Manfaat Selada untuk Ibu Hamil

12 Juli 2018 14:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tips agar selada tetap renyah. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Tips agar selada tetap renyah. (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Selada merupakan salah satu sayuran yang sering dijadikan bahan dasar untuk semangkuk salad segar. Selain rasanya yang menyegarkan dan tidak pahit, selada juga memiliki kandungan-kandungan yang tentunya bermanfaat untuk tubuh, dan tak terkecuali untuk ibu hamil.
ADVERTISEMENT
Tentunya, selada bisa dijadikan kudapan sehat bagi ibu hamil. Berikut adalah manfaat sehat ibu hamil yang rutin mengonsumsi selada:
Mencegah Cacat Lahir
Kandungan asam folat yang terkandung dalam daun selada mampu mencegah bayi cacat lahir. Asam folat disebut juga sebagai folat, yang merupakan bentuk sintetis dari vitamin B9. Dikutip dari laman Boldsky, selain bagi kepentingan janin, folat untuk ibu hamil bermanfaat untuk membantu tubuh memproduksi dan mempertahankan sel baru akibat kondisi hamil, serta mencegah terjadinya kanker.
Mencegah Sembelit
Selada (Foto: Iqbal Firdaus/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Selada (Foto: Iqbal Firdaus/kumparan)
Serat yang terdapat dalam daun selada juga bisa mencegah sembelit saat hamil dan memperbaiki proses pencernaan. Kandungan kloridanya juga bisa menormalkan cairan dalam tubuh secara efektif.
Membantu Anda Tidur Lebih Nyenyak
Salah satu permasalahan yang sering dialami oleh ibu hamil adalah insomnia. Selada mampu mempermudah sinyal neuronal untuk mempermudah ibu hamil jadi lebih rileks dan pada akhirnya membuat Anda jadi lebih mudah untuk tidur.
ADVERTISEMENT
Anda bisa mengonsumsi semangkuk selada yang baru saja dikeluarkan dari dalam kulkas dengan potongan buah segar di atasnya.
Menambah Darah Dalam Tubuh
Ilustrasi selada (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi selada (Foto: Pixabay)
Kandungan zat besinya yang tinggi juga mampu menambah darah dalam tubuh, dan mencegah anemia saat sedang hamil.
Meningkatkan Kekebalan dalam Tubuh
Kandungan antioksidan dalam selada bisa menetralisir radikal bebas dan mencegah kerusakan DNA pada kehamilan. Selain itu kandungan antioksidannya juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah risiko pengembangan penyakit.
Mencegah Kanker
Selada membantu mencegah pertumbuhan dan perkembangan kanker payudara dan leukemia. Sayuran ini merupakan penangkal terhadap berbagai jenis kanker. Ini karena adanya antioksidan yang terkandung dalam dedaunan hijaulah yang dapat mencegah sel-sel kanker.