Manfaat Buah Anggur untuk Ibu Hamil dan Janin

8 Desember 2017 8:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Manfaat anggur untuk ibu hamil. (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Manfaat anggur untuk ibu hamil. (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Ketika Anda ragu untuk mengonsumsi buah anggur dalam masa kehamilan, kini Anda bisa mengesampingkan keraguan itu dan dapat memakannya buah ini. Sebuah tinjauan kandungan gizi buah anggur disebut dapat memberikan banyak manfaat jika Anda mengonsumsinya saat hamil.
ADVERTISEMENT
Salah satu kandungan yang terdapat di dalam anggur yang dilansir dari Mom Junction adalah vitamin A, C, B1, serat, dan magnesium. Jika dikonsumsi dalam batas wajar, anggur akan memberikan manfaat untuk Anda.
Dilansir dari Boldsy, zat-zat yang terkandung dalam buah anggur untuk ibu hamil adalah membantu proses perkembangan otak janin. Hal ini disebabkan karena adanya kandungan asam folat pada anggur yang berperan maksimal untuk tumbuh kembang otak janin.
Kandungan asam folat pada anggur juga mampu membantu janin pada masa pembentukan sumsum tulang belakang. Organ ini merupakan salah satu organ yang penting untuk janin, jika tidak mempunyai organ ini maka bayi tidak dapat berkembang dengan baik.
Ibu baik mengkonsumsi anggur. (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ibu baik mengkonsumsi anggur. (Foto: Pixabay)
Zat positif lain yang terkandung dalam buah anggur adalah kalsium yang membantu proses pembentukan tulang dan gigi pada janin. Selain bermanfaat untuk tumbuh kembang janin, anggur juga baik untuk Anda untuk memperkuat tulang selama mengandung.
ADVERTISEMENT
Zat besi yang terdapat dalam buah anggur dapat mengatasi anemia pada Anda di saat kehamilan. Kandungan magnesium pada anggur juga ternyata efektif mengurangi bengkak pada kaki ibu hamil dan mampu sistem pencernaan selama kehamilan.
Itulah manfaat buah anggur untuk Anda selama kehamilan, jangan lupa mengkonsumsi asupan nutrisi yang sehat dan bergizi mom.