Tanda Anda Siap Menjadi Seorang Ibu

24 Januari 2018 13:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu berpikir (Foto: Thisntock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu berpikir (Foto: Thisntock)
ADVERTISEMENT
Beberapa wanita mungkin ingin cepat menikah karena berbagai alasan, salah satunya adalah ingin menjadi seorang ibu. Sementara yang lainnya mungkin butuh waktu lebih lama ketika memutuskan untuk menjadi seorang ibu.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya kebanyakan wanita memang ingin menjadi seorang ibu. Namun setelah menjadi seorang ibu, ketahuilah bahwa banyak hal yang sebenarnya tidak Anda duga. Ada banyak hal yang harus dikorbankan dan juga dipelajari ketika Anda menjadi seorang ibu.
Tapi bila Anda siap menerima setiap perubahan yang akan terjadi, selamat! Tandanya Anda sudah siap untuk menjadi seorang ibu.
Dikutip kumparanMom (kumparan.com) dari berbagai sumber, berikut beberapa ciri yang menandakan Anda siap menjadi seorang ibu:
1. Anda Lebih Peduli dengan Anak Kecil
Gemar bermain dengan anak kecil (Foto: Thinstock)
zoom-in-whitePerbesar
Gemar bermain dengan anak kecil (Foto: Thinstock)
Saat melihat anak bayi maupun anak kecil, Anda kerap kali merasa gemas dan tidak malu untuk meminta ijin pada orangtuanya untuk mengelus atau menggendong ataupun menyuapi mereka makan.
ADVERTISEMENT
Jika Anda memiliki keponakan, kemungkinan besar Anda juga memanjakan mereka seperti memanjakan anak sendiri.
2. Anda Mengalami Kesulitan untuk Melepaskan Mainan Masa Kecil Anda
Ilustrasi mainan (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mainan (Foto: Pixabay)
Meski tidak lagi membutuhkan setumpuk boneka untuk membantu Anda tidur, Anda merasa ingin menyimpan mainan-mainan Anda untuk diwarisan pada buah hati kelak. Anda mengumpulkan setiap mainan di punya lalu memasukannya dalam satu ruangan yang Anda bayangkan nantinya akan menjadi kamar si kecil.
3. Anda Suka Mengajak Keponakan ke Taman Bermain Setiap Akhir Pekan
Pergi ke kebun binatang (Foto: Thinstock)
zoom-in-whitePerbesar
Pergi ke kebun binatang (Foto: Thinstock)
Setiap ada kesempatan, Anda suka mengajak keponakan ke kebun binatang atau taman bermain. Anda menikmati kebersamaan dengan mereka, senang melihat mereka bergembira dan menikmati kesempatan untuk mengajarkan keponakan berbagai hak seperti nama-nama binatang yang ada di kebun binatang atau cara bermain bubble.
ADVERTISEMENT
4. Peduli Dengan Kesehatan Anda
Ilustrai Olahraga Pagi (Foto: Dok.Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrai Olahraga Pagi (Foto: Dok.Pixabay)
Anda tahu bahwa kehamilan yang sehat berawal dari kondisi tubuh yang sehat dan bugar. Tanpa sadar, Anda mulai mengatur pola hidup yang sehat seperti berolahraga teratur, menjaga pola makan, menjauhi kontak fisik dengan binatang-binatang yang bisa membawa virus pada tubuh Anda hingga berhenti merokok.
5. Tidak Mudah Panik
Ilustrasi serangan panik. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi serangan panik. (Foto: Thinkstock)
Saat menjadi seorang ibu, Anda dituntut untuk tetap bisa tenang dan tidak mudah panik saat menghadapi masalah. Anda bisa membayangkan bahwa akan ada banyak tantangan yang Anda hadapi ketika menjadi seorang ibu, salah satunya menghadapi anak yang sakit.
6. Anda Punya Daftar Nama Bayi
Nama bayi paling disukai (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Nama bayi paling disukai (Foto: Thinkstock)
Anda mungkin sudah menyiapkan daftar nama yang lebih banyak dibandingkan dengan jumlah anak yang Anda inginkan. Belum tentu berupa daftar tertulis, tapi setidaknya Anda sudah menyimpannya di kepala.
ADVERTISEMENT
7. Menikah Membuat Anda Bahagia
Menikah buat bahagia (Foto: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Menikah buat bahagia (Foto: Pexels)
Dikutip dari laman Smart Parents, Anda bukan salah satu dari pasangan yang berharap agar bayi tetap menjaga pernikahan tetap hidup dan berjalan dengan baik. Artinya, bayi bukanlah usaha Anda menyalakan kembali api atau membuat pasangan Anda tinggal dalam pernikahan tanpa cinta. Anda ingin hamil karena Anda tidak sabar untuk mendengar langkah kaki yang berlarian di sekitar rumah dan meramaikan seisi rumah dengan tangisan lucunya.