Perubahan yang Terjadi pada Rambut Saat Hamil

6 Juni 2018 14:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rambut berminyak  (Foto: THINKSTOK )
zoom-in-whitePerbesar
Rambut berminyak (Foto: THINKSTOK )
ADVERTISEMENT
Kondisi hamil membuat tubuh calon ibu mengalami banyak perubahan demi perubahan. Mulai dari bentuk tubuh, payudara, dan suasana hati. Itu semua akibat dari aktivitas hormon kehamilan. Rambut pun mengalami perubahan, dan setiap ibu hamil bisa jadi mengalami perubahan yang tak sama.
ADVERTISEMENT
Berikut merupakan permasalahan pada rambut yang dapat terjadi pada ibu hamil:
1. Rambut Rontok
Rambut rontok. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Rambut rontok. (Foto: Thinkstock)
Rambut rontok mungkin menjadi salah satu kasus permasalahan rambut yang paling ‘menyeramkan’ bagi kebanyakan wanita. Terlebih bagi mereka yang mungkin memiliki rambut yang tipis. Pasalnya, rambut rontok bisa menyebabkan kebotakan dini, jika tidak segera diatasi.
Biasanya rambut rontok lebih sering terjadi saat pascamelahirkan. Saat itu kadar hormon estrogen dalam tubuh turun tajam akibat meningkatnya hormon tiroid, atau bisa juga yang terjadi sebaliknya, yakni hormon tiroid yang berkurang. Kurang vitamin dan zat besi adalah salah satu penyebab ketidakseimbangan ini. Idealnya, rambut Anda akan kembali secara normal setelah 6 - 12 bulan setelah bersalin.
Untuk membantu mengatasinya,rutinlah mengonsumsi banyak sayur dan buah yang kaya flavonoid untuk merangsang pertumbuhan rambut, seperti seperti bayam, brokoli, dan apel. Pilih sampo lembut yang mengandung biotin untuk merangsang pertumbuhan rambut.
ADVERTISEMENT
2. Rambut Lepek
Rambut berminyak  (Foto: THINKSTOK )
zoom-in-whitePerbesar
Rambut berminyak (Foto: THINKSTOK )
Rambut lepek memang sangat wajar terjadi pada ibu hamil, sebab hormon kehamilan membuat produksi minyak dalam jumlah banyak. Rambut idealnya akan mengeluarkan sebum untuk membuatnya tetap lembab. Namun kondisi hamil membuat produksi sebum meningkat.
Terlebih lagi jika adanya faktor penyebab tambahan seperti stres, pola diet salah seperti terlalu sering makan makanan berminyak, dan terlalu sering cuci rambut dengan pemakaian sampo yang salah. Itu semua bisa merangsang kelenjar minyak untuk memproduksi minyak lebih banyak lagi.
Untuk mengatasinya, periksa lagi kandungan sampo Anda. Pilihlah khusus untuk sampo anti lepek dari bahan alami, dan bukan berbahan dari minyak. Serta perbanyak minum air putih dan mengurangi asupan berlemak.
3. Rambut Jadi Kering
ADVERTISEMENT
Tidak hanya lepek atau berminyak, rambut ibu hamil maupun ibu yang sesudah melahirkan, juga bisa berubah jadi kering. Alasannya karena ada perubahan zat kimia pada folikel rambut, yang menyebabkan rambut jadi kering dan bercabang.
Yang bisa Anda lakukan di antaranya rutinlah mengonsumsi buah yang mengandung banyak air dan minum air putih secara teratur. Selain itu, makanan yang mengandung zat besi juga penting selama hamil, sebab berperan penting dalam membentuk sel darah merah serta merangsang pertumbuhan rambut sehat dan lembab.