
Pemain film 'Quickie Express' itu mengatakan bahwa sebelumnya ia sudah pernah merasakan mules dan tanda-tanda akan melahirkan. Namun, setelah diperiksa ternyata saat itu ia belum mau melahirkan.
Meski telah dipaksa sang suami untuk periksa ke dokter, wanita berkulit pulih itu memilih bertahan di dalam toilet sejak sekitar pukul 21.00 WIB hingga 01.30 WIB, untuk buang air besar.
"Saya akhirnya nyerah, sampai rumah sakit jam 2 pagi dan pak satpam langsung masukin saya ke ruang bersalin. Pas di cek (dokter) sudah bukaan 3 ternyata. Waduh ternyata saya sudah bukaan satu dan dua itu di rumah," katanya sembari menirukan ekspresi kaget.
ADVERTISEMENT
Istri Harvey Moeis itu yang sebelumnya telah mengatur akan mendekorasi ruang bersalin dan menyiapkan fotografer profesional untuk mengabadikan momen dirinya saat melahirkan. Tapi akhirnya batal dilakukan.
Anak Sandra Dewi (Foto: Munady widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Anak Sandra Dewi (Foto: Munady widjaja)
Ia mengaku sudah panik dan tidak terpikir untuk mengatur itu semua ketika pembukaan sudah meningkat menjadi empat hingga air ketubannya pecah.
"Tadinya saya maunya tuh pas lahiran tuh cantik gitu kan. Pengin rambutnya tuh di blow, terus makeup, terus ada yang fotoin saya sudah sewa, maksudnya bukan sewa, maksudnya saya pengin dekor kamar bersalinnya gitu, kemudian foto pake fotografer gitu," tuturnya.
"Tapi ini sudah tengah malam, sudah bukaan 3, sudah kayak keringetan, saya sudah enggak sempat telepon fotografernya, belum siapin dekornya. Tapi sudahlah saya bilang yang penting kabarin keluarga saya," lanjutnya.
Sandra Dewi (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Sandra Dewi (Foto: Munady Widjaja)
Namun, setelah menjalani perjuangan yang cukup melelahkan, akhirnya bayi mungkil tersebut mengeluarkan suara jerit tangisnya. Perasaan lega, bahagia, serta haru ikut dirasakan Sandra, suami dan anggota keluarga lain.
ADVERTISEMENT
"Cepat keluarnya. Terus anaknya pas keluar bersih banget. Karena memang aku minum kelapa, jadi pas keluar tuh bersih. Terus langsung ditaruh di sini (dada), haduh rasanya...Sakit sih, tapi pas sudah lihat anaknya, senangnya aku enggak bisa gambarin," ucapnya seraya tersenyum semringah.
Sandra dan Harvey dikaruniai anak pertama setelah setahun pernikahan. Keduanya menikah pada 8 November 2016 dan menggelar pernikahan dengan tema negeri dongeng.
Sandra dan Harvey mengucap janji sehidup semati saat menggelar sakramen pernikahan di Gereja Katedral, Jakarta. Kemudian pada 14 November 2016, Sandra menggelar resepsi private dan mewah di Disneyland, Tokyo.