Review Buku untuk Orang Tua: 55 Prinsip dan Gagasan Homeschooling

14 Desember 2018 17:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Buku Prinsip & Gagasan Homeschooling karya Aar Sumardiono. (Foto: Shika Arimasen Michi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Buku Prinsip & Gagasan Homeschooling karya Aar Sumardiono. (Foto: Shika Arimasen Michi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Memilih homeschooling untuk anak bukan berarti sekadar memindahkan sistem sekolah ke rumah. Menjalankan homeschooling artinya orang tua bertanggung jawab menyelenggarakan pendidikan secara mandiri untuk anaknya. Dengan begitu, model pendidikan akan lebih personal dan custom, menyesuaikan kebutuhan dan potensi si kecil.
ADVERTISEMENT
Itulah yang ditegaskan Aar Sumardiono dalam bukunya yang berjudul Prinsip dan Gagasan Homeschooling. Buku yang diterbitkan oleh Halaman Moeka Publishing pada September 2018 itu layak dijadikan panduan bagi orang tua yang berpikir untuk memberi homeschooling pada anaknya.
Meski begitu, buku ini tak hanya cocok dibaca orang tua yang tertarik pada konsep homeschooling saja lho, Moms! Berbagai informasi di dalamnya, bisa berguna bagi siapa saja yang peduli dengan pendidikan anak, termasuk para orang tua yang menyekolahkan anaknya di sekolah biasa. Kenapa?
Karena buku yang terdiri atas 55 bab yang mungkin bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda terkait mendidik anak di rumah. Yuk, baca terus dan simak ulasan ini.
Disajikan dengan bahasa yang ringan dan mudah dimengerti, bagian pengantar dari buku tersebut sudah menarik. Berkaca pada pengalaman pribadi, gagasan Aar terasa sangat personal. Ia menuliskan alasan memilih homeschooling karena “kami tak bisa menunggu”.
ADVERTISEMENT
“Kami” yang dimaksud adalah ia dan sang istri sendiri, Mira Julia. Mereka merasa model pendidikan seharusnya tidak diterapkan secara massal karena tiap anak itu unik. Sementara menunggu pemerintah untuk membuat model pendidikan yang personal rasanya masih jauh di angan-angan dan mereka tak bisa menunggu.
Aar dan Mira adalah dua orang di antara beberapa pendiri klub keluarga yang diberi nama Klub Oase serta pasangan di balik blog dan akun media sosial Rumah Inspirasi yang banyak membahas tentang homeschooling, parenting maupun manajemen keluarga. Keduanya juga merupakan pegiat Jaringan Pendidikan Alternatif.
Di dalam bukunya Aar menegaskan di awal bahwa homeschooling yang ia maksud bukan lembaga atau bisnis franchise yang menawarkan jasa tutor atau guru privat untuk didatangkan ke rumah. Homeschooling artinya pendidikan mandiri berbasis keluarga.
Buku Prinsip & Gagasan Homeschooling karya Aar Sumardiono. (Foto: Shika Arimasen Michi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Buku Prinsip & Gagasan Homeschooling karya Aar Sumardiono. (Foto: Shika Arimasen Michi/kumparan)
Itulah kenapa buku ini bisa turut menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda terkait mendidik anak di rumah. Mulai dari panduan yang dasar, seperti menemukan alasan untuk menjalani homeschooling hingga hal teknis seperti bagaimana pembelajaran homeschooling bisa diatur dalam sistem kredit semester (SKS).
ADVERTISEMENT
Buku ini juga berisi motivasi agar para orang tua berani untuk menerapkan homeschooling bagi anak-anaknya. Meski tak mudah dan butuh kerja keras, banyak strategi yang bisa Anda ambil untuk melewati tantangan itu.
“Menjadi perintis bukanlah hal yang mudah untuk dijalani. Dibutuhkan keteguhan dan kelenturan mental untuk melawan arus yang berbeda,” tulis Aar dalam bukunya. Bila tertarik, Anda dapat mencari buku ini di toko-toko buku.