iJakarta, Kini Punya Banyak Koleksi Buku Cerita Anak dan Keluarga

7 Maret 2018 12:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi e-Book (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi e-Book (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Anda pernah dengar nama iJakarta? Diluncurkan pada bulan Oktober 2015, aplikasi perpustakaan digital berbasis media sosial ini dikembangkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama aksaramaya, sebuah perusahaan teknologi digital.
ADVERTISEMENT
Dengan platform iJakarta yang luas, pengguna dapat meminjam dan membaca buku digital secara cuma-cuma, menulis buku apa yang sedang mereka baca juga terhubung dengan sesama pengguna iJakarta minat yang sama.
iJakarta (Foto: aksaramaya)
zoom-in-whitePerbesar
iJakarta (Foto: aksaramaya)
Lalu ada buku apa saja di sana? Wah, banyak. iJakarta kini memiliki lebih dari 14.300 judul buku yang tersedia dari 62 penerbit.
Setelah mengunduh aplikasi iJakarta, pengguna dapat memilih buku yang ingin Anda pinjam berdasarkan kategori yang Anda minati. Misalnya kategori novel, agama, anak, pendidikan anak, keluarga, kerajinan dan hobi, buku sekolah dan puluhan pilihan kategori lainnya. Buku Dilan dan Milea pun, ada lho, Moms.
Kalau sudah tahu mau pinjam buku apa, Anda tinggal download dan buku pun masuk ke dalam 'laci' Anda. Asyik, ya!
Cerita Anak di iJakarta (Foto: aksaramaya)
zoom-in-whitePerbesar
Cerita Anak di iJakarta (Foto: aksaramaya)
Buku Aku Tidak Takut Gelap di iJakarta (Foto: aksaramaya)
zoom-in-whitePerbesar
Buku Aku Tidak Takut Gelap di iJakarta (Foto: aksaramaya)
Tidak heran kalau pengguna aplikasi iJakarta semakin banyak, sampai melebihi angka 100.000 pengguna aktif di awal tahun ini.
ADVERTISEMENT
Tenik Hartono, Direktur Komunitas aksaramaya, mengatakan, "Kita masih akan terus menambah koleksi buku-buku di perpustakaan ini. Tentunya termasuk juga buku-buku pengasuhan, keluarga, dan cerita anak."
Untuk Anda yang ingin mencoba aplikasi ini, berikut tips dari kumparanMom (kumparan.com):
1. Pahami Sistemnya
Sistem perpustakaan iJakarta sedikit berbeda dari perpustakaan yang konvensional. Di sini, ada batas waktu peminjaman dan jumlah buku yang bisa dipinjam dalam satu minggu. Kalau sudah lebih dari batas waktu yang ditentukan, buku akan secara otomatis 'ditarik' dan Anda tidak dapat membacanya lagi.
2. Teliti Informasi
Perhatikan informasi buku yang tercantum di aplikasi dan komentar dari pengguna lain. Ini berguna agar Anda dapat memperoleh gambaran tentang buku yang ingin Anda pinjam.
ADVERTISEMENT
Perhatikan juga jumlah buku yang tersedia. Jika semua buku dengan judul tersebut sudah dipinjam, artinya Anda harus masuk ke daftar tunggu.
iJakarta Koleksi Buku Dilan (Foto: aksaramaya)
zoom-in-whitePerbesar
iJakarta Koleksi Buku Dilan (Foto: aksaramaya)
3. Ikut Memberi Donasi
Tidak hanya meminjam, Anda juga bisa 'menyumbangkan' buku ke perpustakaan digital ini, lho! Klik saja fitur donasi. Buku yang Anda donasikan akan tampak dalam ePustaka alias perpustakaan pribadi Anda di dalam aplikasi ini.
"Kami membuat ePustaka memang untuk mendorong partisipasi masyarakat," Pasya Siregar, CEO aksaramaya, menjelaskan kepada kumparanMom (kumparan.com),
"Donasi buku yang Anda berikan betul-betul digunakan untuk membeli buku tersebut ke penerbit. Artinya, buku yang tersedia di perpustakaan digital ini jadi lebih banyak dan lebih banyak juga orang yang dapat meminjam, membaca dan memperoleh manfaatnya," ujar Pasya.
ADVERTISEMENT
Keren kan, Moms? Anda bisa jadi ibu yang tambah pintar karena banyak membaca buku, anak-anak bisa dapat banyak bacaan bermutu dan masyarakat pun bisa terbantu.